Cara Bikin My Top 5: Taylor Swift Eras di Spotify

- Layanan streaming musik Spotify merilis fitur khusus bernama "My Top 5: Taylor Swift's Eras". Fitur ini bisa digunakan para "Swifties" (julukan penggemar Taylor Swift) untuk membagikan album teratas mereka.
Fitur ini sendiri khusus hadir di tengah tur dunia Taylor Swift bertajuk "The Eras Tour" yang berlangsung sejak Maret 2023. Saat mencoba fitur ini, penggemar akan memilih lima dari sepuluh album Taylor Swift.
Album-album tersebut yaitu Fearless (Taylor's Version), Speak Now (Taylor's Version), Red (Taylor's Version), 1989, Reputation, Lover, Folklore, Evermore, dan Midnights.
Tak hanya fitur semakin menarik saat pengguna juga disuguhkan 10 foto Taylor Swift yang mempresentasikan masing-masing era album. Saat menjajal
Menariknya, ketika memilih album, pengguna akan disuguhkan 10 foto Taylor Swift yang merepresentasikan masing-masing era album. Foto ini juga persis seperti pada poster konser Taylor Swift The Eras Tour.
Tertarik mencobanya? Selengkapnya berikut ini cara membuat My Top 5: Taylor Swift's Eras di Spotify.
Baca juga: Spotify Rilis Fitur My Top 5: Taylor Swift Eras, Swifties Bisa Pamer 5 Album Favorit
Cara buat My Top 5: Taylor Swift's Eras di Spotify

- Pastikan aplikasi Spotify berada di versi paling terbaru. Apabila belum, Anda bisa memperbaruinya di Play Store (Android) atau App Store (iOS)
- Setelah itu buka aplikasi Spotify dan ketikkan di kolom pencarian "My Top 5: Taylor Swift's Eras"
- Klik fitur tersebut
- Klik tombol panah kanan "Taylor Swift's Eras"
- Pilih lima album favorit pengguna. Anda bisa memilih urutan album Taylor wift terfavorit
- Geser ke kanan untuk memilih album favorit Anda
- Setelah urutan album sesuai maka klik "Berikutnya"
- Kemudian atur urutan album dengan menggeser judul ke atas atau bawah
- Setelah selesai klik "Lock it in"
- Nantinya fitur akan otomatis membuat poster "My Top 5: Taylor Swift's Era"
- Selanjutnya klik "Bagikan" untuk membagikannya ke media sosial, seperti Instagram Stories, Twitter, atau Facebook.
Baca juga: Ramai TikTok Music Pesaing Spotify, Begini Tampilan dan Cara Download-nya
Pengguna yang mencoba fitur juga akan diiringi lagu "Bejeweled" dari album Midnights (2022). Bagi Anda yang tertarik mengikuti tren ini, dapat mengikuti cara-cara di atas. Selamat mencoba.
Terkini Lainnya
- Cara Mengaktifkan Kembali M-Banking BCA Terblokir tanpa Harus ke Bank
- 7 Game PS5 Menarik di Sony State of Play 2025, Ada Game Mirip GTA V
- Samsung Pinjamkan 160 Unit Galaxy S25 Series di Acara Galaxy Festival 2025
- 15 Masalah yang Sering Ditemui Pengguna HP Android
- Samsung Gelar Galaxy Festival 2025, Unjuk Kebolehan Galaxy S25 Series lewat Konser dan Pameran
- Apa Beda Login dan Sign Up di Media Sosial? Ini Penjelasannya
- Kenapa Kursor Laptop Tidak Bergerak? Begini Penyebab dan Cara Mengatasinya
- Oppo A3i Plus Resmi, HP Rp 3 Jutaan dengan RAM 12 GB
- 2 Cara Melihat Password WiFi di MacBook dengan Mudah dan Praktis
- Xiaomi Umumkan Tanggal Rilis HP Baru, Flagship Xiaomi 15 Ultra?
- Wajib Dipakai, Fitur AI di Samsung Galaxy S25 Ultra Bikin Foto Konser Makin Bersih
- Ramai Konser Hari Ini, Begini Setting Samsung S24 dan S25 Ultra buat Rekam Linkin Park, Dewa 19, NCT 127
- WhatsApp Sebar Fitur Tema Chat, Indonesia Sudah Kebagian
- Ini Mesin "Telepati" Buatan Meta, Bisa Terjemahkan Isi Pikiran Jadi Teks
- Begini Efek Keseringan Pakai AI pada Kemampuan Berpikir Manusia
- Tidak Ada Lagi Burung Biru, Logo Aplikasi Twitter Android Berubah Jadi X
- Aplikasi ChatGPT Android Sudah Bisa Di-download di Indonesia
- WhatsApp Rilis Fitur Pesan Video Instan, Indonesia Sudah Kebagian
- Galaxy Unpacked 2023 Bertabur Idol, Suga BTS Kasih Jempol
- [POPULER TEKNO] - Sempat Diblokir, Situs X.com Twitter Kini Sudah Bisa Diakses di Indonesia | Samsung Galaxy Z Fold 5 Edisi Nusantara Langsung Ludes Terjual