Pengguna iOS 17 Bisa Bikin Stiker Animasi Sendiri Pakai Foto

- Apple resmi meluncurkan sistem operasi iOS 17 dalam gelaran konferensi pengembang tahunan Worldwide Developers Conference (WWDC) yang digelar 5 Juni lalu.
Salah satu fitur menarik yang hadir di iOS 17 yaitu kemampuan pengguna untuk membuat stiker animasi sendiri menggunakan foto. Dengan fitur ini, semua pengguna iOS 17 bisa membuat stiker animasi sendiri, ketimbang memakai stiker bawaan iOS.
Cara membuat stiker animasi dengan foto sendiri di iOS 17 terbilang lebih sederhana dibanding proses pembuatan stiker pada umumnya. Sebab, pengguna tak perlu menggunakan aplikasi tambahan untuk membuat stiker.
Pengguna iOS 17 hanya perlu memilih suatu foto di galeri atau pustaka lainnya, kemudian menentukan objek yang ingin dijadikan stiker animasi.
Baca juga: iOS 17 Meluncur, Bawa Fitur Baru Journal dan Standby Mode
Bila sudah ditentukan, pengguna perlu menahan (hold) objek tersebut, hingga menemukan opsi "Add Sticker" (Tambahkan Stiker). Dengan menekan opsi tersebut, pengguna akan diarahkan ke antarmuka pembuatan stiker.

Dari situ, pengguna bisa menambahkan bermacam efek, misalnya efek garis, kilau dan lainnya. Apple juga memungkinkan pengguna untuk menghapus item pada objek terkait.
Selain foto, pengguna juga bisa memakai objek dari Live Photos atau foto bergerak untuk dijadikan stiker. Objek dari konten ini nantinya akan menjadi stiker animasi bergerak.

Ketika proses pembuatan sudah selesai, stiker yang sudah jadi akan tersedia di menu stiker pada aplikasi iMessage. Item tersebut bisa dipakai atau dibagikan pengguna ke pengguna lainnya sebagai pesan tunggal, atau sebagai aksesori dari pesan teks maupun foto yang dikirim.
Selain fitur membuat stiker dengan foto sendiri, iOS 17 juga memiliki deretan fitur menarik lainnya yang sudah diulas sebelumnya di artikel "10 Fitur iOS 17 yang Bakal Hadir di iPhone, Ada Poster Kontak dan Mode StandBy".
Jadwal rilis iOS 17
Seperti disinggung di atas, fitur pembuatan stiker dari foto ini tersedia di iOS 17. Sistem operasi ini baru tersedia untuk para pengembang aplikasi yang terdaftar di Apple Developer Program (khusus untuk pengembang) di situs developer.apple.com.
Rencananya, iOS 17 versi Public Beta (uji coba untuk umum di luar pengembang) bakal tersedia pada Juli mendatang, melalui situs beta.apple.com.
Adapun iOS 17 versi final (semua pengguna iPhone yang mendukung) kemungkinan bakal dirilis sekitar September, Oktober, atau November 2023 mendatang.
Soal dukungan perangkat, iOS 17 akan mendukung iPhone SE (2020), iPhone XS/XS Max, iPhone XR, dan versi iPhone terbaru setelah model-model tersebut, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari Apple.com.
Terkini Lainnya
- Nvidia Rilis Zorah, Demo Game "GeForce RTX 50" yang Terlalu Nyata
- Bill Gates Pamer Kode Pertama Microsoft, Ada 150 Halaman
- Celah Keamanan Internet yang Eksis 23 Tahun Akhirnya Ditutup
- 21 Robot Manusia Ikut Half Marathon, Finish dalam 2 Jam 40 Menit
- Terungkap, Alasan Bos Apple Pilih Rakit iPhone di China
- 50 Ucapan Selamat Hari Kartini 2025 yang Inspiratif buat Dibagikan ke Medsos
- 50 Link Twibbon Hari Kartini untuk Rayakan Emansipasi Wanita
- Menguji Performa Samsung Galaxy A36 Main Game Genshin Impact
- 2 Cara Menyimpan Foto di Google Drive dari HP dengan Mudah dan Cepat
- Kenapa Battery Health iPhone Turun? Ini Penyebab dan Cara Merawatnya
- Poco F7 Ultra: Spesifikasi dan Harga di Indonesia
- Jadwal MPL S15 Hari Ini 20 April, Onic Esports Vs Team Liquid
- HP Vivo V50 Lite 4G dan 5G Resmi di Indonesia, Ini Harga serta Spesifikasinya
- Spesifikasi dan Harga Poco F7 Pro di Indonesia
- Asus Rilis Monitor Khusus E-sports, Refresh Rate Sampai 610 Hz
- 50 Ucapan Selamat Hari Kartini 2025 yang Inspiratif buat Dibagikan ke Medsos
- Intel Setop Produksi Prosesor Core Gen-11 Tiger Lake
- Reddit Mem-PHK 90 Karyawan demi Kejar Balik Modal
- Resmi, CEO Baru Twitter Linda Yaccarino Mulai Bertugas
- Samsung Gelar Acara Unpacked Akhir Juli di Korea, Luncurkan Galaxy Z Flip 5?
- iOS 17 Sudah Bisa Dijajal Duluan Tanpa Bayar, Kok Bisa?