cpu-data.info

5 Besar Vendor PC Global 2021, Lenovo Teratas

Lenovo IdeaPad L340 .
Lihat Foto

- Canalys menerbitkan laporan terbarunya tentang pasar PC global untuk kuartal IV-2021 (Q4 2021). PC yang dimaksud dalam laporan ini termasuk berbagai jenis desktop, laptop (termasuk Chromebook), dan tablet.

Pada kuartal IV-2021, total pengiriman (sell-in) PC adalah sebanyak 133,7 juta unit. Jumlah ini turun 7,2 persen dibandingkan periode yang sama di tahun 2020.

Penurunan pengiriman ini menurut Canalys sebagian disebabkan oleh kekurangan komponen elektronik, imbas dari kelangkaan chipset global.

Lenovo menjadi pemimpin pangsa pasar pengiriman pada kuartal IV-2021, dengan raihan 19,8 persen.

Baca juga: 10 Cara Ampuh Mempercepat Laptop Windows

Apple berada di urutan kedua dengan pangsa pasar 18,1 persen, sementara Hewlett Packard (HP) berada di posisi ketiga dengan pangsa pasar 13,9 persen.

Melengkapi daftar lima besar adalah Dell dan Samsung dengan masing-masing raihan pangsa pasar 12,9 persen dan 5,9 persen.

Merek Pengiriman
(dalam juta)
Pangsa pasar
(persen)
Lenovo 26,5 19,8
Apple 24,2 18,1
HP 18,6 13,9
Dell 17,2 12,9
Samsung 7,8 5,9
Lain-lain 39,1 29,3
Total 133,6 100

Tabel 5 besar vendor PC kuartal-IV 2021, Sumber tabel: Canalys

5 besar vendor PC sepanjang 2021

Meski jumlah pengiriman PC kuartal IV-2021 turun dibanding kuartal IV-2020, namun, total pengiriman PC sepanjang 2021 ternyata lebih tinggi dibandingkan 2020.

Pada 2021 lalu, Canalys mencatat total pengiriman PC global mencapai hampir setengah miliar perangkat, atau 499,4 juta. Jumlah itu meningkat dari tahun 2020 yang sebanyak 458 juta, atau naik 8,9 persen.

Sepanjang 2021 ini Lenovo masih memimpin dengan total keseluruhan pengiriman 99,6 juta unit dengan pangsa 20 persen. Kemudian diikutip Apple dengan pangsa 18 persen, HP 14,8 persen, Dell 11,9 persen dan Samsung 7,1 persen.

Merek Pengiriman
(dalam juta)
Pangsa pasar
(persen)
Lenovo 99,6 20
Apple 90,4 18
HP 74,1 14,8
Dell 59,5 11,9
Samsung 35,6 7,1
Lain-lain 140,3 28,1

Tabel 5 besar vendor PC sepanjang 2021, Sumber tabel: Canalys

Tablet dan Chromebook turun

Jika dirinci lebih detail lagi, laporan Canalys ini juga mengungkap pengiriman tablet yang turun 21 persen secara Year over Year (YoY), yakni menjadi 41,9 juta unit pada 2021.

Meski demikian menurut Analis dari Canalys, Himani Mukka, hal ini dapat dimaklumi karena pada kuartal-IV 2021 ini industri memang tengah terkendala pasokan komponen elektronik yang membuat waktu tunggu pengiriman perangkat menjadi lebih panjang.

"Meskipun pasar mengalami penurunan dari tahun ke tahun (YoY), jumlah pengiriman tetap lebih tinggi dari sebelum pandemi," kata Mukka sebagaimana dikutip KompasTekno dari halaman resmi Canalys, Jumat (4/2/2022).

Baca juga: Beda Tablet Samsung Galaxy Tab A8 dan Galaxy Tab A7 di Indonesia

Pasar tablet juga diperkirakan akan mengalami pertumbuhan yang lambat pada kuartal mendatang.

Selain tablet, pengiriman Chromebook pada kuartal-IV 2021 juga turun 66,3 persen menjadi 4,0 juta unit.

Meski demikian, untuk total pengiriman pada 2021, jumlah pengiriman Chromebook naik 10 persen, sementara total pengiriman tablet turun tipis 1,6 persen.

Pasar Chromebook diperkirakan masih akan tumbuh di sejumlah wilayah seperti di Indonesia.

"Chrome memiliki peluang saat pasar negara berkembang mulai berinvestasi dalam strategi pendidikan digital mereka," pungkas Mukka.

Laporan lengkap Canalys tentang pengirima PC global kuartal IV-2021 bisa disimak melalui tautan berikut ini.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat