Cara Ganti Nama Facebook lewat PC, Android, dan iPhone
- Pengguna Facebook bisa mengubah atau mengganti nama akun mereka langsung dari browser PC maupun aplikasi di ponsel Android dan iPhone.
Pengguna Facebook terkadang ingin mengubah nama akun Facebook miliknya karena beragam alasan. Bisa saja karena ada salah pengetikan nama, atau agar tidak mudah dicari oleh pengguna Facebook lain.
Mengubah nama di Facebook ternyata cukup mudah. Namun, pengguna harus memahami bahwa untuk mengubah nama di Facebook perlu memperhatikan ketentuan yang harus diikuti.
Misalnya, tidak diperbolehkan menggunakan simbol, angka, atau kata-kata yang tidak biasa.
Baca juga: Ini Beda Facebook Lite dengan Facebook Biasa
Selain itu pengguna Facebook perlu memperhatikan jika mengubah nama di Facebook, maka pengguna tidak dapat mengubahnya kembali selama 60 hari.
Berikut ini adalah cara ganti atau mengubah nama Facebook lewat browser di PC dan aplikasi di ponsel Android dan iPhone sebagaimana dirangkum KompasTekno dari Business Insider, Rabu (19/1/2022).
Cara ganti nama Facebook lewat browser
- Masuk atau log in ke akun Facebook Anda
- Klik “Settings & Privacy”, kemudian pilih “Settings”
- Klik “Edit” di bagian "Nama"
- Kemudian tuliskan nama yang diinginkan
- Lalu klik “Save Changes”
Cara ganti nama Facebook di iOS dan Android
- Buka aplikasi Facebook di iPhone atau ponsel Android
- Tap menu dengan ikon tiga garis vertikal di bagian pojok kanan atas
- Pilih Settings dengan ikon gerigi
- Klik “Personal and Account Information”
- Pilih “Name”
- Kemudian ketikkan perubahan nama Anda
- Setelah selesai klik “Review Change”
Baca juga: Cara Hapus Akun Facebook secara Permanen
Pengguna Facebook juga dapat menambahkan nama panggilan atau nickname dengan menuliskan di bagian kolom paling bawah.
Terkini Lainnya
- Sejarah Silicon Valley, Tempat Bersarangnya Para Raksasa Teknologi
- YouTube Rilis Fitur Saweran "Jewels", Mirip Coin di TikTok
- Cara Buat Daftar Isi yang Bisa Diklik Otomatis di Google Docs
- Twilio Ungkap Rahasia Cara Memberi Layanan Pelanggan secara Maksimal
- Berapa Lama WhatsApp Diblokir karena Spam? Ini Dia Penjelasannya
- Fungsi Rumus AVERAGE dan Contoh Penggunaannya
- 2 Cara Menyembunyikan Nomor saat Telepon di HP dengan Mudah dan Praktis
- Kata POV Sering Keliru di Medsos, Begini Arti yang Benar
- Cara Langganan GetContact biar Bisa Cek Tag Nomor Lain
- Samsung Bikin Galaxy S25 Versi Tipis demi Saingi iPhone 17 Air?
- Mana Lebih Baik, Laptop Windows atau Chromebook? Begini Pertimbangannya
- AI Baru Buatan Induk ChatGPT Bisa Ambil Alih Komputer Pengguna
- Kenapa Fitur Find My Device Tidak Berfungsi? Begini Penjelasannya
- Hati-hati, Ini Dia Risiko Pakai Password Sama di Banyak Akun Media Sosial
- Cara Mengubah Tulisan WhatsApp jadi Kecil di iPhone dan HP Android
- 10 YouTuber dengan Pendapatan Tertinggi 2021, MrBeast Teratas
- Cara Top Up Diamond Mobile Legends (ML) di Shopee dan Tokopedia
- Oppo Reno6 Lite Meluncur, Kembaran A95 RAM Beda Tipis
- Vivo Y55 5G Resmi dengan Dimensity 700 dan Kamera 50 MP
- Samsung Umumkan Exynos 2200, SoC Pertama Samsung dengan GPU AMD