Alexa, Situs Pemeringkat Website Ditutup Mei 2022
- Selamat tinggal Alexa.
Selama ini, anak perusahaan Amazon, Alexa Internet dikenal sebagai perusahaan penyedia tools analitik dari jutaan website di dunia. Salah satunya melalui Alexa Rank, sebuah daftar peringkat popularitas situs web di dunia.
Daftar Alexa Rank yang bisa diakses melalui URL Alexa.com itu, kerap digunakan sebagai referensi atau insight kinerja website oleh berbagai pihak, seperti pengelola website, market, hingga media.
Namun, baru-baru ini, Alexa mengumumkan akan menutup situs dan layanannya pada Mei 2022 mendatang. Hal ini terungkap dalam sebuah posting di blog resmi Alexa.
Baca juga: Google Tutup Layanan Penyingkat Alamat Situs Web
"Setelah dua dekade membantu Anda menemukan, menjangkau, dan mengonversi audiens digital Anda, kami mengambil keputusan berat untuk menghentikan Alexa.com pada 1 Mei 2022," kata Tim Alexa.com, dikutip KompasTekno, Jumat (10/12/2021).
Tim Alexa tidak merinci alasan penutupan situs Alexa.com tersebut. Di akhir pengumumannya, Tim Alexa hanya menyampaikan rasa terima kasih kepada pengguna setianya, karena telah menjadikan situsnya sebagai sumber daya untuk penelitian konten, analisis kompetitif, penelitian kata kunci, dan lainnya.
Terkait penutupan situs Alexa.com, Tim Alexa juga mengumumkan bahwa pihaknya tidak lagi menawarkan layanan berlangganan yang baru mulai 8 Desember 2021.
"Namun, pengguna langganan yang sudah ada tetap memiliki akses ke langganannya hingga 1 Mei 2022," kata Tim Alexa.
Baca juga: Apa Itu Situs Web dan Berapa Jumlahnya Saat Ini?
Sebelum benar-benar ditutup, Tim Alexa mengungkapkan bahwa pengguna berbayar dapat mengekspor data dan menghapus akun mereka.
Sejarah Alexa.com
Sedikit tentang Alexa Internet, situs ini sendiri pertama kali berdiri pada 1996 atau 25 tahun yang lalu. Tiga tahun setelah berdiri, tepatnya pada 1999, Alexa Internet dibeli oleh Amazon.
Selama beroperasi, Alexa menyediakan insight soal kinerja dari jutaan website di dunia. Salah satunya bisa dilihat melalui Alexa Rank.
Dalam blog resminya. Alexa.com menyebut Alexa Rank sebagai tolok ukur popularitas dari sebuah situs web, yang mana peringkat 1 di Alexa Rank menandakan bahwa website itu paling populer di dunia.
Baca juga: 30 Tahun yang Lalu, Website Pertama di Dunia Mengudara
Hasil peringkat di Alexa Rank sendiri dihitung dengan menggunakan metodologi khusus, yakni dengan menggabungkan perkiraan lalu lintas situs (traffic) dan keterlibatan (engagement) pengunjung situs web selama tiga bulan terakhir.
Baik traffic maupun engagement jutaan situs di dunia diperkirakan dari perilaku penelusuran orang-orang di panel global Alexa.com. Panel global tersebut merupakan sampel dari semua pengguna Internet.
Saat ini, layanan serupa Alexa.com yang masih bisa digunakan antara lain SimilarWeb, Semrush, ahrefs, atau moz.
Terkini Lainnya
- Manchester City Gelar Kompetisi Desain Jersey Pakai AI
- YouTube Rilis Fitur Auto-Dubbing, Dukung Bahasa Indonesia
- 100 Slang Gen Z Kekinian, Lengkap dengan Arti dan Contoh Penggunaannya
- XL Ingin Pertahankan Spektrum Setelah Merger dengan Smartfren
- Cara Memunculkan Meta AI di WhatsApp dengan Mudah dan Praktis
- Cara Bikin Gojek Wrapped buat Cek Pengeluaran Setahun yang Ramai di Medsos
- Merger XL-Smartfren: CEO Pastikan Tak Ada Gangguan di Pelanggan
- Jadwal M6 World Championship Hari Ini, Menanti Duel RRQ Hoshi dan Team Liquid ID
- Ini Poin Utama Merger XL Axiata dan Smartfren yang Bernilai Rp 104 Triliun
- Instagram Rilis Fitur "Trial Reels" untuk Uji Performa Konten
- Nilai Merger XL Axiata-Smartfren Capai Rp 104 Triliun
- XL Axiata dan Smartfren Resmi Merger Jadi XLSmart
- Realme Note 60X Resmi, HP Rp 1 Jutaan dengan Baterai 5.000 mAh
- Pabrikan Chip AI yang Pendirinya Orang Indonesia Kini Lebih Kaya daripada Intel
- Game Fortnite Punya Mode Baru, Lima Lawan Lima seperti Counter-Strike
- Ini Dia, Ponsel Vivo Pertama dengan Baterai 6.000 mAH
- Kamera Instan Fujifilm Instax Mini Evo Resmi di Indonesia, Harga Rp 3 Juta
- Facebook dan Instagram Rilis Fitur Mirip Spotify Wrapped
- Link Live Streaming The Game Awards 2021 10 Desember
- Spesifikasi Awal Oppo Find N, Ponsel Lipat Pertama Oppo