2 Cara Cek Kuota Indihome lewat Web dan Aplikasi
- Cara cek sisa kuota Indihome bisa dilakukan dengan dua cara, yakni lewat web dan aplikasi MyIndihome. Seperti diketahui, Telkom memang menyediakan aneka paket berlangganan Indihome yang bisa dipakai untuk mengakses internet sepuasnya.
Meski demikian, perusahaan pelat merah itu menerapkan batas pemakaian wajar (Fair Usage Policy/FUP) yang bervariasi, sesuai dengan harga atau paket yang dipilih.
Untuk paket internet 20 MB, misalnya, memiliki FUP sebesar 500 GB. Apabila batas pemakaian sudah mencapai angka tersebut, maka kecepatan internet akan diturunkan.
Biasanya, batas kuota internet atau FUP sendiri bakal di-reset tiap awal bulan, sehingga kecepatan internet akan kembali seperti semula.
Baca juga: Cara Ganti Password WiFi Indihome dengan Mudah lewat HP
Nah, untuk memantau pemakaian atau sisa kuota internet, pelanggan bisa mengecek kuota internet Indihome secara berkala. Cara cek kuota Indohome Telkom lewat ponsel bisa dilakukan dengan terlebih dulu mengunduh aplikasi MyIndihome yang tersdia di App Store maupun Play Store.
Sementara itu, cara cek kuota Indihome tanpa login bisa dilakukan lewat web di desktop atau browser (peramban). Lantas, bagaimana cara cek kuot Indihome lewat web dan aplikasi MyIndihome?
Baca juga: Cara Berlangganan IndiHome Telkom, Harga Paket, dan Biaya Pemasangan
Cara cek kuota Indihome
1. Cara cek kuota Indihome lewat web Indihome
- Kunjungi situs web #.
- Lalu, masukkan nomor internet atau nomor pelanggan Anda di kolom yang tersedia.
- Kemudian, masukkan kode huruf captcha yang ditampilkan sistem ke dalam kolom yang tersedia.
- Setelah itu, klik tombol "Submit".
- Pada tampilan selanjutnya, sisa kuota internet Indihome Anda akan ditampilkan di bagian paling bawah.
- Jika sisa kuota tercatat "0,00 GB" seperti gambar di atas, maka Anda sudah melewati batas FUP dan kecepatan internet Anda sudah dibatasi.
Baca juga: Paket Bundling IndiHome-Netflix Meluncur, Ini Harganya
2. Cara cek kuota Indihome lewat aplikasi MyIndihome
- Download aplikasi MyIndihome di Play Store (Android) atau App Store (iOS).
- Buka aplikasi tersebut dan masuk menggunakan nomor telepon atau e-mail yang Anda daftarkan ketika berlangganan Indihome pertama kalinya.
- Pada tampilan selanjutnya, Anda akan disuguhkan dengan tampilan dashboard utama aplikasi MyIndihome. Pada bagian atas tampilan ini, geser kotak "Your Total Bill" ke kanan hingga Anda bisa melihat kotak "This Month Usage".
- Lalu, klik kotak "This Month Usage" tersebut.
- Di halaman selanjutnya, Anda akan melihat total pemakaian kuota internet saat ini yang bertuliskan ".... (angka pemakaian) GB Used".
- Tepat di bawah angka pemakaian tersebut, Anda juga bisa melihat progress bar yang menginformasikan porsi penggunaan kuota internet atau FUP yang disediakan Indihome.
- Apabila progress bar berwarna merah tersebut penuh, maka batas FUP Indihome sudah dilewati dan kecepatan internet otomatis juga sudah dibatasi.
Baca juga: 4 Cara Cek Tagihan IndiHome Secara Online dengan Mudah
Demikian dua cara cek kuota Indihome lewat web dan juga ponsel dengan mengunduh aplikasi MyIndihome. Selamat mencoba.
Terkini Lainnya
- 5 Besar Vendor Smartphone Dunia Akhir 2024 Versi Canalys
- OpenAI Rilis Fitur Tasks untuk ChatGPT, Ini Fungsinya
- Motorola Moto G Power 2025 Meluncur, HP Android Berstandar Militer
- Meluncur Besok, Intip Bocoran Harga dan Spesifikasi Oppo Reno 13 di Indonesia
- Viral Video Pria Transaksi Pakai Apple Watch, Apple Pay Sudah Bisa di Indonesia?
- Earbuds Nothing Ear (open) Resmi di Indonesia, Harga Rp 2,5 Juta
- Link Download Red Note, Aplikasi Pengganti TikTok yang Lagi Ramai
- Minggu, TikTok Dikabarkan Tutup Aplikasi di AS
- Induk Facebook PHK 3.600 Karyawan yang Kurang Kompeten
- Bos Instagram Bocorkan Jenis Konten yang Bakal Sering Dimunculkan di IG Tahun Ini
- Pilih Cloud Storage atau Hard Drive, Mana yang Ideal?
- Apa Itu Red Note? Aplikasi Pengganti TikTok yang Lagi Ramai di AS
- Honkai Star Rail 3.0 Meluncur, Ada 7 Update Karakter, Area, dan Mekanisme Game
- 4 Tips Hapus Jejak Digital di Internet dengan Aman
- Pemerintah Berencana Batasi Usia Bermedsos bagi Anak
- Ponsel Gaming Asus ROG Phone 6D Muncul di Antutu, Segini Skornya
- Game Zombie Dead Island 2 Rilis 3 Februari 2023
- Apakah Semua Smart TV Bisa buat Nonton Siaran TV Digital? Begini Penjelasannya
- Bocoran Spesifikasi Ponsel Sony Xperia 5 IV, Bakal Dukung Wireless Charging?
- Tokopedia Bikin Paket Berlangganan Bebas Ongkir “PLUS by GoTo”