Menyalakan Flash di iPhone Bisa Pakai Mantra Harry Potter, Begini Caranya
- Selain sebagai sumber cahaya tambahan saat memotret, lampu flash di ponsel seperti iPhone juga bisa digunakan untuk hal lain, salah satunya sebagai senter.
Untuk menyalakan lampu flash di iPhone bisa dilakukan melalui berbagai cara, seperti lewat ikon senter yang berada di halaman layar iphone seri Face ID, lewat menggulir pusat pengaturan, atau bisa juga lewat fitur flash always on yang ada di kamera.
Selain itu, lampu flash iPhone juga bisa dinyalakan melalui fitur voice assitant atau asisten suara milik Apple, yakni Siri.
Sebagian orang biasanya akan mengucap “turn on flashlight” untuk menyalakan lampu flash iPhone. Untuk mematikan lampu flash, pengguna cukup mengucapkan “turn off flashlight”.
Baca juga: Melihat Aksi Panggung Steve Jobs Umumkan iPhone Pertama, 15 Tahun Lalu
Namun, ada cara unik lain yang bisa Anda jajal ketika ingin mengakses lamput flash iPhone.
Pengguna iPhone bisa menggunakan mantra sihir dari film Harry Potter untuk menyalakan atau mematikan lampu flash iPhone melalui Siri.
Bagi Anda penggemar serial film Harry Potter tentu tidak asing dengan matra yang kerap diucapkan si tokoh utama Harry dan kawan-kawannya.
Harry Potter biasanya mengucap kata “Lumos” untuk membuat tongkat sihirnya menjadi semacam senter yang bisa menghasilkan cahaya. Kemudian, untuk mematikan cahaya tersebut mereka biasanya bakal mengucap “Nox”.
Mantra dari Harry Potter tersebut ternyata bisa Anda gunakan juga untuk menyalakan lampu flash iPhone. Fitur ini dapat diakses melalui perintah pada Siri. Dengan begitu, iPhone Anda berasa menjadi tongkat sihir di film Harry Potter, cukup unik bukan?
Apabila Anda ingin menggunakan mantra Harry Potter untuk menyalakan lampu flash iPhone, simak caranya berikut ini:
Baca juga: Cara Melacak iPhone yang Hilang Menggunakan Aplikasi Find My
- Pastikan bahwa Anda telah mengaktifkan fitur Siri, dengan cara klik ikon gerigi roda untuk mengakses menu “Settings” atau “Pengaturan”
- Kemudian, gulir ke bawah, klik opsi “Siri & Pencarian”
- Geser toggle untuk mengaktifkan “Hey Siri”, atau bisa juga geser toggle “Tombol Samping untuk Siri”
- Anda bisa memanggil Siri dengan mencuap “Hey Siri” atau dengan menekan tombol samping atau tombol power selama beberapa saat.
Setelah aktif, coba ucapkan “Hey Siri” atau tekan tombol samping hingga Siri muncul, lalu sambung dengan mengucapkan “Lumos”.
Tunggu beberapa saat hingga Siri selesai memproses perintah Anda dan lampu flash iPhone bakal menyala otomatis.
Untuk mematikan lampu flash iPhone, coba ucapkan “Nox” pada Siri.
Fitur seperti ini juga ditemukan pada asisten suara milik Google di ponsel dengan sistem operasi Android. Caranya hampir sama dengan yang di iPhone, Anda cukup menyebut “Ok Google”.
Kemudian, disambung dengan “Lumos” atau “Nox” untuk menyalakan dan mematikan lampu flash ponsel Android. Demikian cara menyalakan lampu flash iPhone menggunakan mantra sihir Harry Potter, selamat mencoba.
Baca juga: Rumor iPhone SE 3 Meluncur Maret 2022, Ini Bocoran Spesifikasinya
Terkini Lainnya
- 5 Besar Vendor Smartphone Dunia Akhir 2024 Versi Canalys
- OpenAI Rilis Fitur Tasks untuk ChatGPT, Ini Fungsinya
- Motorola Moto G Power 2025 Meluncur, HP Android Berstandar Militer
- Meluncur Besok, Intip Bocoran Harga dan Spesifikasi Oppo Reno 13 di Indonesia
- Viral Video Pria Transaksi Pakai Apple Watch, Apple Pay Sudah Bisa di Indonesia?
- Earbuds Nothing Ear (open) Resmi di Indonesia, Harga Rp 2,5 Juta
- Link Download Red Note, Aplikasi Pengganti TikTok yang Lagi Ramai
- Minggu, TikTok Dikabarkan Tutup Aplikasi di AS
- Induk Facebook PHK 3.600 Karyawan yang Kurang Kompeten
- Bos Instagram Bocorkan Jenis Konten yang Bakal Sering Dimunculkan di IG Tahun Ini
- Pilih Cloud Storage atau Hard Drive, Mana yang Ideal?
- Apa Itu Red Note? Aplikasi Pengganti TikTok yang Lagi Ramai di AS
- Honkai Star Rail 3.0 Meluncur, Ada 7 Update Karakter, Area, dan Mekanisme Game
- 4 Tips Hapus Jejak Digital di Internet dengan Aman
- Pemerintah Berencana Batasi Usia Bermedsos bagi Anak
- Laga Final AFF 2020 Indonesia Vs Thailand Pecahkan Rekor Live Streaming
- Redmi Note 10 5G Turun Harga di Indonesia, Ini Rinciannya
- Saatnya Lapor SPT Pajak, Begini Cara Daftar DJP Online
- Siswa SMA, Ini Cara Daftar dan Verifikasi LTMPT serta Dokumen yang Harus Disiapkan
- Realme 9i Meluncur dengan Snapdragon 680, Ini Spesifikasinya