Harga Oppo A18 dan Spesifikasinya di Indonesia
- Sebagai ponsel entry-level alias smartphone murah, harga Oppo A18 di Indonesia dibanderol Rp 1 jutaan. Dengan harga tersebut, ada beberapa spesifikasi Oppo A18 yang ditingkatkan dibanding pendahulunya, Oppo A17.
Salah satunya adalah memori penyimpanan (storage) yang kini 128 GB. Kapasitas tersebut lebih besar dibanding Oppo A17 tahun lalu yang hanya memiliki ruang penyimpanan sebesar 64 GB.
Selain kapasitas memori yang besar, Oppo A18 juga dibekali baterai jumbo. Berikut spesifikasi Oppo A18 di Indonesia beserta harganya.
Baca juga: Oppo A18 Resmi di Indonesia, Memori Lebih Besar, Harga Rp 1,8 Juta
Spesifikasi Oppo A18 di Indonesia
Oppo A18 memiliki layar berpanel IPS LCD dengan diagonal 6,56 inci. Layar mendukung refresh rate 90 Hz, resolusi HD Plus (1.612 x 720 piksel), touch sampling rate 90 Hz, dan tingkat kecerahan maksimal 720 nits.
Layar dihiasi poni jenis tetesan air (waterdrop) untuk menampung kamera seflie 5 MP (f/2.2). Sementara itu, Oppo A18 datang dengan dua kamera belakang yang dibenamkan ke modul berbentuk oval. Konfigurasi kameranya mencakup kamera utama 8 MP (f/2.0) dan kamera portrait 2 MP.
Soal performa, Oppo A18 mengandalkan System-on-Chip (SoC) besutan MediaTek, Helio G85. Chip octa-core ini menawarkan dua inti dengan kecepatan maksimal hingga 2,0 GHz dan enam inti lainnya memiliki clockspeed maksimal 1,8 GHz. Kartu pengolah grafis (GPU) yang disematkan adalah Mali G52 MC2.
Chip Helio G85 tadi dipadu dengan RAM LPDDR4x dengan kapasitas 4 GB dan storage 128 GB. Apabila masih kurang, memori internal masih bisa diperluas dengan microSD.
Ponsel ini menjalankan sistem operasi Android 13 yang dipoles dengan antarmuka (UI/User Interface) ColorOS 13.1. Oppo A18 mengadopsi pemindai wajah (face unlock) dan pemindai sidik jari (fingerprint) sebagai sistem keamanan perangkat.
Baca juga: Oppo A18 Meluncur, Spesifikasi Mirip A38
Fitur pendukung lainnya terdiri dari jaringan 4G LTE, Wi-Fi 5, Bluetooth 5.3, dual-SIM, GPS, port USB-C untuk pengisian daya dan transfer data, jack audio 3,5 mm, dan mode Ultra-volume untuk meningkatkan volume suara sampai 300 persen.
Harga Oppo A18 di Indonesia
Harga Oppo A18 di Indonesia adalah Rp 1.799.000 untuk satu-satunya varian memori, yakni RAM 4/128 GB.
Ada dua varian warna yang bisa dipilih, yakni Glowing Black dan Glowing Blue. Berikut spesifikasi Oppo A18 di Indonesia yang tersaji dalam tabel.
Terkini Lainnya
- Bukti Kuat Motorola Bakal "Comeback" ke Pasar Ponsel Indonesia
- Beda Smart TV, Android TV, dan Google TV, Kenali sebelum Beli
- Oppo Find X8 Rilis Global Hari Ini di Bali, Begini Cara Nonton Peluncurannya
- Pemerintah AS Desak Google Jual Browser Chrome
- Taktik Apple Buka Blokir iPhone 16, Tawar Rp 157 Miliar lalu Rp 1,5 Triliun
- Xiaomi Redmi A4 5G Meluncur, HP Kamera 50 MP Harga Rp 1 Jutaan
- Daftar Aplikasi Android Terbaik 2024, ShopeePay Nomor 1 di Indonesia
- Apple Sodorkan Rp 1,5 Triliun demi TKDN iPhone 16, Pemerintah RI?
- iPhone 16 Masih Dilarang, Apple Janji Tambah Investasi 10 Kali Lipat
- Robot Manusia Ikut Lari "Half Marathon", Finish dengan Sekali Isi Baterai
- Fungsi Rumus POWER di Microsoft Excel dan Cara Menggunakannya
- Game "Microsoft Flight Simulator 2024" Resmi Rilis, Ini Harganya di Indonesia
- Oppo Hadirkan AI Gemini dan "Circle-to-Search" di ColorOS 15
- Cara Mengembalikan Akun Facebook yang Hilang dengan Mudah dan Praktis
- Sleep atau Shutdown Laptop, Mana yang Lebih Baik Digunakan Pengguna?
- Taktik Apple Buka Blokir iPhone 16, Tawar Rp 157 Miliar lalu Rp 1,5 Triliun
- Jadwal Maintenance "Honkai Star Rail" 11 Oktober, Server Ditutup 5 Jam
- Chat WhatsApp Akan Bisa Dicari Pakai Kode Rahasia
- Dukung KTT AIS Forum 2023 di Bali, Telkomsel Siapkan Kartu Prabayar Tourist dan BTS 5G
- Asus Siapkan Kartu Grafis GeForce RTX 4060 Ti dengan Slot SSD
- Oppo A18 Resmi di Indonesia, Memori Lebih Besar, Harga Rp 1,8 Juta