cpu-data.info

Lebih Dekat dengan Realme 5i, Ponsel Empat Kamera Rp 1 Jutaan

Realme 5i bersama dengan kotak penjualan. Realme 5i hadir dengan dua varian warna, yaitu Forest Green dan Ocean Blue.
Ponsel ini juga hadir dalam tiga model berdasarkan RAM dan memori internalnya, yakni 3 GB/32 GB, 4 GB/64 GB, dan 4 GB/128 GB.
Lihat Foto

- Pekan lalu, Realme resmi memboyong ponsel empat kamera terbarunya, Realme 5i, ke Indonesia.  Ponsel ini dibekali dengan sejumlah fitur kekinian, namun dibanderol dengan harga yang terbilang ramah kantong.

Di Tanah Air, Realme 5i dijual dengan harga Rp 1,8 juta (3 GB / 32 GB) dan Rp 2 juta (4GB / 64 GB) Ponsel tersebut bisa didapatkan lewat ajang flash sale di situs Realme.com dan e-commerce Shopee pada 23 Januari mendatang.

Baca juga: Spesifikasi Lengkap dan Harga Realme 5i di Indonesia

Ketersediaan secara offline bakal menyusul pada 24 Januari. Kemudian, pada bulan Februari, Realme akan merilis varian tertinggi Realme 5i (4 GB/128 GB) yang dihargai Rp 2,3 juta (4 GB / 128 GB).

Untuk fitur andalannya, Realme 5i dibekali empat kamera yang melekat di bagian punggungnya yang disusun secara vertikal, terdiri dari kamera utama 12 MP, kamera ultrawide 8 MP, kamera makro 2 MP, dan kamera depth sensor 2 MP.

Di sisi belakang juga ada fitur biometrik pemindai sidik jari (fingerprint) konvensional yang berbentuk bundar.

Beralih ke bagian depan, ponsel ini mengusung layar dengan diagonal 6,52 inci (resolusi 720 x 1.600 piksel) dengan desain berponi (notched) yang menampung kamera selfie 8 megapiksel.

Realme 5i tampak depan. Ponsel ini mengusung layar seluas 6,52 inci (resolusi 720 x 1600 piksel) dengan desain layar berponi (notched) yang menampung kamera selfie 8 megapiksel./Bill Clinten Realme 5i tampak depan. Ponsel ini mengusung layar seluas 6,52 inci (resolusi 720 x 1600 piksel) dengan desain layar berponi (notched) yang menampung kamera selfie 8 megapiksel.

Di bagian bawah terdapat lubang speaker, port micro-USB, lubang mikrofon, dan jack audio 3,5 mm. Sementara di bagian bingkai atasnya rata dengan bodi alias tidak ada lubang apapun.

Pada bagian bingkai sisi kanan hanya ada satu tombol power. Kemudian di bingkai sisi kirinya terdapat tombol volume dan laci yang menampung dua slot kartu SIM dan satu slot kartu microSD yang bisa dikeluarkan dengan SIM ejector tool.

Baca juga: Spesifikasi Identik, Ini Beda Realme 5 dan Realme 5i

Untuk hardware, Realme 5i mengandalkan chip Snapdragon 665 dengan kapasitas RAM hingga 4 GB, memori internal hingga 128 GB, berikut baterai 4.000 mAh.

Realme 5i hadir dengan dua varian warna, yaitu Forest Green dan Ocean Blue, dan sudah menjalankan sistem operasi Android 9 Pie dengan balutan antarmuka ColorOS 6.1 ala Oppo.

KompasTekno membuka kemasan Realme 5i untuk melihat apa saja isi kemasanya, berikut penampilan fisik perangkat ini. Hasil penelusuran selengkapnya bisa ditengok dalam rangkaian foto di tautan berikut.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat