Daftar iPhone yang Kebagian iOS 16, Termasuk iPhone 8 Halaman all -
- Apple resmi menggulirkan sistem operasi (OS) terbaru iOS 16 untuk pengguna iPhone. Sistem operasi ini dirilis perusahaan dengan sejumlah fitur baru, mulai dari personalisasi layar kunci atau Lock Screen, peningkatan iMessage dan lain sebagainya.
Sayangnya iOS 16 tidak bisa berjalan di semua seri iPhone, khususnya iPhone yang lebih lawas.
iOS 16 tersedia secara gratis untuk iPhone 8 atau model iPhone yang lebih baru. Artinya, OS ini juga bisa berjalan di iPhone X series, iPhone 8 Plus, iPhone SE Gen 2 dan sebagainya.
iPhone 14 series sebagai iPhone keluaran terbaru juga kebagian iOS 16. Berikut rincian iPhone yang kebagian iOS 16, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari situs resmi Apple, Rabu (14/9/2022).
Baca juga: iOS 16 Resmi Dirilis, Ini 5 Fitur Baru Menarik yang Wajib Dicoba di iPhone
Daftar iPhone yang kebagian iOS 16
- iPhone 14
- iPhone 14 Plus
- iPhone 14 Pro
- iPhone 14 Pro Max
- iPhone 13
- iPhone 13 mini
- iPhone 13 Pro
- iPhone 13 Pro Max
- iPhone 12
- iPhone 12 mini
- iPhone 12 Pro
- iPhone 12 Pro Max
- iPhone 11
- iPhone 11 Pro
- iPhone 11 Pro Max
- iPhone XS
- iPhone XS Max
- iPhone XR
- iPhone X
- iPhone 8
- iPhone 8 Plus
- iPhone SE gen 3
- iPhone SE gen 2
Cara download dan install iOS 16
Bila Anda termasuk salah satu pengguna iPhone dari daftar di atas, maka Anda dapat melakukan upgrade ke iOS 16.
Caranya, buka menu Pengaturan (Settings) > General (Umum) > Pembaruan Perangkat Lunak (Software Update).
- Dari beberapa tahapan tersebut, tunggu beberapa saat hingga keterangan pembaruan baru muncul.
- Bila Anda menemukan menu unduh/download dan instal iOS 16, tekan menu tersebut untuk mengunduhnya.
- Namun bila Anda masih melihat opsi unduh dan instal untuk iOS 15.7, tekan tombol "Upgrade to iOS 16" di bagian bawah tampilan, kemudian pilih Download and Install untuk mengunduh iOS 16.
- Selanjutnya, masukan kode sandi Anda untuk memulai proses pembaruan.
Baca juga: 6 Fitur iOS 16 yang Contek Android, Apa Saja?
Fitur baru iOS 16
1. Memodifikasi Lock Screen
Apple menyematkan fitur yang memungkinkan pengguna memodifikasi tampilan Lock Screen di iOS 16. Fitur ini hampir mirip dengan yang terdapat pada ponsel berbasis Android pada umumnya.
Dengan fitur tersebut, pengguna tak hanya bisa mengganti wallpaper, tapi juga mengubah desain tampilan jam dan tanggal, termasuk memilih font dan warnanya. Selain itu, pada Lock Screen iOS 16, pengguna juga dapat menambahkan beberapa widget.
2. Berbagi galeri foto via iCloud
Di iOS 16, pengguna bisa membuat galeri foto khusus secara terpisah untuk dibagikan ke pengguna lain via iCloud. Galeri tersebut bisa dikelola hingga maksimal lima orang anggota. Tiap anggota bisa mengedit, menghapus, dan menambahkan foto di galeri yang sama.
3. Apple Pay Later
Apple menambahkan metode pembayaran Pay Later atau “beli sekarang, bayar nanti” di Apple Pay pada iOS 16. Saat pengguna berbelanja menggunakan Apple Pay, bakal disediakan pilihan mekanisme pembayaran dengan cicilan.
4. Live Text
Fitur Live Text diperbarui di iOS 16. Kini fitur Live Text memungkinkan pengguna untuk menyalin teks dari video yang dijeda. Tak hanya menyalin, teks atau data dari video itu juga dapat untuk ditindaklanjuti dalam beberapa perintah, misalnya penerjemahan bahasa.
5. Passkeys Fitur
Passkeys pada iOS 16 memudahkan pengguna untuk menggunakan Face ID atau Touch ID saat hendak login atau mengautentikasi akun pada sebuah situs web, alih-alih menggunakan password yang mungkin lebih mudah dibobol.
6. Shared Tab Group Safari
iOS 16 juga membawa fitur baru pada aplikasi browser bawaan Safari. Salah satu fitur baru yang hadir untuk Safari adalah Shared Tab Group.
Tambahan Lewat fitur tersebut, pengguna dapat membagikan tab browser yang tengah dibuka ke pengguna lain. Dengan begitu, pengguna lain juga bakal bisa melihat dan ikut mengubah tab tersebut secara real-time.
Baca juga: Begini Cara Cek IMEI iPhone untuk Mengetahui BM atau Bukan
7. Kirim e-mail terjadwal
Aplikasi e-mail bawaan Apple di iPhone juga mendapat pembaruan fitur di iOS 16. Salah satu fitur terbaru yang diusung di aplikasi e-mail Apple adalah pengiriman terjadwal, layaknya Gmail. Dengan fitur tersebut, pengguna dapat mengatur jadwal pengiriman e-mail terlebih dahulu, sekaligus membatalkannya bila nanti terdapat kesalahan yang perlu direvisi.
8. Handoff di FaceTime
Selain aplikasi e-mail dan Safari, Apple juga membawa fitur terbaru pada aplikasi FaceTime di iOS 16 bernama Handoff. Lewat fitur Handoff, pengguna bisa memindahkan panggilan FaceTime yang tengah berlangsung ke iPad atau Macbook, secara bersamaan.
9. Membatalkan pesan yang telah terkirim
Di iOS 16, aplikasi perpesanan Apple iMessage, kedatangan fitur baru untuk membatalkan pesan yang telah terkirim (unsend). Dengan fitur tersebut, pengguna bisa membatalkan pesan apapun yang telah dikirim hingga 15 menit setelahnya.
10. Mengedit pesan yang telah terkirim
Selain kedatangan fitur unsend, iMessage di iOS 16 juga dibekali dengan fitur baru untuk mengedit pesan yang telah terkirim. Dengan fitur tersebut, pengguna juga bisa mengedit pesan yang telah dikirim hingga 15 menit setelahnya.
Terkini Lainnya
- Daftar 28 HP Oppo yang Kebagian Antarmuka ColorOS 15 dan Jadwal Rilisnya
- Menggenggam Samsung Galaxy S24 FE, Si "Bungsu" yang Cantik dan Cerdas
- Xiaomi Ganti Logo Redmi, Begini Tampilan Barunya
- 5 Tips Menatap Layar HP yang Aman buat Mata, Penting Diperhatikan
- Main Game di Konsol Xbox Kini Tidak Perlu Download dan Instal
- Di Jepang, Warga Diminta Tulis Password HP dan Aplikasi di Surat Wasiat
- Ketik Kata Kunci Ini di Google, Layar HP Bisa "Melayang"
- Waspada, Ini Bahayanya Menyimpan Password Otomatis di Browser Internet
- Pemerintah RI Tolak Rp 1,5 Triliun Apple untuk Buka Blokir iPhone 16?
- 2 Model iPhone Ini Masuk Daftar "Gadget" Jadul
- Microsoft Rilis Dua Chip Khusus Data Center
- Gaji Bos ChatGPT Sam Altman Ternyata "Cuma" Sekian
- Selamat Hari Guru Nasional! Ini 50 Link Twibbon untuk "Upload" di Medsos
- Perbandingan GetContact dan Trucaller dan Cara Menggunakannya
- Arti Kata “Tea”, Bahasa Gaul yang Sering Digunakan di Media Sosial
- Fitur Sembunyikan Status Online WA dari Orang Tertentu Sudah Bisa Dicoba di Indonesia
- Sony Xperia 1 IV Gaming Edition Meluncur dengan Kipas Eksternal, Ini Harganya
- iOS 16 Bisa Kunci Foto yang Tersembunyi dan Hilangkan Album “Hidden”, Begini Caranya
- 4 Fitur Kamera Selfie Vivo V25 yang Menarik Dicoba, Ada 50 MP Eye Autofocus
- Menyaksikan Jet Tempur Rafale "Menyusu" di Atas Selat Sunda