2 Cara agar Foto WhatsApp Tersimpan Otomatis di Galeri HP, Mudah

- Terdapat beberapa panduan dasar yang perlu diketahui pengguna dalam mengoperasikan WhatsApp. Salah satu panduan dasar itu adalah cara agar foto WhatsApp tersimpan otomatis di galeri HP (handphone).
Sebagaimana cukup umum diketahui, WhatsApp tak hanya bisa dipakai untuk berkirim pesan teks. Akan tetapi, WhatsApp juga dapat digunakan untuk berkirim berbagai file media, termasuk foto.
Baca juga: 2 Cara Mengatasi Nomor WA yang Diblokir WhatsApp sesuai Prosedur
Foto yang dikirim di WhatsApp itu dapat disimpan pengguna di galeri HP. Untuk menyimpan di galeri HP, foto yang dikirim di WhatsApp dapat diunduh secara manual terlebih dahulu dengan mengetuk foto tersebut.
Selain itu, pengguna juga bisa menyimpan foto yang dikirim di WhatsApp secara otomatis. Dengan menyimpan foto WhatsApp secara otomatis, pengguna tak perlu repot untuk mengetuk foto tersebut secara manual terlebih dahulu.
Lantas, bagaimana cara agar foto di WhatsApp tersimpan di galeri HP? Jika tertarik untuk mengetahui lebih lanjut, silakan simak penjelasan di bawah ini mengenai cara agar foto WhatsApp tersimpan otomatis di galeri HP.
Cara agar foto WhatsApp tersimpan otomatis di galeri HP
Cara agar foto WhatsApp tersimpan otomatis di galeri HP itu cukup mudah. Untuk melakukannya, pengguna pada dasarnya hanya perlu melakukan pengaturan pengunduhan foto di menu “Settings” WhatsApp.
Meski mudah, cara ini bakal sedikit berbeda antara di aplikasi WhatsApp untuk HP Android dengan di aplikasi WhatsApp iPhone. Adapun penjelasan kedua cara agar foto WhatsApp tersimpan otomatis di galeri HP itu adalah sebagai berikut.
Baca juga: Cara Melihat Status WhatsApp yang Dibisukan Setelah Ada Saluran, Mudah
1. Cara agar foto WhatsApp tersimpan otomatis di galeri HP Android
- Di halaman awal aplikasi WhatsApp HP Android, klik ikon titik tiga dan pilih menu “Setelan”.
- Kemudian, pilih opsi “Penyimpanan dan Data”.
- Di opsi tersebut, pengguna bakal disajikan pengaturan pengunduhan file media di WhatsApp yang terdapat pada kolom “Unduh otomatis media”.
/BILL CLINTEN Ilustrasi cara agar foto WhatsApp tersimpan otomatis di galeri HP Android.
- Di kolom “Unduh otomatis media”, terdapat tiga opsi pengaturan pengunduhan otomatis WhatsApp lewat berbagai jaringan, yakni pengunduhan otomatis “Saat menggunakan data seluler”, “Saat terhubung ke WiFi”, dan “Saat roaming”.
- Pada tiap opsi tersebut, terdapat empat jenis file media yang dapat diunduh secara otomatis di WhatsApp, yakni file foto, audio, video, dan dokumen.
- Agar foto dan media lainnya yang dikirim di WhatsApp tersimpan otomatis di galeri HP Android, pengguna bisa memberi tanda centang pada semua jenis file media dalam setiap opsi pengunduhan otomatis lewat berbagai jaringan.
- Jika telah memberi tanda centang dari seluruh menu yang ada di kolom "Unduh otomatis media", silakan klik tombol "OK".
- Setelah memberi tanda centang di semua kotak tadi, seluruh media termasuk foto yang dikirim di WhatsApp akan tersimpan otomatis di galeri HP Android pengguna.
/BILL CLINTEN Cara agar foto WhatsApp tersimpan otomatis di galeri HP Android.
2. Cara agar foto WhatsApp tersimpan otomatis di iPhone
- Di halaman awal aplikasi WhatsApp iPhone, klik menu “Settings”.
- Kemudian, pilih opsi “Chats”.
- Selanjutnya, aktifkan opsi “Save to Camera Roll”.
- Setelah opsi tersebut diaktifkan, file media seperti foto yang dikirim di WhatsApp akan tersimpan otomatis di galeri iPhone.

Cukup mudah bukan cara agar foto WhatsApp tersimpan otomatis di galeri HP? Dengan cara di atas, pengguna bisa menyimpan foto-foto yang terkirim di WhatsApp secara otomatis tanpa repot-repot mengetuknya dulu.
Demikianlah penjelasan mengenai cara agar foto WhatsApp tersimpan otomatis di galeri HP dengan mudah, baik untuk HP Android maupun iPhone.
Sebagai informasi tambahan, cara ini memang memudahkan pengguna untuk menyimpan foto WhatsApp ke galeri HP. Akan tetapi, cara agar foto WhatsApp tersimpan otomatis di galeri HP juga memiliki kekurangan.
Penyimpanan foto WhatsApp secara otomatis di galeri bisa menyebabkan memori HP cepat penuh. Jika opsi penyimpanan foto WhatsApp secara otomatis diaktifkan, pengguna tak akan bisa memilih foto mana saja yang layak disimpan di galeri HP.
Baca juga: 6 Cara Mengetahui Nomor WhatsApp Kita Diblokir Seseorang dengan Mudah
Alhasil, memori HP bakal menyimpan segala bentuk foto yang diterima di WhatsApp, termasuk foto-foto yang mungkin kurang penting. Untuk mencegah memori HP cepat penuh, pengguna bisa menonaktifkan opsi penyimpanan foto WhatsApp secara otomatis.
Terkini Lainnya
- 4 Cara Melihat Password WiFi di Laptop dan PC untuk Semua Model, Mudah
- 10 Game Tersembunyi di Google, Begini Cara Mengaksesnya
- 4 Fitur di HP Samsung untuk Traveling yang Wajib Kalian Tahu
- Kontroversi Foto Jadi Ghibli Pakai AI yang Bikin Dunia Animasi Heboh
- Mengenal Liang Wenfeng, Pendiri Startup AI DeepSeek yang Hebohkan Dunia
- 6 Cara Bikin WhatsApp Terlihat Tidak Aktif biar Tidak Terganggu Saat Cuti Kerja
- 10 Aplikasi Terpopuler di Dunia, Ini yang Diunduh Paling Banyak
- Kisah Nintendo, Berawal dari Kartu Remi ke Industri Video Game Global
- Pendiri Studio Ghibli Pernah Kritik Keras soal AI
- Riset: Orang yang Sering Chat ke ChatGPT Ternyata Kesepian
- Unik, Smartphone Ini Didesain Khusus untuk Hewan Peliharaan
- Arti Warna Lingkaran Hijau, Tosca, dan Biru dan Jumlah Petir Saat Cas HP Samsung
- Baterai Oppo Find X8 Ultra Lebih dari 5.000 mAh, Fast Charging 100 Watt
- 3 Cara Membagikan Link Grup WhatsApp dengan Mudah
- Riset: Gamer PC Lebih Senang Main Game Lawas daripada Game Baru
- Duracell Rilis Powerbank 60.000 MAh, Bentuknya Mirip Baterai Raksasa
- Cara Membuat Halaman Sampul di Microsoft Word, Mudah dan Praktis
- Poco C65 Resmi dengan Chip Helio G85 dan Kamera 50 MP
- Harga iPhone 14, iPhone 14 Plus, iPhone 14 Pro, dan iPhone 14 Pro Max Terbaru 2023
- Samsung Umumkan Isocell GNK, Sensor Kamera 50 MP Dukung Video 8K