cpu-data.info

Xiaomi Smart Band 8 Punya Aksesori Unik, Bisa Dipasang di Sepatu dan Jadi Kalung

Associate Marketing Director Xiaomi Indonesia, Stephanie Sicilia memperkenalkan beragam aksesori Xiaomi Smart Band 8 yang masuk ke Indonesia pada acara peluncuran Xiaomi 13T, Watch 2 Pro, dan Smart Band 8 di Ciputra Art Gallery, Jakarta Selatan, Selasa (3/10/2023).
Lihat Foto

JAKARTA, - Gelang pintar Xiaomi Smart Band 8 resmi meluncur di Indonesia pada Selasa (3/10/2023). Harga Smart Band 8 di Tanah Air adalah Rp 549.000, lebih murah dari pendahulunya Smart Band 7 dengan harga Rp 699.000.

Berbeda dengan pendahulunya, selain lebih terjangkau, Xiaomi Smart Band 8 juga kini hadir dengan berbagai aksesori yang bisa disesuaikan dengan gaya dan kegiatan penggunanya sehari-hari.

Associate Marketing Director Xiaomi Indonesia, Stephanie Sicilia mengatakan bahwa kehadiran deretan aksesori ini merupakan pertama kalinya bagi perangkat wearable berjenis smartband merek Xiaomi, yang dijual di Indonesia.

Baca juga: Xiaomi Watch 2 Pro dan Smart Band 8 Resmi di Indonesia, Ini Harganya

Salah satu aksesori smartband terbaru ini adalah Running Clip. Dengan aksesori ini, pengguna yang hobi berlari bisa melepaskan Xiaomi Smart Band 8 dari tali strap-nya, lalu memasangnya ke Running Clip, kemudian mengaitkannya di sepatu mereka masing-masing.

Ilustrasi Xiaomi Smart Band 8 menggunakan Running Clip dan Diikat ke tali sepatu/Bill Clinten Ilustrasi Xiaomi Smart Band 8 menggunakan Running Clip dan Diikat ke tali sepatu

"Running Clip bisa dikaitkan ke tali sepatu agar bisa mendeteksi dan merekam kegiatan lari mereka secara akurat. Mode menggunakan Running Clip juga bisa diakses melalui fitur Pebble Mode yang ada di Xiaomi Smart Band 8," kata Stephanie di atas panggung acara peluncuran Xiaomi 13T Series dan beragam perangkat pendukungnya di Ciputra Art Gallery, Jakarta Selatan, Selasa (3/10/2023).

Selain Running Clip, ada lima aksesori lain yang bisa membuat Xiaomi Smart Band 8 tampil beda dan unik, yaitu Pendant, Braided Strap, Chain Strap, Checkered Strap, dan Double Wrap Strap.

Pendant bisa digunakan untuk menyulap Xiaomi Smart Band 8 menjadi kalung, sehingga pengguna tak perlu repot memakai perangkat wearable ini di pergelangan tangan.

Sementara untuk Braided Strap, Chain Strap, Checkered Strap, dan Double Wrap Strap merupakan aksesori pengganti strap yang memiliki model berbeda.

Braided Strap merupakan tali strap dengan desain tali kepang, Chain Strap memiliki model rantai, Checkered Strap merupakan model dengan desain kotak-kotak, dan Double Wrap Strap merupakan tali strap yang memiliki dua warna (hitam dan putih).

Di Indonesia, berbagai aksesori Xiaomi Smart Band 8 ini akan dijual bersamaan dengan perangkat utamanya, yaitu mulai 6 Oktober pukul 10.00 WIB mendatang di sejumlah e-commerce mitra Xiaomi.

Baca juga: Hands-on Gelang Pintar Xiaomi Smart Band 8, Ganti Strap Cukup Pencet Tombol

Harga aksesori-aksesori Xiaomi Smart Band 8 adalah sebagai berikut:

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat