Laptop Berprosesor AMD Ryzen 5000 Masuk Indonesia April 2021
- AMD resmi memperkenalkan deretan prosesor (CPU) laptop dari keluarga Ryzen 5000 Series Mobile di ajang CES 2021 yang digelar Januari lalu. Kini, CPU berarsitektur "Zen 3" yang dirancang dengan fabrikasi 7nm tersebut bakal segera hadir di Indonesia.
Director of AMD Consumer Business for Asia Pacific & Japan, Paige Shi mengatakan ada dua jenis Ryzen 5000 Series yang diboyong ke Tanah Air, yaitu Ryzen 5000 H-Series dan U-Series. Keduanya dirancang untuk laptop dengan target pasar yang berbeda.
"Prosesor Ryzen 5000 U-Series ditujukan untuk laptop tipis dan ringan, sedangkan prosesor Ryzen 5000 H-Series menyasar ke segmen laptop untuk para gamer dan kreator konten," ujar Shi dalam acara peluncuran virtual bertajuk "Power Your Next", Rabu (31/3/2021).
Baca juga: Kartu Grafis AMD Radeon RX 6700 XT Resmi Dijual di Indonesia, Ini Harganya
AMD Ryzen 9 5980HX dan 5900HX menjadi varian prosesor teratas dan pertama dari keluarga Ryzen 5000 H-Series yang dibekali dengan fitur overclock yang telah di-unlock.
Dengan fitur tersebut, kecepatan CPU (clock speed) bisa diatur secara manual oleh para original equipment manufacturer (OEM) hingga ke angka 4,8 GHz dengan TDP hingga lebih dari 45 watt.
Dua prosesor teratas dari Ryzen 5000 H-Series ini diklaim 23 persen lebih tangguh untuk kinerja single-thread dan 17 persen lebih cepat dalam kinerja multi-thread dibanding prosesor generasi sebelumnya.
Beralih ke AMD Ryzen 5000 U-Series, varian teratas dari keluarga ini, yaitu Ryzen 7 5800U diklaim memiliki kinerja single-thread 16 persen lebih baik, serta performa multi-thread 16 persen lebih tinggi dibanding generasi sebelumnya.
Dari segi daya tahan baterai, laptop dengan CPU tersebut diiklaim kuat menemani pengguna untuk pemakaian normal dan menonton film hingga puluhan jam.
Baca juga: Intel Resmikan Rocket Lake-S, Prosesor Pesaing AMD Ryzen 5000
"Ryzen 5800 U memiliki battery life sampai dengan 17,5 jam untuk penggunaan normal dan 21 jam untuk pemutaran video," imbuh Consumer Business Development Manager AMD Indonesia, Armawati Cen di kesempatan yang sama.
Untuk ketersediaan, pihak AMD mengatakan produk-produk laptop yang ditenagai prosesor Ryzen 5000 U-Series dijadwalkan hadir lebih dulu pada akhir April 2021. Sementara, laptop dengan Ryzen 5000 H-Series bakal menyusul pada akhir Mei 2021.
Tipe ataupun harga rangkaian laptop ini belum diungkap, tapi AMD menjanjikan ada empat vendor yang bakal memasarkan produk-produk berbasis Ryzen 5000 U dan H-Series di Indonesia, yakni Acer, Asus, HP, dan Lenovo.
Terkini Lainnya
- Cara Pakai Rumus CONCAT di Microsoft Excel dan Contoh Penggunaannya
- Sony Aplha 1 II Diumumkan, Kamera Mirrorless dengan AI dan Layar Fleksibel
- Pengguna Threads Instagram Kini Bisa Buat Tab Feed Khusus Sendiri
- Waspada, Ini Bahayanya Menyimpan Password Otomatis di Browser Internet
- Tabel Spesifikasi Oppo Find X8 di Indonesia, Harga Rp 13 Jutaan
- Facebook Messenger Kedatangan Update Besar, Video Call Makin Jernih
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- WhatsApp Rilis Fitur Voice Message Transcripts, Ubah Pesan Suara Jadi Teks
- Cara Mencari Akun Facebook yang Lupa E-mail dan Password, Mudah
- ZTE Nubia Z70 Ultra Meluncur, HP Bezel Tipis dengan Tombol Kamera Khusus
- Spesifikasi dan Harga Oppo Find X8 Pro di Indonesia
- Smartphone Vivo Y300 Meluncur, HP dengan "Ring Light" Harga Rp 4 Jutaan
- Oppo Find X8 Pro Punya Dua Kamera "Periskop", Bukan Cuma untuk Fotografi
- Ini Komponen Apple yang Akan Diproduksi di Bandung
- Inikah Bocoran Desain Samsung Galaxy S25 Ultra "Paling Dekat"?
- Layar Xiaomi Redmi Note 10 dan 10 Pro, AMOLED atau Super AMOLED?
- Ini Dia, Logo Baru Xiaomi
- Vivo X60 Series Boyong Fitur 5G ke Indonesia
- SurpriseDeal Telkomsel Hari Ini, Paket Internet 50 GB Harga Rp 100.000
- YouTube Akan Sembunyikan Jumlah Dislike?