Smartfren Luncurkan Program Berlangganan "Power Up"

- Smartfren meluncurkan program keanggotaan (membership) eksklusif bernama Power Up. Dengan mendaftar sebagai anggota, pelanggan dapat mengatur dan merancang paket internet sesuai kebutuhan.
Keuntungan lain yang ditawarkan dalam Smartfren Power Up adalah, pengguna tidak akan kehilangan sisa kuota internet di akhir bulan dengan disediakannya fitur rollover. Sisa kuota data sebelumnya akan ditambahkan ke bulan berikutnya.
Deputi CEO Smartfren, Djoko Tata Ibrahim mengatakan bahwa membership ini memiliki paket utama dengan masa aktif 168 hari, penambahan bonus kuota di setiap transaksi paket adds-on, dan pengguna dapat bebas memilih nomor favorit mereka.
Baca juga: Kartu e-SIM Smartfren Kini Bisa Dipakai di Smartphone Android
"Power Up ini ditujukan untuk calon pelanggan yang mengedepankan penggunaan data yang bisa diatur sesuai keinginan," ujar Djoko dalam keterangan tertulis yang diterima KompasTekno, Rabu (10/6/2020).
Dua pilihan keanggotaan
Paket keanggotaan Power Up hadir dalam dua pilihan, yakni power up 12 GB dan power up 24 GB.
Paket keanggotaan Power Up 12 GB dibanderol harga Rp 68.000, pada paket ini pelanggan akan mendapatkan kuota 2 GB sebanyak 6 kali periode selama 28 hari. Pada periode terakhir, pelanggan akan mendapatkan kuota 3 GB.
Kemudian, untuk Power Up 24 GB, dibanderol harga Rp 118.000. Pada paket ini pelanggan akan mendapatkan kuota 4 GB selama 6 kali periode dalam 28 hari. Pada periode terakhir, pelanggan akan mendapatkan 5 GB.
Selain paket keanggotaan, Membership ini juga memiliki pilihan paket tambahan (add on) yang disediakan, yakni add on 4 GB seharga Rp 28.000, paket add on 8 GB seharga Rp 48.000 dan paket add on 16 GB seharga Rp 78.000.
Baca juga: Smartfren Rilis Kartu Perdana 1ON+, Masa Aktif hingga Setahun
Pembelian paket add on pertama akan diberikan bonus sebesar 1 GB, pembelian add on kuota kedua akan mendapatkan bonus 2 GB. Kemudian untuk pembelian add on ketiga hingga seterusnya akan mendapatkan bonus 3 GB.
Selain itu juga tersedia beberapa paket booster untuk aplikasi YouTube, Zoom, TikTok, Instagram, dan Netflix.
Pendaftaran
Untuk mendaftar menjadi anggota Power Up, pelanggan dapat mendaftar secara online di situs resmi Smartfren, atau di aplikasi Mysmartfren yang dapat diunduh di Google Play Store (Android) atau Apple App Store (iOS).
Setelah mendaftar dan memilih nomor telepon, kartu pengguna akan dikirimkan ke alamat pelanggan. Untuk mendapatkan nomor favorit, para pelanggan dapat mengajukannnya saat melakukan pendaftaran.
Harga pengajuan nomor favorit pun dibanderol hingga Rp 5 juta rupiah.
Terkini Lainnya
- Google Resmi Naikkan Standar, HP Android Storage 16 GB Gigit Jari
- Mengapa HP dan Laptop "Dibebaskan" Trump tapi Tetap Mahal di Indonesia?
- Segini Mahalnya Harga iPhone jika Dibuat di Amerika
- Nvidia GeForce RTX 5060 dan RTX 5060 Ti Resmi, GPU "Murah" untuk Gaming
- Acer Comeback ke Pasar Smartphone, Rilis HP Android Super ZX dan Super ZX Pro
- 3 Cara Cek HP Support E-SIM di Android dan iPhone dengan Mudah
- Ini Harga iPhone 11, 11 Pro, dan iPhone 11 Pro Max Bekas Terbaru, Mulai Rp 5 Jutaan
- Daftar Operator Seluler yang Menyediakan eSIM di Indonesia
- 5 Fungsi LAN dalam Jaringan Komputer Perlu Diketahui
- Nothing CMF Buds 2 Diam-diam Muncul di Situs Resmi, TWS Murah dengan ANC
- Spesifikasi Laptop untuk Tes Rekrutmen Bersama BUMN 2025, Penting Diperhatikan
- OpenAI Siapkan Media Sosial Mirip X, Berbasis ChatGPT
- Sidang Antimonopoli Meta: Mark Zuckerberg Bisa Dipaksa Jual Instagram dan WhatsApp
- Telkomsel Rilis Paket Bundling iPhone 16, Rp 50.000 Kuota 58 GB
- Daftar HP yang Mendukung eSIM di Indonesia
- Season 7 "Call of Duty: Mobile" Bawa 7 Lokasi Baru untuk Battle Royale
- Ponsel Menengah Samsung Akan Dibekali Fitur "Wireless Charging"?
- Rupiah Menguat, Samsung Belum Mau Turunkan Harga Smartphone
- Pengguna PS4, Xbox One, dan PC Bisa Balapan Bareng di "Need For Speed Heat"
- Oppo Pastikan Akan Bikin Chip untuk Smartphone