cpu-data.info

Kenapa Save Video IG Story Musik Tidak Ada Suaranya? Begini Penjelasannya

Ilustrasi Instagram Musik
Lihat Foto

 

- Instagram story memiliki beragam fitur yang memberikan pengalaman pengguna lebih seru. Salah satunya pengguna bisa menambahkan musik di story miliknya. Musik dapat dipilih sesuai artis maupun lagu favoritnya dengan durasi tertentu. Hal ini tentu membuat IG Story menjadi lebih menarik dan seru.

Tak jarang pengguna ingin menyimpannya lagi di galeri foto ponsel dan meunggahnya kembali di platform lain. Namun banyak pengguna yang mengeluhkann IG story musik yang disimpan tidak ada suaranya.

Musik IG story menjadi hilang sehingga hanya menyisakan video saja. Lantas bagaimana ini terjadi? berikut ini penjelasannya.

Baca juga: 2 Cara Melihat Postingan Instagram yang Disukai dan Aktivitas Lainnya

Penyebab menyimpan video IG Story tidak ada suaranya

Salah satu penyebabnya adalah karena adanya kebijakan tertentu di Instagram. Instagram sendiri tidak mengizinkan pengguna menyimpan video berisi musik dari Stories karena akan melanggar undang-undang hak cipta atas musik yang disertakan dalam video tersebut.

Selain itu, Instagram memiliki perjanjian dengan pemegang hak musik yang melarang penggunaan semacam ini. Sebagai gantinya, Anda dapat mencoba mengambil tangkapan layar video dengan musik atau menggunakan aplikasi pihak ketiga untuk merekam layar Anda saat video diputar.

Cara menyimpan IG Stories Musik tanpa menghilangkan lagunya

Ilusrasi cara menyimpan ig musik/soffyaranti Ilusrasi cara menyimpan ig musik

Kendati tidak dapat menyimpan IG Stories musik, pengguna dapat menggunakan trik untuk menyimpan IG Stories Musik tanpa menghilanngkan lagunya. Salah satunya dengan menggunakan situs ketiga. Berikut ini langkah-langkahnya.

  • Buka browser PC atau HP. Bisa melalu Google Chrome, Mozilla Firefox, dan lainnya
  • Buka situs pihak ketiga di saveinsta.app
  • Selanjutnya pilih story ig musik yang ingin Anda unduh
  • Klik tanda pesawat di pojok kanan bawah
  • Pilih "salin tautan" dan tempelkan pada bagian kotak link yang akan diunduh
  • Klik "Download"
  • Nantinya IG story musik Anda akan terunduh tanpa menghilangkan musiknya
  • Klik "Download video"
  • Kini IG story Anda tersimpan dengan musik

Baca juga: Cara Bikin Template Twibbon untuk Instagram Story untuk Keperluan Acara

Seperti yang diketahui bahwa Instagram memiliki kebijakan ketat mengenai hak cipta. Untuk menghindari hal yang tak diinginkan, pengguna bisa melakukan pengeditan ulang video dengan aplikasi edit video. Maka dari itu pengguna harus hati-hati dalam mengunduh IG Story yang tersemat musik.

 

 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat