AI Bing Microsoft Bakal Hadir di Google Chrome dan Safari

- Microsoft mengumumkan bahwa "Bing Chat", chatbot kecerdasan buatan (artificial intelligence/AI) di mesin pencarian Bing bakal hadir di peramban pihak ketiga dalam waktu dekat. Sebut saja seperti browser Google Chrome dan Safari.
Dalam blog resmi Bing, Microsoft mengungkapkan bahwa ketersediaan Bing Chat di browser (peramban) pihak ketiga untuk merayakan enam bulan kelahiran chatbot AI Bing ini.
"Dengan senang hati, kami mengumumkan bahwa Anda dapat segera merasakan Bing baru yang didukung AI di browser pihak ketiga, baik di web dan seluler," tulis Microsoft Bing.
Sebelumnya, Microsoft sudah meluncurkan aplikasi mandiri (standalone) chatbot AI Bing ini untuk perangkat Android dan iOS. Namun, ini pertama kalinya chatbot AI Bing hadir di luar browser milik Microsoft, Edge.
Baca juga: Serupa tapi Tak Sama, Ini 5 Perbedaan Bing AI dan ChatGPT
Microsoft belum memberikan detail lebih lanjut soal bagaimana memasang chatbot AI Bing di browser pihak ketiga. Namun, kemungkinan Bing Chat bakal tersedia dalam bentuk ekstensi yang harus di-download secara mandiri oleh pengguna.
Bagi pengguna Google Chrome, mereka sebenarnya bisa menggunakan chatbot AI Google Bard. Namun, bila Bing Chat juga tersedia di Google Chrome, pengguna menjadi memiliki opsi untuk membandingkan jawaban dari dua chatbot AI ini sekaligus di Chrome, tak perlu beralih ke Edge.
Pasalnya, salah satu kelebihan Bing Chat adalah chatbot ini ditenagai program AI language model terbaru OpenAI, yaitu GPT-4. GPT-4 yang disebut lebih pintar ketimbang ChatGPT yang masih menggunakan model bahasa GPT-3.5.
Baca juga: 9 Hal yang Bisa Dilakukan dengan Bing AI, Termasuk Bikin Gambar dari Teks
Keterbatasan Bing Chat di Chrome
Microsoft belum mengungkap tanggal ketersediaan Bing Chat versi final di browser pihak ketiga. Namun sebelumnya, chatbot AI Bing ini dilaporkan diuji coba di Chrome dan Safari pada Juli lalu.
Menurut laporan The Verge, saat uji coba, chatbot AI Bing di Chrome dan Safari hanya bisa digunakan untuk bertanya hingga 2.000 kata saja.
Batas jumlah kata tersebut lebih sedikit dibandingkan bila menggunakan chatbot AI Bing di Microsoft Edge yang bisa hingga 4.000 kata.
Di samping itu, riwayat percakapan yang disimpan hanya bisa mencapai lima saja di Chrome. Padahal, di Microsoft Edge, ada sebanyak 30 riwayat percakapan dengan chatbot AI Bing bisa disimpan.
Saat uji coba, pengguna Chrome juga disebut melihat beberapa pop-up yang mengganggu, isinya meminta pengguna untuk mengunduh Edge.
Dalam blog resmi, Microsoft memang menyebut bahwa pengalaman penggunaan terbaik Bing Chat adalah lewat browser Microsoft Edge.
"Dengan Edge, Anda akan membuka percakapan yang lebih panjang, riwayat obrolan, dan lebih banyak fitur Bing yang terpasang langsung di browser," tulis Microsoft di blog Bing, sebagaimana dikutip KompasTekno, Rabu (9/8/2023).
Terkini Lainnya
- Fitur Baru WA di Indonesia, Bisa Bikin Paket Stiker Sendiri
- Daftar Kode Negara iPhone dan Cara Mengeceknya
- 35 Daftar HP Mendukung E-SIM Tri dan Cara Belinya
- Kenapa Tidak Bisa Menerima Kode OTP SMS? Begini Penyebabnya
- Apa Itu Italian Brainrot atau Meme Anomali yang Lagi Viral di TikTok?
- 4 Tips Dapat Penghasilan Tambahan lewat Instagram
- Samsung Galaxy M56 Bawa Desain Kamera Baru, Bodi Tipis, dan Android 6 Generasi
- Moto Book 60 Resmi, Laptop Pertama Buatan Motorola
- Hands-on Samsung Galaxy A26 5G, HP Rp 3 Jutaan dengan Desain Elegan
- Huawei Luncurkan Ascend 920, Chip AI "Pelawan" Aturan Amerika
- Bill Gates Pamer Kode Pertama Microsoft, Ada 150 Halaman
- Apple Siapkan iPhone Lipat Pertama, Harganya Rp 39 Juta?
- Nvidia Rilis Zorah, Demo Game "GeForce RTX 50" yang Terlalu Nyata
- Celah Keamanan Internet yang Eksis 23 Tahun Akhirnya Ditutup
- 21 Robot Manusia Ikut Half Marathon, Finish dalam 2 Jam 40 Menit
- Pelanggan YouTube Premium Bisa Nonton Video HD Lebih Bagus
- Arti Istilah “Frugal Living”, Bahasa Gaul yang Sering Dipakai di Medsos
- Game "Call of Duty: Modern Warfare III" Diumumkan, Meluncur 10 November
- Huawei Umumkan HarmonyOS 4.0, Sistem Operasi Terbaru untuk Gadget Huawei
- Xiaomi Pad 6: Spesifikasi dan Harga di Indonesia