Pendapatan Telkomsel 2019 Naik Menjadi Rp 91 Triliun berkat Bisnis Digital
- Telkomsel mencatat pencapaian positif sepanjang tahun 2019. Anak usaha Telkom Group di bidang telekomunikasi seluler itu mengalami kenaikan pendapatan sebesar Rp 91,1 triliun, atau naik 2,1 persen secara year over year (YoY).
Hal itu berdasar pada laporan keuangan Telkom Group untuk tahun 2019, yang dipublikasikan di situs resmi perusahaan.
EBITDA juga mengalami pertumbuhan 3,7 persen secara YoY dengan capaian Rp 49,2 triliun. Telkomsel juga membukukan laba bersih sebesar Rp 25,8 triliun, naik 1 persen secara YoY.
Hasil positif ini salah satunya disokong dari transformasi bisnis digital. Bisnis digital Telkomsel sendiri sepanjang 2019 lalu tumbuh 23,1 persen secara YoY, dengan pendapatan menjadi Rp 58,2 triliun.
Baca juga: Layanan Solusi Bisnis Telkomsel Bisa Diakses lewat Situs myEnterprise
Tahun lalu, pendapatan bisnis digital Telkomsel mencapai Rp 47,2 triliun, yang artinya tahun ini mengalami kenaikan Rp 11 triliun. Sektor ini menyumbang 63,9 persen dari total pendapatan, naik dari tahun lalu yang pertumbuhannya 53 persen.
Untuk layanan data sendiri naik 22,3 persen secara YoY mencapai Rp 50,5 triliun. Sementara untuk layanan digital naik 29 persen secara YoY, Rp 7,6 triliun.
Trafik data Telkomsel juga mengalami kenaikan yang signifikan, yakni 53,6 persen secara YoY dengan total konsumsi data 6.558 petabyte. Konsumsi data per pengguna rata-rata mencapai 5,2 GB, naik 54,7 persen dari tahun lalu.
Telkomsel mencatat ada 119,3 juta perangkat yang terkoneksi jaringan 3G/4G, naik 11,5 persen secara YoY dengan penetrasi 69,7 persen. Di saat layanan data naik, layanan SMS dan telepon mengalami penurunan.
Trafik telepon turun 13,7 persen secara YoY yang berimbas ke penurunan pendapatan sebesar 18,5 persen secara YoY, menjadi Rp 26,7 triliun. Hal yang sama juga terjadi pada trafik SMS yang turun 30,1 persen secara YoY.
Pendapatan SMS turun 39,8 persen menjadi Rp 3,9 triliun. Dalam laporan yang diterima KompasTekno, Kamis (28/5/2020), Telkomsel mengaku sempat mengalami penurunan dan perubahan perilaku setelah aturan registrasi kartu prabayar.
Namun, dengan strategi pemasaran yang gencar, bisnis Telkomsel kembali bergeliat. Saat ini, Telkomsel mencatat ada 171,1 juta pelanggan, naik 5 persen secara YoY.
Sebanyak 110,3 juta merupakan pengguna data, naik 3,5 persen secara YoY dengan penetrasi mencapai 64,4 persen. Pendapatan pascabayar naik 2,7 persen secara YoY sebesar Rp 8,2 triliun.
Sementara pendapatan prabayar naik 3 persen secara YoY sebesar Rp 77,5 triliun. Namun, pendapatan roaming turun 22,2 persen secara YoY, menjadi Rp 3,6 triliun, karena penurunan telepon dan SMS.
Baca juga: Trafik Data Telkomsel Naik 22,8 Persen Selama Ramadhan dan Lebaran
Pada tahun 2019, Telkomsel membangun 23.162 BTS baru yang semuanya berbasis jaringan 4G. Kini total BTS Telkomsel mencapai 212.235 unit, naik 12,2 persen secara YoY. Sebanyak 76,3 persen dari BTS tersebut merupakan jaringan 3G/4G.
PT Telkom Indonesia (PERSERO) Tbk sendiri selaku induk usaha Telkomsel, meraup total pendapatan konsolidasi sebesar Rp 135,57 triliun, naik 3,7 persen secara YoY.
Layanan data dan bisnis interntet rumah dan TV kabel, IndiHome menjadi kunci bisnis Telkom. Laba bersih yang didapat mencapai Rp 18,66 triliun.
Bisnis digital dan layanan IndiHome menjadi kunci bisnis Telkom. Secara berurutan, bisnis digital dan IndiHome mengalami pertumbuhan 9,5 persen dan 3,5 persen.
Terkini Lainnya
- Aplikasi ChatGPT Kini Hadir untuk Semua Pengguna Windows, Tak Perlu Bayar
- Apa Itu Spam di WhatsApp? Ini Penjelasan dan Ciri-cirinya
- Casio Umumkan Ring Watch, Jam Tangan Cincin Harga Rp 2 Juta
- Cara Menghapus Akun Facebook yang Sudah Tidak Dipakai, Mudah dan Praktis
- HP "Underwater" Realme GT 7 Pro Rilis Global, Ini Spesifikasinya
- Yahoo Mail Kebagian Fitur AI, Bisa Rangkum dan Balas E-mail Langsung
- Perbedaan Chromebook dan Laptop Windows yang Perlu Diketahui
- Oppo Reno 13 Series Meluncur Sebentar Lagi, Ini Tanggal Rilisnya
- Janji Terbaru Apple di Indonesia, Rp 1,5 Triliun untuk Cabut Blokir iPhone 16
- China Pamer Roket yang Bisa Dipakai Ulang, Saingi Roket Elon Musk
- 10 Cara Mengubah Tulisan di WhatsApp Menjadi Unik, Mudah dan Praktis
- Ini Dia, Jadwal Rilis Global dan Daftar HP Xiaomi yang Kebagian HyperOS 2
- 2 Tim Indonesia Lolos Grand Final "Free Fire" FFWS Global 2024 di Brasil
- Hati-hati, Hacker Gunakan File ZIP untuk Menyusup ke Windows
- Dua Perangkat Apple Ini Sekarang Dianggap "Gadget" Jadul
- Redmi Luncurkan Monitor PC Redmi Display 1A
- IndiHome Punya 7 Juta Pelanggan, Pendapatan Setahun Rp 18 Triliun
- Lebaran di Tengah Pandemi, Trafik XL Terdongkrak Silaturahim Virtual
- 5 Aplikasi yang Banyak Diakses Pelanggan Telkomsel Saat Lebaran
- Trafik Zoom di Jaringan Tri Melonjak Saat Lebaran