Instagram Tidak Bisa Buka Link, Begini Cara Mengatasinya

-Salah satu kendala yang ditemui pengguna Instagram adalah tidak bisa buka link atau tautan.
Kendala tidak bisa buka link di Instagram memang sering terjadi secara acak, artinya satu pengguna mengalaminya, namun pengguna lain tidak.
Nah, bagaimana cara mengatasi tidak bisa buka link di Instagram? Berikut adalah cara-cara yang bisa dicoba apabila menjumpai kendala Instagram tidak bisa buka link.
Tutup dan buka kembali Instagram
Untuk mengatasi Instagram tidak bisa buka link, coba tutup aplikasi Instagram dan buka kembali. Selain itu Anda juga bisa mencoba log out kemudian log in kembali.
Baca juga: Cara Copy Link Akun Instagram Sendiri untuk Dibagikan ke Teman
Jika masih tidak bisa dibuka, Anda bisa mencopot pemasangan aplikasi dan instal kembali di Google Play Store.
Tindakan ini bisa jadi mengembalikan aplikasi berjalan dengan normal kembali.
Kosongkan cache
Salah satu penyebab Instagram tidak bisa buka link bisa jadi adalah cache yang telah menumpuk. Berikut ini cara menghapus cache di Android:
- Buka aplikasi “Pengaturan”
- Masuk ke Aplikasi
- Temukan aplikasi Instagram
- Klik “Penyimpanan & Cache”
- Klik “Hapus Cache”
Cek pembaruan aplikasi
Penyebab Instagram tidak bisa buka link salah satunya adalah aplikasi yang terlalu lawas. Anda mungkin saja terlupa untuk melakukan pembaruan aplikasi.
Baca juga: 5 Cara Melihat Instagram Story Orang Lain Diam-diam Tanpa Ketahuan
Maka dari itu cek pembaruan aplikasi di Google Play Store. Berikut ini cara memperbarui Instagram:
- Buka Google Play Store (Android)
- Cari “Instagram”
- Jika Ada pembaruan yang tersedia, maka klik “Perbarui” atau “Update”
Memperbarui sistem Android
Bisa jadi masalah tidak bisa buka link di Instagram muncul akibat bug akibat sistem Android tidak diperbarui. Anda dapat memperbarui versi Android pada ponsel.
Berikut ini caranya:
- Buka “Pengaturan”
- Klik “Tentang Telepon”
- Cek pembaruan kemudian klik “Update”
Sebagai informasi cara ini dilakukan di ponsel Xiaomi Redmi 11T.
Restart ponsel Anda
Untuk menyelesaikan berbagai bug di ponsel Anda, termasuk tidak bisa buka link Instagram, dapat memperbaikinya dengan melakukan restart ponsel.
Tekan dan tahan tombol daya kemudian ketuk “Restart”.
Terkini Lainnya
- 21 Robot Manusia Ikut Half Marathon, Finish dalam 2 Jam 40 Menit
- Terungkap, Alasan Bos Apple Pilih Rakit iPhone di China
- 50 Ucapan Selamat Hari Kartini 2025 yang Inspiratif buat Dibagikan ke Medsos
- 50 Link Twibbon Hari Kartini untuk Rayakan Emansipasi Wanita
- Menguji Performa Samsung Galaxy A36 Main Game Genshin Impact
- 2 Cara Menyimpan Foto di Google Drive dari HP dengan Mudah dan Cepat
- Kenapa Battery Health iPhone Turun? Ini Penyebab dan Cara Merawatnya
- Poco F7 Ultra: Spesifikasi dan Harga di Indonesia
- Jadwal MPL S15 Hari Ini 20 April, Onic Esports Vs Team Liquid
- HP Vivo V50 Lite 4G dan 5G Resmi di Indonesia, Ini Harga serta Spesifikasinya
- Spesifikasi dan Harga Poco F7 Pro di Indonesia
- Asus Rilis Monitor Khusus E-sports, Refresh Rate Sampai 610 Hz
- Instagram Rilis Fitur Blend, Bisa Buat Feed Reels Bareng Teman
- 100 Ucapan Selamat Paskah yang Bermakna dan Cocok Diunggah ke Media Sosial
- Hands-on Samsung Galaxy A26 5G, HP Rp 3 Jutaan dengan Desain Elegan
- 50 Link Twibbon Hari Kartini untuk Rayakan Emansipasi Wanita
- Diumumkan Hari ini, Begini Cara Cek Hasil Seleksi Administrasi Petugas Media Center Haji 2023
- Spesifikasi dan Harga Xiaomi Redmi Note 12, 12 Pro, dan 12 Pro Plus, Segera Masuk Indonesia?
- Pre-order Samsung Galaxy S23 di Indonesia Dibuka 2 Februari
- [POPULER TEKNO] Pendiri Google Turun Gunung Lawan ChatGPT | Ada Jamur Cordyceps Saat "Googling" Serial "The Last of Us" | Curhatan Mantan Karyawan Google yang Viral di TikTok
- Ini Hasil Foto Kamera Utama Oppo Reno 8T 4G dan Reno 8T 5G dengan Mode "High-Res"