Spesifikasi dan Harga MacBook Air 15 Inci di Indonesia

- Apple, lewat Apple Premium Reseller (APR) iBox Indonesia, resmi menjual MacBook Air 15 inci (2023) pekan ini.
Laptop tipis terbaru Apple tersebut merupakan laptop seri MacBook Air pertama yang memiliki layar 15 inci. Sebelumnya, MacBook Air memiliki layar 11 inci atau 13 inci.
Secara detail, layar MacBook Air 15 inci ini mengusung panel IPS LED dengan resolusi 2.880 x 1.864 piksel dan tingkat kecerahan mencapai 500 nit.
Meski layarnya besar, laptop ini masih mempertahankan esensi dari seri MacBook Air, yaitu tipis dan ringan, sehingga mudah dibawa kemana-mana. Di atas kertas, MacBook Air 15 inci memiliki dimensi ketebalan 1,15 cm dengan bobot sekitar 1,5 kg.
Baca juga: MacBook Air 15 Inci Meluncur, Seri Air dengan Layar Terbesar
Nah, kendati tipis dan ringan, Apple juga tetap menghadirkan "otak" atau prosesor (CPU) terbaik ke dalam MacBook Air 15 inci.
Laptop ini ditenagai oleh chip Apple M2 yang terdiri dari delapan inti CPU, 10 inti kartu pengolah grafis (GPU) dan 16 inti dari Neural Engine, prosesor khusus untuk mengolah kecerdasan buatan.
Chip tersebut dipadu dengan RAM 8 GB dan dua opsi ruang penyimpanan (storage) berjenis SSD dengan kapasitas 256 GB dan 512 GB.
Untuk aspek baterai, MacBook Air 15 inci dibekali dengan baterai berkapasitas 66,5 Whrs. Baterai sebesar ini diklaim dapat bertahan selama 18 jam untuk pemutaran film Apple TV dan web browsing hingga 15 jam.

Sama seperti kebanyakan MacBook yang diperkenalkan, perangkat ini juga dilengkapi trackpad dan Magic Keyboard yang terdiri dari 78—79 tombol termasuk 12 tombol fungsi dan 4 tombol tanda panah.
Baca juga: Beda Spek MacBook Air 15 Inci M2 dan 13 Inci M2, Selisih Harga Rp 3 Juta
Di samping perangkat, terdapat satu colokan charger jenis magnetis (MagSafe), dua colokan Thunderbolt atau USB 4.
Fitur pendukung lainnya adalah enam speaker force-cancelling woofers, speaker wide stereo, dilengkapi Dolby Atmos untuk memaksimalkan suara, jack audio 3,5 mm, Wi-Fi 6, Bluetooth 5.3, dan masih banyak lagi.
Spesifikasi lengkap MacBook Air 15 inci di Indonesia, begitu juga harganya, bisa dilihat dalam tabel harga dan spesifikasi berikut ini, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari iBox.com, Kamis (24/8/2023).
Terkini Lainnya
- Apple Siapkan iPhone Lipat Pertama, Harganya Rp 39 Juta?
- Nvidia Rilis Zorah, Demo Game "GeForce RTX 50" yang Terlalu Nyata
- Bill Gates Pamer Kode Pertama Microsoft, Ada 150 Halaman
- Celah Keamanan Internet yang Eksis 23 Tahun Akhirnya Ditutup
- 21 Robot Manusia Ikut Half Marathon, Finish dalam 2 Jam 40 Menit
- Terungkap, Alasan Bos Apple Pilih Rakit iPhone di China
- 50 Ucapan Selamat Hari Kartini 2025 yang Inspiratif buat Dibagikan ke Medsos
- 50 Link Twibbon Hari Kartini untuk Rayakan Emansipasi Wanita
- Menguji Performa Samsung Galaxy A36 Main Game Genshin Impact
- 2 Cara Menyimpan Foto di Google Drive dari HP dengan Mudah dan Cepat
- Kenapa Battery Health iPhone Turun? Ini Penyebab dan Cara Merawatnya
- Poco F7 Ultra: Spesifikasi dan Harga di Indonesia
- Jadwal MPL S15 Hari Ini 20 April, Onic Esports Vs Team Liquid
- HP Vivo V50 Lite 4G dan 5G Resmi di Indonesia, Ini Harga serta Spesifikasinya
- Spesifikasi dan Harga Poco F7 Pro di Indonesia
- 50 Ucapan Selamat Hari Kartini 2025 yang Inspiratif buat Dibagikan ke Medsos
- Gamang Menerapkan Teknologi Telko
- Panduan Main "Metal Slug Awakening", Ada Mode Multiplayer di Level 12
- Realme C51: Spesifikasi dan Harga Resmi di Indonesia
- Realme Tidak Lagi Fokus Jualan Online, Mau Tambah 13.000 Toko Fisik di Indonesia
- Realme 11 4G: Spesifikasi dan Harga di Indonesia