Bocoran Awal Kehadiran MIUI 14, Meluncur Agustus 2022?
- MIUI 13.5 adalah antarmuka (UI) paling baru untuk ponsel besutan Xiaomi saat ini. MIUI 13.5 adalah versi pengembangan dari MIUI 13 yang dirilis pada akhir 2021 lalu.
Meski usianya belum genap setahun, MIUI 13 disinyalir akan segera punya penerus yang konon bernama MIUI 14. Xiaomi diketahui tengah mengembangkan antarmuka ini dan kabarnya akan dirilis dalam waktu dekat.
Indikasinya berasal dari basis kode dalam beberapa aplikasi sistem, yang ditemukan oleh anggota forum Xiaomiui.net.
Anggota di forum tersebut melakukan dekompilasi terhadap beberapa aplikasi dalam sistem dan menemukan adanya tanda-tanda kehadiran MIUI 14 dalam basis kode.
Baca juga: Xiaomi 12 Lite Punya Kamera 108 MP tapi Belum Bisa Rekam Video 8K
Dekompilasi sendiri adalah proses terbalik yang mengubah kode jadi menjadi source code atau kode sumber. Dari sinilah diketahui bahwa Xiaomi sedang menguji coba MIUI 14 di perangkat-perangkat yang mendukung.
Kode nama "nuwa" yang merupakan kode bagi perangkat Xiaomi 13 juga muncul dalam bocoran tersebut.
Jadwal rilis MIUI 14 juga belum diketahui. Namun dirangkum KompasTekno dari Xiaomiui, Senin (25/7/2022), pada 16 Agustus mendatang menandai 12 tahun MIUI sejak pertama dirilis pada 2010.
Jadi, beberapa kalangan berasumsi MIUI 14 kemungkinan akan diumumkan oleh Xiaomi pada Agustus, meskipun perangkat yang mendukung antarmuka itu baru tersedia pada November 2022.
Sayangnya fitur yang ditawarkan MIUI 14 belum diketahui. Xiaomi juga belum angkat bicara terkait antarmuka baru yang kabarnya sedang dikembangkan perusahaan maupun perangkat yang akan didukung UI tersebut.
MIUI 13
MIUI 13 merupakan generasi teranyar MIUI saat ini. Seperti antarmuka Xiaomi generasi sebelumnya, MIUI 13 membawa serangkaian fitur dan peningkatan.
Secara umum, MIUI 13 menawarkan peningkatan pengelolaan aplikasi sehingga perangkat dapat lebih lancar saat membuka dan menjalankan aplikasi. Beberapa fitur itu antara lain:
- Liquid Storage
- Atomized Memory
- Focused Algorithms
- Sidebar
- MiSans Font
- Widget dinamis
- Live wallpaper
Peningkatan dukungan keamanan Selain itu, MIUI 13 juga membawa tampilan yang lebih menarik dari antarmuka versi sebelumnya.
HP Xiaomi di Indonesia yang kebagian MIUI 13
MIUI 13 juga sudah tersedia di Indonesia sejak Maret 2022, bersamaan dengan peluncuran Redmi Note 11 series. Berikut daftar smartphone Xiaomi yang kebagian MIUI 13 di Indonesia mulai kuartal I-2022:
Baca juga: 5 Fitur Tersembunyi MIUI di HP Xiaomi, Sudah Pernah Coba?
Terkini Lainnya
- Jadwal M6 Mobile Legends, Fase Wild Card Hari Kedua
- Bocoran Isi Proposal 100 Juta Dollar AS Apple ke Kemenperin
- Samsung Galaxy Z Flip 7 FE Meluncur Tahun Depan?
- Oppo Find X8 Pro Punya Tombol "Quick Button", Apa Fungsinya?
- Algoritma Instagram Kini Bisa Direset, Rekomendasi Konten Bisa Kembali ke Awal
- Indonesia Juara Umum Kompetisi E-sports Dunia IESF 2024
- Cara Membuat YouTube Music "2024 Recap" yang Mirip Spotify Wrapped
- Inikah Bocoran Desain Samsung Galaxy S25 Ultra "Paling Dekat"?
- Dua Perangkat Apple Ini Sekarang Dianggap "Gadget" Jadul
- Pemerintah AS Desak Google Jual Browser Chrome
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- Cara Pakai Rumus CEILING dan FLOOR di Microsoft Excel
- Cisco Umumkan Perangkat WiFi 7 Access Point Pertama, Kecepatan Tembus 24 Gbps
- Penyebab Nomor Telepon Tidak Bisa Dicek di GetContact
- Ini Sebab Bali Jadi Tempat Peluncuran Global Oppo Find X8
- Bocoran Isi Proposal 100 Juta Dollar AS Apple ke Kemenperin
- Cara Merekam Panggilan WhatsApp di Android
- Gara-gara Samsung Galaxy S22 Ultra, Nasib HP Ini Bakal Berakhir?
- Jumlah Pengguna Aktif Twitter Naik 9 Juta, Tapi Pendapatan Turun
- Ancaman Blokir PSE Privat dan Penegakan Kedaulatan Digital
- Discord Hadir di Xbox One, Xbox Series X dan S