YouTube Shorts Tembus 1,5 Miliar Pengguna Aktif Bulanan
- YouTube Shorts, fitur YouTube yang digunakan untuk mengunggah video berdurasi singkat, telah mampu menarik perhatian miliaran orang.
Meskipun baru diluncurkan dua tahun lalu, YouTube mengklaim Shorts telah memiliki jumlah pengguna aktif bulana mencapai 1,5 miliar.
"Shorts benar-benar laku dan memiliki lebih dari 1,5 miliar pengguna aktif setiap bulannya," ujar Chief Product Officer YouTube, Neal Mohan, seperti yang dikutip KompasTekno dari Mashable, Jumat (17/6/2022).
Mohan juga menjelaskan bahwa perusahaan pun menyadari keberadaan dari Shorts yang masih baru. Melihat adanya peningkatan yang signifikan ini, perusahaan akan terus menjadikan fitur tersebut sebagai bagian dari pengalaman di YouTube di masa mendatang.
Jumlah pengguna aktif bulanan YouTube Shorts ini diprediksi juga telah menyamai TikTok. Pada September 2021 lalu, TikTok mengumumkan jumlah pengguna aktif bulanannya mencapai 1 miliar.
Pada 2022 ini, diprediksi jumlah pengguna aktif bulanan platform tersebut juga telah mencapai 1,5 miliar.
Baca juga: Kreator YouTube Shorts dari Indonesia Bisa Dapat Gaji hingga Rp 140 Juta Per Bulan
Strategi YouTube Shorts
Kesuksesan yang diraih oleh Youtube melalui fitur Shorts-nya juga berbeda dengan yang Facebook lakukan sebelumnya. Facebook pernah meluncurkan aplikasi serupa bernama Lasso secara terpisah, tetapi kurang mendapat atensi dari pengguna media sosial.
Sementara Shorts, diluncurkan YouTube langsung di dalam aplikasi videonya, sehingga membuat platform tersebut menjadi sangat populer. Basis pengguna bawaan yang telah berjumlah miliaran di YouTube membantu Shorts bertumbuh dengan pesat.
Google selaku induk YouTube mengatakan fitur Shorts juga akan berdampak pada peningkatan petumbuhan pengguna dan waktu yang dihabiskan untuk menonton YouTube, dibanding hanya menyuguhkan video berdurasi panjang saja.
Seperti diketahui, Shorts adalah platform kumpulan dari cuplikan video pendek. Para kreator turut memanfaatkan dan memaksimalkan fitur ini untuk mempromosikan konten videonya yang berdurasi lebih panjang.
Ketika salah seorang penonton melihat sebuah Shorts, ia akan diajak berpindah untuk menonton keseluruhan video dalam durasi yang lebih panjang.
Keunggulan inlah yang dipakai YouTube untuk meningkatkan dan membangkitkan karya-karya yang telah dipublikasikan oleh kreator YouTube.
"Dari yang kami lihat, para pembuat konten telah menjadi sangat inovatif dengan menggunakan cara mereka sendiri untuk memaksimalkan berbagai fitur ini (Shorts) di platform (YouTube)," tambah Mohan.
androidcentral.com Ilustrasi YouTubePersaingan video pendek
TikTok sendiri tengah melakukan pembaruan dengan meningkatkan durasi videonya menjadi 10 menit. Sebelumnya, maksimal durasi video yang diunggah adalah 3 menit saja.
Langkah ini dinilai untuk memikat pengguna dari YouTube dan beralih menggunakan Tiktok. Pengguna di TikTok mungkin akan lebih fleksibel untuk merekam konten yang diunggah, seperti demo masak, tutorial kecantikan, konten edukasi, dan sebagainya.
Baca juga: TikTok Uji Coba Fitur Live Subscription, Cara Baru Kreator Cari Uang
Terkini Lainnya
- Waspada, Ini Bahayanya Menyimpan Password Otomatis di Browser Internet
- Tabel Spesifikasi Oppo Find X8 di Indonesia, Harga Rp 13 Jutaan
- Facebook Messenger Kedatangan Update Besar, Video Call Makin Jernih
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- WhatsApp Rilis Fitur Voice Message Transcripts, Ubah Pesan Suara Jadi Teks
- Cara Mencari Akun Facebook yang Lupa E-mail dan Password, Mudah
- ZTE Nubia Z70 Ultra Meluncur, HP Bezel Tipis dengan Tombol Kamera Khusus
- Spesifikasi dan Harga Oppo Find X8 Pro di Indonesia
- Smartphone Vivo Y300 Meluncur, HP dengan "Ring Light" Harga Rp 4 Jutaan
- Oppo Find X8 Pro Punya Dua Kamera "Periskop", Bukan Cuma untuk Fotografi
- Ini Komponen Apple yang Akan Diproduksi di Bandung
- Inikah Bocoran Desain Samsung Galaxy S25 Ultra "Paling Dekat"?
- Jadwal M6 Mobile Legends, Fase Wild Card Hari Kedua
- Bocoran Isi Proposal 100 Juta Dollar AS Apple ke Kemenperin
- Samsung Galaxy Z Flip 7 FE Meluncur Tahun Depan?
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- PS5 Punya Fitur Mirip TikTok, Pemain Bisa Edit dan Share Video Pendek
- Cara Lapor Diri Online PPDB Jakarta 2022 Jenjang SD-SMP-SMA Jalur Zonasi, Prestasi, dan Afirmasi
- Ini Gambar Terbaru dan Harga Google Pixel 6A di Beberapa Negara
- Bill Gates Sebut NFT dan Kripto sebagai "Greater Fool Theory", Apa Maksudnya?
- Jadwal MSC 2022 16 Juni, Omega Esports Tantang Evos SG