16 Game Baru PS4 dan PS5 Rilis September, Ada "Baldur's Gate 3" dan "NBA 2K24"
- Bulan September 2023 bisa dibilang merupakan bulan yang cukup baik untuk para gamer. Sebab, banyak judul game "AAA" dari sejumlah perusahaan besar yang meluncur di bulan ini.
Salah satu game yang bisa dibilang menarik adalah Starfield dari Bethesda Softworks yang meluncur pada Rabu (6/9/2023).
Meski demikian, game tersebut dirilis di Xbox Series X/S dan Windows PC. Untuk platform PlayStation 4 (PS4) dan PlayStation 5 (PS5), pemilik konsol tersebut bisa menantikan beberapa game yang tak kalah menarik dari Starfield di bulan September ini.
Salah satunya adalah game petualangan role playing (RPG) ikonik terbaru dari seri Baldur's Gate, yaitu Baldur's Gate 3. Game yang dirilis Larion Studios di PC pada 3 Agustus lalu ini akan menyambangi platform PS5 pada 6 September mendatang.
Baca juga: Steam Strategy Fest 2023: Game Strategi Diskon hingga 90 Persen
Kemudian ada sekuel dari game berburu uang dengan mencuri bank Payday 2, yaitu Payday 3 yang akan dirilis di PS5 pada 21 September mendatang, serta expansion pack dari Cyberpunk 2077, yaitu Cyberpunk Phantom Liberty yang akan rilis pada 26 September mendatang.
Untuk PS4, konsol ini akan mendapatkan dua game olahraga baru yang dijuluki NBA 2K24 pada 8 September mendatang, serta EA Sports FC 24 pada 29 September mendatang. Kedua game ini juga akan dirilis di PS5 di tanggal yang sama.
Beberapa game lainnya yang akan dirilis di PS4 dan PS5 bulan ini adalah Super Bomberman R 2, The Crew Motorfest, Gloomhaven, Eternights, Harvest Moon: The Wind of Anthos, dan masih banyak lagi.
Baca juga: Bocoran Spesifikasi PS5 Pro, GPU Makin Bertenaga
Selengkapnya, berikut daftar game baru yang akan menyambangi platform PS4 dan PS5 pada September 2023 ini, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari GameRant, Rabu (6/9/2023).
Terkini Lainnya
- Daftar Aplikasi Android Terbaik 2024, ShopeePay Nomor 1 di Indonesia
- Instagram Hapus Fitur "Ikuti Hashtag", Ini Alasannya
- 5 Tips Menatap Layar HP yang Aman buat Mata, Penting Diperhatikan
- Aplikasi ChatGPT Kini Hadir untuk Semua Pengguna Windows, Tak Perlu Bayar
- Apa Itu Spam di WhatsApp? Ini Penjelasan dan Ciri-cirinya
- Casio Umumkan Ring Watch, Jam Tangan Cincin Harga Rp 2 Juta
- Cara Menghapus Akun Facebook yang Sudah Tidak Dipakai, Mudah dan Praktis
- HP "Underwater" Realme GT 7 Pro Rilis Global, Ini Spesifikasinya
- Yahoo Mail Kebagian Fitur AI, Bisa Rangkum dan Balas E-mail Langsung
- Perbedaan Chromebook dan Laptop Windows yang Perlu Diketahui
- Oppo Reno 13 Series Meluncur Sebentar Lagi, Ini Tanggal Rilisnya
- Janji Terbaru Apple di Indonesia, Rp 1,5 Triliun untuk Cabut Blokir iPhone 16
- China Pamer Roket yang Bisa Dipakai Ulang, Saingi Roket Elon Musk
- 10 Cara Mengubah Tulisan di WhatsApp Menjadi Unik, Mudah dan Praktis
- Ini Dia, Jadwal Rilis Global dan Daftar HP Xiaomi yang Kebagian HyperOS 2
- Oppo Indonesia Diskon Suku Cadang HP hingga 50 Persen
- Daftar HP dan Tablet Samsung yang Tidak Kebagian One UI 6.0
- Fitur Close Friends Instagram Akan Diperluas ke Luar Stories?
- Kingston XS1000 Resmi, SSD Eksternal Berukuran Mungil
- Spesifikasi Minimum Main Starfield di PC, Wajib Pakai SSD