Fitur Broadcast Channel Kini Hadir di Facebook dan Messenger

- Setelah hadir di Instagram, fitur Broadcast Channel kini dibawa Meta ke platform Facebook dan Messenger. Hal ini disampaikan Meta dalam sebuah pengumuman yang diunggah di blog resmi mereka.
Sama seperti di Instagram, Broadcast Channel di Facebook dan Messenger berfungsi untuk mengirimkan pesan satu arah kepada para pengguna Facebook atau Messenger lain secara massal.
Menurut Meta, Broadcast Channel tak hanya bisa digunakan untuk berbagi pesan kepada banyak pengguna saja, melainkan juga bisa membagikan gambar, video, jajak pendapat (polling), reactions, voice note, dan lain sebagainya.
Baca juga: Cara Membuat Broadcast Channel Instagram untuk Kreator Konten

"Broadcast Channel bisa dipakai untuk mempererat hubungan antara admin, artis, kreator konten, dan lain sebagainya dengan para penggemar serta komunitasnya.
Dengan begitu, penggemar bisa mendapatkan berita terbaru dari orang yang mereka idolakan," tulis Meta.
Untuk cara kerja Broadcast Channel, nantinya pengguna Facebook atau Messenger lain, yang menyukai atau mengikuti sebuah Facebook Page, akan diberi tahu apabila sang pengelola alias admin mengirimkan pesan via fitur ini untuk pertama kalinya.
Baca juga: Instagram Punya Fitur Channel, Kreator Bisa Kirim Pesan Broadcast ke Followers
Apabila pengguna sudah bergabung dengan suatu Broadcast Channel, maka mereka akan mendapatkan notifikasi rutin ketika admin dari suatu Facebook Page mengirimkan informasi atau pesan.
Adapun pengguna yang bisa memanfaatkan atau mengirimkan pesan via fitur Broadcast Channel adalah mereka yang mengelola suatu akun basis penggemar alias Facebook Page.

Sementara itu, penggemar yang mengikuti Facebook Page tersebut hanya bisa membaca dan memberikan reactions, atau memberikan vote dalam sebuah polling yang dikirimkan di Broadcast Channel.
Untuk kenyamanan pengguna, Meta juga menyematkan fitur Mute guna meredam semua notifikasi atau pesan masuk yang dikirimkan ke Broadcast Channel.
Saat ini, Meta menyebut fitur Broadcast Channel tengah diuji coba kepada seluruh pengguna atau admin Facebook Page dan akan digelontorkan secara bertahap dalam beberapa minggu ke depan, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari AboutFB, Kamis (19/10/2023).
Tidak disebutkan apakah pengguna Indonesia bisa menjajal fitur Broadcast Channel atau tidak. Namun yang jelas, pengguna yang tidak kebagian Broadcast Channel bisa mendaftarkan diri ke program uji coba awal (early access) fitur tersebut melalui tautan berikut ini.
Terkini Lainnya
- Menguji Performa Samsung Galaxy A36 Main Game Genshin Impact
- 2 Cara Menyimpan Foto di Google Drive dari HP dengan Mudah dan Cepat
- Kenapa Battery Health iPhone Turun? Ini Penyebab dan Cara Merawatnya
- Poco F7 Ultra: Spesifikasi dan Harga di Indonesia
- Jadwal MPL S15 Hari Ini 20 April, Onic Esports Vs Team Liquid
- HP Vivo V50 Lite 4G dan 5G Resmi di Indonesia, Ini Harga serta Spesifikasinya
- 50 Ucapan Selamat Hari Kartini 2025 yang Inspiratif buat Dibagikan ke Medsos
- 50 Link Twibbon Hari Kartini untuk Rayakan Emansipasi Wanita
- Spesifikasi dan Harga Poco F7 Pro di Indonesia
- Asus Rilis Monitor Khusus E-sports, Refresh Rate Sampai 610 Hz
- Instagram Rilis Fitur Blend, Bisa Buat Feed Reels Bareng Teman
- 100 Ucapan Selamat Paskah yang Bermakna dan Cocok Diunggah ke Media Sosial
- Hands-on Samsung Galaxy A26 5G, HP Rp 3 Jutaan dengan Desain Elegan
- Harga iPhone XS dan XS Max Second Terbaru April 2025, Mulai Rp 4 Jutaan
- Daftar HP yang Support E-SIM XL buat Migrasi Kartu SIM
- "PC Rasa Laptop" HP Envy Move Dijual di Indonesia 30 Oktober, Ini Harganya
- AS Perketat Larangan Penjualan Chip AI Nvidia ke China
- Honor Play 8T Meluncur, Smartphone 5G dengan Baterai 6.000 mAh
- Mencoba WiFi Koin, Layanan Internet Mirip Telepon Umum Jadul di Pantai Kuta
- Jasa Keuangan di Asia Pasifik Paling Diincar Kejahatan Siber