Vakum 3 Tahun, Kompetisi Foto Photomarathon Kembali Digelar di Jakarta Tahun Ini

- Setelah sempat vakum selama 2020-2022, kompetisi foto Canon PhotoMarathon akan kembali digelar tahun ini pada Sabtu, 2 September 2023. Lokasinya adalah di Central Park Mall, Jakarta.
Para peserta dibebaskan untuk menggunakan kamera merek apapun, dari segala jenis mulai dari kamera saku digital, DSLR, ataupun mirrorless. Ada dua kategori peserta, yakni pelajar dan umum.
Baca juga: EOS R100 Resmi Masuk Indonesia, Kamera Mirrorless EOS R Termurah dari Canon
Seperti sebelum-sebelumnya, Canon PhotoMarathon Jakarta 2023 melombakan dua tema foto yang akan diumumkan selama acara berlangsung. Peserta diberikan waktu untuk hunting foto di lokasi sekitar, kemudian dewan juri akan menyeleksi hasil foto.
Para juri adalah profesional dari beragam genre fotografi, yakni Aldo Sinarta, Mas Agung Wilis Yudha Baskoro, Michael Sidharta, Misbachul Munir, Rendha Rais, dan Willy Kurniawan.
Sambil menunggu pengumuman pemenang, diadakan sesi ProTalk bersama fotografer profesional Arbain Rambey.
Baca juga: Mirrorless Canon EOS R7 dan R10 Meluncur di Indonesia, Ini Harganya
Adapun hadiah yang ditawarkan mencakup printer, kamera saku, hingga DSLR dan mirrorless full frame Canon, dengan nilai total ratusan juga rupiah. Daftarnya sebagai berikut, seperti dikutip KompasTekno dari keterangan pers Datascrip.
Kategori Umum
- Juara Pertama: 1 unit kamera mirrorless full-frame Canon EOS R8 (body only) & Reksadana senilai Rp 8.000.000
- Juara Kedua: 1 unit kamera mirrorless Canon EOS R10 + lensa RF-S18-45mm IS STM
- Juara Ketiga: 1 unit kamera mirrorless Canon EOS R100 + lensa RF-S18-45mm IS STM
- Juara Harapan: 1 unit printer PIXMA TS207
Kategori Pelajar
- Juara Pertama: 1 unit kamera mirrorless Canon EOS R100 + lensa RF-S18-45mm IS STM & Reksadana senilai Rp 4.000.000
- Juara Kedua: 1 unit kamera DSLR 3000D + lensa EF-S18-55mm III
- Juara Ketiga: 1 unit kamera PowerShot Zoom
- Juara Harapan: 1 unit printer PIXMA TS207
Selain hadiah di atas pemenang Canon PhotoMarathon Jakarta 2023 juga akan mendapat penghargaan Eco-Medal. Medali ini dibuat menggunakan bahan sampah plastik oleh mahasiswa Politeknik Industri ATMI Cikarang.
Untuk informasi selengkapnya dan pembelian tiket Canon PhotoMarathon Jakarta 2023 bisa mengunjungi marketplace Datascrip Mall.
Terkini Lainnya
- Ini Daftar iPhone yang Tidak Kebagian Update iOS 19
- Microsoft Rilis Copilot Search, Mesin Pencari Berbasis AI
- Jam iPhone Selalu Tunjukkan 09.41 di Poster Iklan, Ini Fakta Menarik di Baliknya
- Microsoft Dikabarkan Tunda Proyek Data Center, Begini Nasib Cloud Region di Indonesia
- Sering Disalahartikan, 14 Emoji Ini Ternyata Punya Arti Berbeda
- 5 Perusahaan AS yang Minat Beli TikTok Jelang Deadline Pemblokiran 5 April
- Saham Apple Anjlok gara-gara "Tarif Impor Trump", Terparah dalam Lima Tahun
- Bukan "Blue Screen" Lagi, Microsoft Ubah Tampilan Error di PC
- Bagaimana Cara Wireless Charging di HP Bekerja? Ini Penjelasannya
- Profil Marina Budiman, Wanita Terkaya di Indonesia
- Motorola Edge 60 Fushion Meluncur dengan Layar Curved
- Perbedaan Status “Memanggil” dan “Berdering“ di WhatsApp saat Telepon
- Cara Mengatasi Play Store Tidak Bisa Download Aplikasi, Mudah dan Praktis
- Saham Perusahaan-perusahaan Teknologi Rontok akibat Tarif Trump
- Sejarah E-sports di Dunia, Turnamen dan Game Pertama hingga Masuk Cabang Olahraga
- Facebook Rombak Fitur Video untuk Saingi TikTok dan YouTube
- Ramai Istilah Barbenheimer di Media Sosial, Apa Itu?
- Harga Centang Biru Instagram dan Facebook di Indonesia serta Syaratnya
- Daftar Kecepatan Download Telkomsel, XL, Indosat, Tri, dan Smartfren Juni 2023
- Wujud Asli Infinix GT 10 Pro Punya Punggung Transparan, Siap Masuk Indonesia?