3 Fitur Baru WhatsApp, Polling hingga Video Call sampai 32 Orang
- WhatsApp akhirnya meluncurkan fitur Komunitas ke pengguna secara global. Selain fitur Komunitas, ada tiga fitur baru lainnya yang juga diperkenalkan.
Ketiga fitur baru tersebut meliputi fitur polling untuk pemungutan suara, dukungan panggilan video hingga 32 orang, dan kapasitas anggota grup yang ditingkatkan hingga menampung 1.024 pengguna.
"Hari ini kami juga merilis fitur yang menurut kami akan disukai pengguna: kemampuan untuk membuat polling dalam chat, panggilan video hingga 32 orang, dan grup beranggotakan maksimum 1024 pengguna," kata WhatsApp dalam keterangan resmi yang diterima KompasTekno, Jumat (4/11/2022).
Seperti namanya, fitur polling memungkinkan pengguna yang tergabung dalam sebuah grup untuk membuat daftar pilihan. Selanjutnya, anggota grup bisa memilih opsi yang tersedia sesuai dengan pilihannya.
Baca juga: 2 Fitur Baru WhatsApp yang Ditunggu-tunggu Akhirnya Datang Juga
Sementara dukungan panggilan video di WhatsApp kini meningkat hingga bisa menampung 32 orang dalam satu panggilan.
Dukungan ini membuat WhatsApp dapat digunakan untuk keperluan yang lebih besar seperti aplikasi lainnya semacam Zoom atau Google Meet. Apalagi beberapa waktu lalu WhatsApp juga merilis fitur "calls link" untuk membuat link panggilan video mirip Zoom.
Ketiga fitur ini dirilis WhatsApp guna menunjang hadirnya fitur Komunitas. Pasalnya, Komunitas yang diluncurkan untuk mengakomodasi beberapa grup sehingga memerlukan daya tampung yang besar pula.
Pengguna juga bisa memanfaatkan ketiga fitur itu untuk mendukung grup WhatsApp manapun di luar Komunitas.
Ketiga fitur ini sudah dirilis WhatsApp ke pengguna Android maupun iOS. Di Indonesia, ketersediaan fitur ini akan hadir dalam beberapa waktu ke depan.
Apa itu fitur Komunitas WhatsApp?
Fitur polling hingga dukungan anggota grup sampai 1.024 pengguna dirilis WhatsApp bersamaan dengan fitur Komunitas.
Komunitas adalah fitur yang bisa menghubungkan beberapa grup WhatsApp dengan minat atau topik yang berkaitan, dalam satu grup besar.
Misalnya beberapa grup orang tua antar kelas atau beberapa grup karyawan antar divisi yang digabungkan dalam satu grup besar.
Melalui fitur Komunitas, pengguna bisa beralih antar grup yang tergabung dalam grup besar, untuk mendapatkan informasi yang dibutuhkan. Adapun admin grup bisa mengirimkan informasi atau pembaruan kepada semua orang yang terhubung dalam Komunitas.
Untuk menjaga keamanan, WhatsApp juga memasang dukungan enkripsi end-to-end di Komunitas.
Baca juga: Foto WhatsApp Kini Bisa Di-blur Langsung Sebelum Dikirim
Pada April lalu atau ketika fitur Komunitas masih diuji coba, Product Manager WhatsApp, Jyoti Sood menjelaskan bahwa fitur ini akan menyembunyikan berbagai informasi pribadi pengguna dari pengguna lainnya yang ada di dalam satu Komunitas.
Beberapa di antara data pribadi yang bakal disembunyikan mencakup nomor telepon, foto profil, info akun, dan lain sebagainya.
Di Indonesia sendiri, fitur Komunitas akan segera hadir. Setelah fitur ini tersedia, pengguna bisa mengaksesnya melalui tab Komunitas yang tersedia secara khusus di samping tab Chat baik di WhatsApp versi iOS maupun Android.
Terkini Lainnya
- Samsung Galaxy Z Flip 7 FE Meluncur Tahun Depan?
- 3 Cara Blokir Telepon Spam di iPhone dengan Mudah dan Praktis
- Algoritma Instagram Kini Bisa Direset, Rekomendasi Konten Bisa Kembali ke Awal
- YouTube Gaming Recap 2024 Dirilis, Kilas Balik Tontonan Game Sepanjang Tahun
- Oppo Find X8 Resmi di Indonesia, HP Pertama dengan Dimensity 9400
- Oppo Find X8 Pro Resmi dengan Tombol Kamera "Quick Button", Ini Harganya di Indonesia
- Suasana Peluncuran Global Oppo Find X8 Series di Bali, Dihadiri Undangan dari Berbagai Negara
- Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy A16 5G di Indonesia
- Oppo Gandeng Merek Fesyen Paris Maison Kitsune, Bikin Casing Find X8 Series
- YouTube Music "2024 Recap" Dirilis, Rangkum Lagu yang Sering Diputar Mirip Spotify "Wrapped"
- Apple Sodorkan Rp 1,5 Triliun demi TKDN iPhone 16, Pemerintah RI?
- Bukti Kuat Motorola Bakal "Comeback" ke Pasar Ponsel Indonesia
- Beda Smart TV, Android TV, dan Google TV, Kenali sebelum Beli
- Oppo Find X8 Rilis Global Hari Ini di Bali, Begini Cara Nonton Peluncurannya
- Pemerintah AS Desak Google Jual Browser Chrome
- WhatsApp Resmikan Fitur Komunitas, Uji Coba di Indonesia
- Dari Ilustrasi Puisi hingga Film Pendek, Ini Deretan Karya Seni Berkualitas yang Dibuat dengan Oppo Find X Series
- Indonesia Akhirnya Kebagian, Main Game Android di PC Windows Tanpa Emulator
- DJI Mavic 3 Classic Meluncur, Lebih Murah Tanpa Kamera Tele
- Link Pengumuman Hasil Tes Substantif PPG Prajabatan 2022 Gelombang 2 dan Jadwal Berikutnya