6 Cara Mengatasi Spotify Tidak Dapat Memutar Musik
- Spotify merupakan aplikasi layanan streaming musik dan podcast. Aplikasi yang menyediakan beragam karya musik dari berbagai content creator. Anda mungkin saja yang menjadi salah satu penggunanya.
Aplikasi Spotify terkadang tentu juga tak terlepas dari beragam masalah. Salah satunya pemutar musik yang tidak dapat memutar lagu. Penyebab masalah ini bisa jadi karena beberapa hal.
Bisa jadi aplikasi yang tidak ter-update, cache yang menumpuk, atau koneksi yang tidak stabil. Lantas bagaimana cara mengatasinya? Selengkapnya berikut ini KompasTekno merangkum cara mengatasi Spotify yang tidak dapat memutar musik
Baca juga: Link dan Cara Bikin Receiptify Spotify yang Tengah Ramai di Twitter
Coba cek di akun Twitter @SpotifyStatus
Twitter @SpotifyStatus merupakan akun informasi informasi terkini tentang Spotify saat ini. Jika Anda membutuhkan bantuan atau pertanyaan dapat langsung menuliskan tweet dengan tag @SpotifyCares atau kunjungi # atau #.
Mulai ulang Spotify
Tutup aplikasi yang tidak Anda gunakan. Selanjutnya coba untuk memuat ulang aplikasi Spotify. Coba kembali pemutar musiknya.
Log out dan log in kembali
Jika masalah masih belum teratasi, cobalah untuk log out dan log in akun Spotify Anda kembali.
Instal ulang aplikasi
Anda sudah mencoba ketiga cara di atas. Namun Spotify masih saja tidak dapat memutar lagu. Cobalah untuk instal ulang aplikasi. Hapus pemasangan aplikasi di ponsel Anda, selanjutnya instal ulang lewat toko aplikasi Play Store atau App Store.
Pastikan aplikasi yang terpasang sudah versi terbaru
Cek versi terbaru aplikasi di Play Store atau App Store. Jika muncul notifikasi ‘Update’ maka segera untuk memperbaruinya. Aplikasi dengan versi terbaru dapat mengatasi permasalahan yang terjadi pada Spotify Anda.
Baca juga: Update Baru Spotify Bikin Halaman Utama Lebih Rapi
Pastikan audio ponsel Anda berjalan dengan normal
Jika tampaknya aplikasi bekerja dengan normal, bisa jadi masalah terjadi pada audio ponsel Anda. Caranya dengan periksa pengaturan suara di perangkat. Misal saja Anda mendengarkan di HP Xiaomi. Menuju Pengaturan > Suara & Getaran > Kemudian cek pengaturan audionya.
Demikian cara mengatasi Spotify yang tidak dapat memutar musik. Semoga membantu.
Periksa pengaturan suara di perangkaPeriksa pengaturan suara di perangkat
Terkini Lainnya
- Daftar Aplikasi Android Terbaik 2024, ShopeePay Nomor 1 di Indonesia
- Instagram Hapus Fitur "Ikuti Hashtag", Ini Alasannya
- 5 Tips Menatap Layar HP yang Aman buat Mata, Penting Diperhatikan
- Aplikasi ChatGPT Kini Hadir untuk Semua Pengguna Windows, Tak Perlu Bayar
- Apa Itu Spam di WhatsApp? Ini Penjelasan dan Ciri-cirinya
- Casio Umumkan Ring Watch, Jam Tangan Cincin Harga Rp 2 Juta
- Cara Menghapus Akun Facebook yang Sudah Tidak Dipakai, Mudah dan Praktis
- HP "Underwater" Realme GT 7 Pro Rilis Global, Ini Spesifikasinya
- Yahoo Mail Kebagian Fitur AI, Bisa Rangkum dan Balas E-mail Langsung
- Perbedaan Chromebook dan Laptop Windows yang Perlu Diketahui
- Oppo Reno 13 Series Meluncur Sebentar Lagi, Ini Tanggal Rilisnya
- Janji Terbaru Apple di Indonesia, Rp 1,5 Triliun untuk Cabut Blokir iPhone 16
- China Pamer Roket yang Bisa Dipakai Ulang, Saingi Roket Elon Musk
- 10 Cara Mengubah Tulisan di WhatsApp Menjadi Unik, Mudah dan Praktis
- Ini Dia, Jadwal Rilis Global dan Daftar HP Xiaomi yang Kebagian HyperOS 2
- Kenapa Siaran TV Analog Jabodetabek Batal Dimatikan Hari Ini?
- Pengiriman Ponsel Lipat Diprediksi Bakal Meningkat berkat Samsung
- Siaran TV Analog Jabodetabek Batal Dimatikan Besok, Diundur 2 November
- 35 Link Download Twibbon HUT TNI 2022 dan Cara Pakainya
- Game Dragon Quest The Adventure Of Dai: A Hero's Bond Sebar Banyak Hadiah