Fitur Voice Typing Ponsel Android dan iPhone Diadu, Siapa yang Unggul?
- Voice typing atau fitur pengetikan teks lewat input suara sebenarnya cukup berguna. Namun fitur ini jarang digunakan oleh pengguna smartphone.
Sebab, jika untuk sekadar berkirim pesan, beberapa aplikasi perpesanan populer sudah memiliki voice note yang lebih efisien.
Fitur ini sebenarnya juga bermanfaat bagi penyandang disabilitas untuk memudahkan mereka bisa mengirim pesan teks dengan komando suara.
Bahkan di smartphone Google Pixel, ada aplikasi perekeman suara khusus yakni Google Recorder yang sekaligus bisa menyimpan hasil voice typing.
Aplikasi ini terdapat secara eksklusif di Pixel 2, Pixel 3, Pixel 3A, dan Pixel 4.
Tidak cuma Android, iPhone juga memiliki fitur voice typing. Lantas, mana yang lebih unggul antara Android dan iPhone?
Baca juga: Aplikasi Pesaing iMessage di Android Bakal Dilindungi Enkripsi?
James Cham dari Bloomberg Beta menguji coba fitur voice typing pada Android dan iOS untuk melihat siapa yang lebih baik.
Sayangnya, Cham tidak menyebutkan model iPhone dan Google Pixel yang dia pakai untuk uji coba.
Hasil pengujian yang dilakukan Cham, memperlihatkan bahwa voice typing Android lebih unggul dibanding iPhone dari segi kecepatan.
Begitu pula dengan akurasi kata. Ketika dilakukan pada iPhone, ada beberapa kata berubah-ubah bahkan meski sudah lewat beberapa detik.
Contoh kalimat yang mendadak berubah adalah "poor Michael green" yang semula adalah "part of my goal here".
Ada pula kata yang kurang tepat, di mana Cham mengatakan "who have faster speech transcription", namun diterjemahkan oleh voice typing iPhone menjadi "who have passed her speech transcription" yang artinya cukup berbeda.
I don't think that people appreciate how different the voice to text experience on a Pixel is from an iPhone. So here is a little head to head example. The Pixel is so responsive it feels like it is reading my mind! pic.twitter.com/zmxTKxL3LB
— James Cham ????? (@jamescham) May 27, 2020
Sementara di Android, bagian tersebut diterjemahkan dengan akurat.
Baca juga: 5 Aplikasi Android dan iOS untuk Silaturahim Online
Fitur Voice typing di Android maupun iPhone, sebenarnya sama-sama bisa digunakan secara offline.
Tapi khusus untuk Android, terutama pengguna Pixel, mereka bisa mengunduh Bahasa Inggris dalam beberapa model, seperti Bahasa Inggris AS dan Inggris.
Dengan begitu, data yang disimpan di server Google lebih kaya.
Hal itulah yang mendukung Pixel bisa menerjemahkan suara ke teks lebih akurat secara real-time, sebagaimana KompasTekno rangkum dari 9to5Google, Minggu (31/5/2020).
Terkini Lainnya
- Kemenperin Puji Samsung Patuhi TKDN, Sindir Apple?
- 5 Merek HP Terlaris di Dunia 2024 Versi Counterpoint
- Ambisi Malaysia Jadi Pusat Data Center Asia Terganjal
- Apakah Mode Pesawat Bisa Menghemat Baterai HP? Begini Penjelasannya
- Ada Tonjolan Kecil di Tombol F dan J Keyboard, Apa Fungsinya?
- Cara Kerja VPN untuk Membuat Jaringan Privat yang Perlu Diketahui
- Konsol Handheld Windows 11 Acer Nitro Blaze 8 dan Nitro Blaze 11 Resmi, Ini Harganya
- X/Twitter Akan Labeli Akun Parodi
- Deretan Laptop Baru Asus di CES 2025, dari Seri Zenbook hingga ROG Strix
- 5 Penyebab Tidak Bisa Lihat Profil Kontak WA Orang Lain
- Cara Logout Akun Google Photos dari Perangkat Lain
- Reaksi TikTok soal Rumor Bakal Dijual ke Elon Musk
- RedNote, Medsos China Mirip TikTok Jadi Aplikasi No. 1 di AS
- Pasar Ponsel Dunia Akhirnya Membaik, Naik 4 Persen Tahun Lalu
- 10 Jenis Cookies di Internet dan Fungsinya
- Kartu Perdana 1ON+ Smartfren Dongkrak Trafik Data Saat Lebaran
- Ini Daftar Game Gratis PS4 Juni 2020
- Update Zoom Sekarang Atau Tidak Bisa Dipakai Besok
- Garena Gelar Turnamen "Free Fire" untuk Influencer dan Profesional
- Telkomsel Mulai Gelar Layanan VoLTE