Telkomsel-Zenius Gelar Kompetisi Cerdas Cermat Online untuk Pelajar SMA
- Operator seluler Telkomsel dan Zenius Education menggelar kompetisi cerdas cermat bertajuk "Ilmupedia Berani Jawab" bagi pelajar SMA di Indonesia. Kompetisi ini akan digelar secara online, mengingat pandemi yang belum berakhir di Indonesia.
Pelajar yang berminat bisa langsung mendaftarkan diri mereka melalui tautan berikut ini # atau lewat aplikasi Zenius. Pendaftaran mulai dibuka tanggal 8 Desember 2020 hingga 10 Januari 2021.
Kompetisi ini melibatkan lebih dari 3.500 sekolah di Indonesia dengan total hadiah senilai lebih dari Rp 400 juta. Pemenang dari kompetisi ini akan diumumkan pada Maret 2021.
Vice President Prepaid Consumer Telkomsel, Adhi Putranto mengatakan bahwa kolaborasi ini bertujuan untuk meningkatkan motivasi pelajar di Indonesia serta memperkenalkan sistem pendidikan berbasis teknologi.
"Telkomsel sangat senang kolaborasi dengan Zenius yang sejauh ini telah diterima dengan baik dan memberikan hasil nyata yang dapat menghadirkan manfaat teknologi bagi banyak pelajar di Indonesia," kata Adhi dalam keterangan resmi yang diterima KompasTekno.
Baca juga: Daftar Paket Internet TikTok dari Telkomsel, Mulai Rp 4.000
Sebelumnya, Zenius dan Telkomsel juga telah berkolaborasi dalam menggarap program Zenius Telkomsel Scholarship Test (ZTST), yakni sebuah tes online gratis yang berhadiah beasiswa pendidikan.
Zenius Telkomsel Scholarship Test (ZTST) memberikan kesempatan kepada seluruh pelajar SMA di Indonesia untuk memenangkan hadiah beasiswa pendidikan dengan nilai total ratusan juta rupiah.
Rangkaian kolaborasi ini juga menjadi salah satu faktor pendorong pertumbuhan pendapatan Zenius yang meningkat lebih dari 70 persen pada paruh kedua 2020 dibandingkan kuartal yang sama tahun lalu.
"Proses belajar ini dipercaya dapat meningkatkan kemampuan siswa untuk belajar secara aktif dan untuk berpikir kritis. Oleh karena itu, kami bersama Telkomsel turut menjaga semangat belajar siswa di Indonesia dengan mengadakan berbagai kegiatan menarik salah satunya kompetisi Ilmupedia Berani Jawab," kata Rohan Monga, Chief Executive Officer Zenius Education.
Baca juga: Telkomsel Buka Pendaftaran The NextDev Talent Scouting untuk Startup Pemula
Terkini Lainnya
- Bocoran Isi Proposal 100 Juta Dollar AS Apple ke Kemenperin
- Cara Pakai Rumus CONCAT di Microsoft Excel dan Contoh Penggunaannya
- Sony Aplha 1 II Diumumkan, Kamera Mirrorless dengan AI dan Layar Fleksibel
- Pengguna Threads Instagram Kini Bisa Buat Tab Feed Khusus Sendiri
- Waspada, Ini Bahayanya Menyimpan Password Otomatis di Browser Internet
- Tabel Spesifikasi Oppo Find X8 di Indonesia, Harga Rp 13 Jutaan
- Facebook Messenger Kedatangan Update Besar, Video Call Makin Jernih
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- WhatsApp Rilis Fitur Voice Message Transcripts, Ubah Pesan Suara Jadi Teks
- Cara Mencari Akun Facebook yang Lupa E-mail dan Password, Mudah
- ZTE Nubia Z70 Ultra Meluncur, HP Bezel Tipis dengan Tombol Kamera Khusus
- Spesifikasi dan Harga Oppo Find X8 Pro di Indonesia
- Smartphone Vivo Y300 Meluncur, HP dengan "Ring Light" Harga Rp 4 Jutaan
- Oppo Find X8 Pro Punya Dua Kamera "Periskop", Bukan Cuma untuk Fotografi
- Ini Komponen Apple yang Akan Diproduksi di Bandung
- Daftar Ponsel Xiaomi yang Kebagian MIUI 12.5
- Nonton Video dari TikTok dan IG Tinggal "Googling", Tidak Perlu Buka Aplikasi
- Bisakah Melihat Siapa Saja yang Mengintip Profil Instagram Kita?
- Pengguna Diuntungkan jika Merger Indosat dan Tri Terwujud
- Ketika Teknologi Face Recognition Bikin Polisi Salah Tangkap