ASUS ROG Phone 6 Diablo Immortal Edition Resmi di Indonesia, Harga Rp 16,9 Juta
- Asus Republic of Gamers (ROG) dan Blizzard Entertainment meluncurkan ROG Phone 6 Diablo Immortal Edition di Indonesia pada Senin (27/3/2023). Sebelumnya, ponsel ini sudah menyambangi pasar global pada November tahun lalu.
Smartphone gaming ini merupakan salah satu varian ROG Phone 6 yang menawarkan perubahan desain, seperti ROG Phone 6 Batman Edition yang juga sudah dipasarkan di Tanah Air. Hanya saja, varian terbaru ini mengusung tema permainan role playing game (RPG) Diablo Immortal.
Punggung ponsel ini dibalut warna merah dan hitam yang disebut dengan desain 'Hellfire Red'. Bagian belakang tersebut juga memuat ilustrasi monster Diablo dan efek api yang menampilkan pencahayaan berbeda, tergantung sudut pandang pengguna.
Tidak hanya itu, ASUS ROG Phone 6 Diablo Immortal Edition juga dilengkapi teknologi Aura RGB yang membuat logo 'Diablo Immortal' bercahaya.
Baca juga: Asus Bikin ROG Phone 6 Edisi Diablo Immortal, Harga Rp 20 Juta
Bukan hanya desain fisik, tema Diablo Immortal juga muncul di dalam software. Tampilan antarmuka (UI) ASUS ROG Phone 6 dihiasi dengan nuansa Diablo Immortal, mulai dari tema, ikon, animasi, hingga efek suara Diablo.
“Aksesori itu meliputi Shield Blessing Aero Case dan sebuah peta Sanctuary, yang menampilkan tanda-tanda tersembunyi dalam tinta tak terlihat yang dapat disingkapkan menggunakan obor Light milik Fahir. Ada juga Immortality Ejector Pin yang unik yang dihiasi dengan logo game tersebut,” lanjutnya, Jimmy Lin, ASUS Southeast Asia Regional Director, dalam keterangan resmi yang diterima KompasTekno, Selasa (28/3/2023).
Spesifikasi Asus ROG Phone 6 Diablo Immortal Edition
Dari segi spesifikasi, ponsel ROG Phone 6 Diablo Immortal Edition identik dengan ROG Phone 6 versi reguler.
Misalnya, keduanya sama-sama mengusung layar AMOLED berukuran 6,78 inci dengan dukungan refresh rate hingga 165 Hz dan perlindungan Corning Gorilla Glass Victus. Bagian depan ponsel ini dilengkapi pula dengan kamera selfie 12 MP.
Sementara itu, bagian punggung smartphone Asus itu dibekali kamera utama 50 MP, kamera ultrawide 13 MP, dan kamera makro 5 MP yang disusun secara horizontal.
Berpindah ke jeroannya, ASUS ROG Phone 6 Diablo Immortal Edition "diotaki" chipset Snapdragon 8 Plus Gen 1 yang dipadukan dengan RAM LPDDR5 16 GB dan media penyimpanan (storage) UFS 3.1 seluas 512 GB.
Baca juga: Tabel Spesifikasi Asus ROG Phone 6 Batman Edition di Indonesia, Harga Rp 15 Juta
Sedangkan untuk dayanya, ROG Phone 6 ditopang dengan baterai 'jumbo' berkapasitas 6.000 mAh yang mendukung teknologi pengisian cepat dengan Quick Charge 5.0.
ASUS ROG Phone 6 Diablo Immortal Edition menjalankan sistem operasi (OS) Android 12 yang dipoles dengan tampilan antarmuka (UI) ROG UI.
Fitur pendukung ROG Phone 6 lainnya mencakup pemindai sidik jari (fingerprint) di layar, pengenal wajah (face recognition), sistem pendingin, kontrol AirTrigger 6, tingkat ketahanan terhadap air IPX4, dan masih banyak lagi.
Asus ROG Phone 6 Diablo Immortal Edition tersedia dalam satu warna, yakni Hellfire Red. Harga Asus ROG Phone 6 Diablo Immortal Edition di Indonesia adalag Rp 16,9 juta.
Ponsel ini dapat dibeli di situs resmi ROG, ASUS, dan toko e-commerce rekanan Asus, sebagaimana dikutip KompasTekno dari keterangan resmi Asus.
Terkini Lainnya
- Ini Dia, Jadwal Rilis Global dan Daftar HP Xiaomi yang Kebagian HyperOS 2
- 2 Tim Indonesia Lolos Grand Final "Free Fire" FFWS Global 2024 di Brasil
- Hati-hati, Hacker Gunakan File ZIP untuk Menyusup ke Windows
- Dua Perangkat Apple Ini Sekarang Dianggap "Gadget" Jadul
- Valuasi Induk TikTok Tembus Rp 4.755 Triliun
- WhatsApp Siapkan Desain Baru, Ini Bocoran Tampilannya
- Headphone Vs Earphone, Mana yang Lebih Aman Digunakan?
- Apa Itu Rumus COUNT di Microsooft Excel dan Contoh Penggunaannya
- Bagaimana Cara Registrasi Kartu Telkomsel Baru?
- Arti Kata "Angst" Istilah Slang yang Sering Digunakan di Media Sosial
- Cara Menolak Otomatis Panggilan dari Nomor yang Disembunyikan di HP Android
- Cara Mengatasi Last Seen WhatsApp Tidak Berubah dengan Mudah dan Praktis
- Qualcomm Umumkan Chip Baru untuk Smart Home dan IoT
- Advan ForceOne Rilis di Indonesia, PC AIO dengan AMD Ryzen 5 6600H
- Dampak Memakai Headset Terlalu Sering dengan Volume Tinggi yang Penting Dihindari
- Jejak Jack Ma Selama "Mengasingkan Diri" di Luar China
- Laptop Infinix INBook X2 Gen 11 Resmi di Indonesia, Harga Mulai Rp 6 Juta
- Samsung Umumkan Modem Exynos 5300, Janjikan Kecepatan Download hingga 10 Gbps
- Pengguna WhatsApp Beta Keluhkan Bug "Out of Date" dan Susah Update, Ini Solusinya
- Apple Rilis iOS 16.4 untuk iPhone, Bawa Deretan Emoji Baru