Oppo A31 Resmi Masuk Indonesia, Ini Harganya
- Oppo meluncurkan seri A terbarunya yakni Oppo A31. Sebagaimana seri A di Oppo sebelumnya, Oppo A31 masuk dalam segmen entry-level.
Aryo Meidianto, PR Manager Oppo Indonesia mengatakan, Oppo A31 diposisikan sebagai jembatan bagi pengguan feature phone yang ingin bermigrasi ke smartphone.
"Oppo A31 hadir ditujukan untuk menyasar pengguna pemula dengan kebutuhan perangkat yang memiliki penyimpanan besar, kamera mumpuni dan daya tahan baterai yang lebih baik," jelas Aryo, dalam keterangan tertulis yang diterima KompasTekno, Rabu (12/2/2020).
Oppo A31 memiliki sejumlah keunggulan. Terutama di kapasitas memori internal yang mencapai 128 GB.
Terdapat tiga kamera utama yang masing-masing beresolusi 12 megapiksel, kamera portrait 2 megapiksel, dan kamera makro 2 megapiksel. Sedangkan kamera depannya dibekali lensa 8 megapiksel.
Kemudian layarnya memiliki bentang 6,5 inci dengan resolusi 1.600 x 720 (HD Plus) dan aspek rasio 20:9.
Layar tersebut mengadopsi desain waterdrop atau notch mungil serupa tetes air yang digunakan sebagai wadah kamera depan beresolusi 8 megapiksel.
Untuk sistem keamanan, terdapat panel pemindai sidik jari yang tersemat di punggung. Pengguna juga bisa menggunakan face unlock sebagai sistem keamanan.
Kemudian untuk hardware, chipset MediaTek Helio P35 ditanamkan di jantung Oppo A31 yang disandingkan dengan RAM 4 GB.
Di dalam cangkang tertanam baterai berkapasitas 4.230 mAh dan charger dengan keluaran arus 10 watt. Dengan kapasitas sebesar itu, Oppo mengklaim bisa digunakan untuk menonton video selama 14 jam dan bermain game selama 7 jam.
Terdapat tiga slot untuk menampung dua kartu SIM dan satu microSD jika ingin memperluas kapasitas memori.
Ada dua warna yang bisa dipilih, yakni Mystery Black dan Fantasy White.
Oppo A31 akan mulai dijual di Indonesia pada 13 Februari mendatang dengan harga Rp 2.599.000.
Ponsel ini akan dijual dengan skema flash sale di JD.ID, Lazada, Blibli, Tokopedia, Akulaku, dan Shopee. Selain melalui jalur online, Oppo juga akan mendistribusikan Oppo A31 ke toko ritel dalam waktu dekat.
Terkini Lainnya
- Aplikasi ChatGPT Kini Hadir untuk Semua Pengguna Windows, Tak Perlu Bayar
- Apa Itu Spam di WhatsApp? Ini Penjelasan dan Ciri-cirinya
- Casio Umumkan Ring Watch, Jam Tangan Cincin Harga Rp 2 Juta
- Cara Menghapus Akun Facebook yang Sudah Tidak Dipakai, Mudah dan Praktis
- HP "Underwater" Realme GT 7 Pro Rilis Global, Ini Spesifikasinya
- Yahoo Mail Kebagian Fitur AI, Bisa Rangkum dan Balas E-mail Langsung
- Perbedaan Chromebook dan Laptop Windows yang Perlu Diketahui
- Oppo Reno 13 Series Meluncur Sebentar Lagi, Ini Tanggal Rilisnya
- Janji Terbaru Apple di Indonesia, Rp 1,5 Triliun untuk Cabut Blokir iPhone 16
- China Pamer Roket yang Bisa Dipakai Ulang, Saingi Roket Elon Musk
- 10 Cara Mengubah Tulisan di WhatsApp Menjadi Unik, Mudah dan Praktis
- Ini Dia, Jadwal Rilis Global dan Daftar HP Xiaomi yang Kebagian HyperOS 2
- 2 Tim Indonesia Lolos Grand Final "Free Fire" FFWS Global 2024 di Brasil
- Hati-hati, Hacker Gunakan File ZIP untuk Menyusup ke Windows
- Dua Perangkat Apple Ini Sekarang Dianggap "Gadget" Jadul
- Antisipasi Bencana, Tri Siapkan Baterai dan Genset untuk BTS
- Ubisoft Sebut Konsol PS5 Bisa Mainkan Hampir Semua Game Lawas
- Xiaomi Umumkan Redmi 8A Dual
- Baru Dibuka, Pre-order Galaxy Z Flip di Indonesia Sudah Ludes
- Google Duo Dibikin Permanen di Samsung Galaxy S20