Xiaomi Bikin PC Mini Seukuran Telapak Tangan

- Tak hanya berkutat pada smartphone, Xiaomi pun diketahui aktif merilis produk-produk komputer. Salah satunya yang terbaru adalah Mini-PC Ningmei Rubik yang sedang mengumpulkan pendanaan secara crowdfunding di China.
Seperti namanya, Ningmei Rubik mengusung desain kotak serupa Kubus Rubik. Ukurannya tak lebih lebar dari telapak tangan orang dewasa, dengan dimensi fisik 62 x 62 x 42 mm.
Baca juga: Xiaomi Pamer Kamera Telescopic untuk Ponsel
Ningmei Rubik ditenagai oleh prosesor Intel Celeron J4125 quad-core berkecepatan 2,7 GHz, dipadukan dengan LPDDR4 RAM berkapasitas 6 GB atau 8 GB. Media penyimpanannya menggunakan sebuah SSD M.2 dengan kapasitas 128 GB atau 256 GB.
Di bagian belakang terdapat sebuah port HDMI untuk menghubungkan Mini-PC ini ke perangkat monitor atau proyektor (resolusi hingga 4K), berikut dua buah port USB Type-A (3.0) dan satu buah konektor USB tipe C.

Ada juga konektor jack audio 3,5mm dan sebuah microSD card reader di sisi samping, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari Gizmochina, Senin (9/11/2020). Xiaomi turut membekali Ningmei Rubik dengan konektivitas Bluetooth dan Wi-Fi 2,4 GHz/ 5 GHz.
Baca juga: Xiaomi Rilis 2 TWS dan Air Purifier Terbaru di Indonesia, Harganya?
Ningmei Rubik saat ini hanya tersedia melalui situs crowdfunding Xiaomi Youpin. Banderolnya 999 Yuan (sekitar Rp 2,1 juta) untuk varian 6 GB/128 GB dan 1.249 Yuan (sekitar Rp 2,6 juta) untuk model 8 GB/256 GB.
Selain itu, Ningmei Rubik juga hadir dalam edisi Marvel (8 GB/256 GB) yang dipatok seharga 1.349 Yuan (sekitar Rp 2,9 juta). Belum diketahui apakah Ningmei Rubik juga akan ditawarkan di luar China atau tidak.
Terkini Lainnya
- Hands-on Samsung Galaxy A26 5G, HP Rp 3 Jutaan dengan Desain Elegan
- Harga iPhone XS dan XS Max Second Terbaru April 2025, Mulai Rp 4 Jutaan
- Daftar HP yang Support E-SIM XL buat Migrasi Kartu SIM
- Cara Mengatasi Gagal Aktivasi MFA ASN Digital karena Invalid Authenticator Code
- Cara Beli E-SIM Indosat dan Mengaktifkannya
- 75 Twibbon Paskah 2025 untuk Rayakan Kebangkitan Yesus Kristus
- Infinix Note 50s 5G Plus Meluncur, Smartphone dengan Casing Unik yang Wangi
- Jadwal MPL S15 Hari Ini, "Derby Klasik" RRQ Hoshi Vs Evos Glory Sore Ini
- Tablet Motorola Moto Pad 60 Pro dan Laptop Moto Book 60 Meluncur, Daya Tahan Jadi Unggulan
- WhatsApp Siapkan Fitur Baru, Orang Lain Tak Bisa Simpan Foto dan Video Kita
- Ini Perkiraan Harga iPhone Lipat Pertama
- 7 Penyebab Battery Health iPhone Turun Drastis yang Perlu Diketahui
- Google Tiru Fitur Browser Samsung Ini untuk di Chrome
- Cara Beli E-SIM Tri, Harga, dan Aktivasinya
- 2 Cara Mengaktifkan E-SIM XL dengan Mudah dan Praktis
- Kamera "Full Frame" Terkecil Sony A7C Masuk Indonesia
- Sega Jual Bisnis Game Arcade Imbas Pandemi Covid-19
- Xiaomi Pamer Kamera "Telescopic" untuk Ponsel
- BAKTI Kominfo Raih Penghargaan Better Satellite Worlds Awards
- Mengenal Fitur Ramah Anak dan Pendukung Produktivitas di Galaxy Tab A7