Telkomsel Fokus Kembangkan 5G untuk Enterprise
CIREBON, - Jaringan 5G Telkomsel sudah hadir di Indonesia kurang lebih dua tahun, setelah pertama kali digelar pada Mei 2021 lalu, di sejumlah wilayah tertentu.
Meski menggelar 5G di sejumlah wilayah publik, namun Telkomsel kini memfokuskan layanan 5G untuk segmen enterprise atau komersil.
"Saat ini fokus kami lebih ke segmen enterprise," ujar Vice President Global Network Operations Telkomsel, Galumbang Pasaribu di sela acara "Telkomsel Siaga RAFI 2023" di Cirebon, Jawa Barat, Selasa (28/3/2023).
Adapun segmen enterprise (B2B) yang saat ini sedang diincar Telkomsel adalah industri manufaktur dan pertambangan. Di segmen ini, para korporasi atau industri bisa menggunakan 5G untuk otomatisasi sistem demi menunjang transformasi digital.
Baca juga: Sinyal 5G Telkomsel Akan Hadir di Wilayah Maritim, Uji Perdana di Gorontalo
Meski demikian, Galumbang tak menampik bahwa deployment 5G di wilayah-wilayah komersil, seperti perrumahan hingga tempat umum, bisa sangat terjadi dengan mempertimbangkan beberapa hal.
Pertimbangan 5G di area komersil
Sejumlah pertimbangan terkait deployment 5G ini disampaikan Vice President Corporate Communications Telkomsel, Saki Hamsat Bramono.
Menurut Saki, salah satu pertimbangan deployment 5G ke area komersial adalah tingkat penetrasi perangkat 5G di calon wilayah yang ingin disambangi 5G tersebut.
Artinya, apabila wilayah ini masih didominasi dengan ponsel 4G, maka daerah ini kemungkinan besar belum menjadi prioritas 5G Telkomsel.
"Pertumbuhan pemanfaatan layanan broadband dan digital, ketersediaan frekuensi jaringan 5G yang memadai, tingkat ARPU pelanggan, serta adopsi gaya hidup digital masyarakat di wilayah tersebut juga kami jadikan pertimbangan," jelas Saki kepada KompasTekno.
Sekadar informasi, jika mengacu pada situs resmi Telkomsel, deployment jaringan 5G operator seluler tersebut saat ini masih fokus kepada sejumlah titik di kategori wilayah yang dianggap layak untuk disambangi 5G.
Baca juga: Ini Daftar Jalan di Jakarta dan Tangerang yang Dapat Sinyal 5G Telkomsel
Di kategori bandara, misalnya, 5G hadir di beberapa bandara di Indonesia saja seperti Bandara Internasional Soekarno Hatta, Tangerang, Banten.
Sementara di beberapa wilayah pemukiman, 5G hanya hadir di titik-titik perumahan saja seperti Kompleks Perumahan Widya Chandra di Jakarta Selatan, Kelapa Gading (Gading Pandawa, Gading Harmony, Villa Gading Indah) di Jakarta Utara, dan lain sebagainya.
Informasi lengkap mengenai ketersediaan 5G di titik-titik wilayah operasional Telkomsel bisa dilihat melalui laman telkomsel.com/5g.
Terkini Lainnya
- Saat Apple Semakin “Menganaktirikan” Indonesia…
- Berapa Kapasitas Baterai HP untuk Gaming, biar Tetap Awet dan Nyaman Bermain?
- Apple Cegah Pengguna iPhone "Downgrade" ke iOS 18.0.1
- 10 HP Flagship Android Terkencang Oktober 2024 Versi AnTuTu
- Rusia Denda Google 2,5 Desiliun Dollar AS gara-gara Tolak Permintaan Ini
- Realme GT 7 Pro Resmi, Chip Snapdragon 8 Elite dan Punya Mode Kamera Bawah Air
- Keuntungan Apple Turun, Bukan gara-gara iPhone 16 Tidak Laku
- Apple Gelar Servis Gratis untuk iPhone 14 Plus, Ini Syaratnya
- Muncul Tab Baru Tanda “+” di WhatsApp, Fitur Apa Itu?
- Bisnis Samsung Makin Moncer, Ini Pemicunya
- iPhone 16 Diblokir, CEO Apple Kini Tak Sebut Indonesia Lagi
- Cara Hubungkan Clip On Microphone Bluetooth ke HP buat Ngonten
- Manfaat Big Data dan Contoh Penerapannya dalam Kehidupan Sehari-hari
- Peluncuran Android 16 Bakal Lebih Cepat dari Biasanya
- Berapa Batas Waktu Main HP Sebelum Tidur yang Baik? Begini Penjelasannya
- 21 Emoji Baru di iOS 16.4 dan Artinya, Ada Emoji Wajah Bergetar hingga Simbol WiFi
- Honor Play 7T dan Honor 7T Pro Meluncur, HP Mid-range dengan Chip Dimensity 6020
- Xiaomi Redmi Note 12 Turbo Meluncur, Bawa RAM dan Penyimpanan Lebih Besar
- Siapa Lasminingrat yang Jadi Google Doodle Hari Ini?
- Soal eSIM, Telkomsel Masih Tunggu Kesiapan Ekosistem