cpu-data.info

Indonesia Lolos ke Turnamen "Arena of Valor" e-Master Chengdu 2020

Tim e-sports Dunia Games wakili Indonesia dalam Turnamen Arena of Valor e-Master Chengdu 2020
Lihat Foto

-Indonesia kembali mencetak prestasi di bidang e-sports. Tim DG Esports dari Dunia Games Telkomsel, mewakili Indonesia dalam ajang Turnamen Arena of Valor (AOV) e-Master Chengdu 2020.

Sebelum lolos menjadi kontestan di turnamen tingkat internasional ini, DG telah terlebih dulu melawan beberapa pesaingnya di dalam negeri.

Adapun DG Esports telah mengikuti babak kualifikasi nasional game Arena of Valor (AOV) pada Desember 2019 lalu, dan disusul dengan lolosnya DG pada babak kualifikasi tingkat Asia Tenggara yang berlangsung pada 7-8 Januari 2020 lalu.

Dalam Turnamen AOV e-Master Chengdu 2020, nantinya DG Esports akan menghadapi tim terbaik asal negara lain seperti Cina, Hong Kong, Taiwan, India, Indonesia, Thailand, Vietnam, dan Filipina.

Baca juga: Game Arena of Valor Hadir di Nintendo Switch

e-Masters Chengdu 2020 sendiri merupakan turnamen resmi yang didukung oleh Indonesia Esports Association (IESPA) dan Association Asia Electronic Sports Federation (AESF).

Sedangkan AESF sendiri merupakan federasi resmi yang didukung oleh Olympic Council Asia dan berwenang pada SEA Games 2019.

Mendengar kabar ini, Crispin Tristram selaku Head of Digital Lifestyle Telkomsel menyampaikan selamat kepada tim DG dan berjanji untuk selalu mendukung ekosistem digital masyarakat.

"Prestasi tim DG Esports sangat membanggakan bagi kami. Sebagai digital company, Telkomsel juga akan terus mengembangkan ekosistem gaya hidup digital masyarakat Indonesia," jelas Crispin.

Baca juga: Dua Game Horor Indonesia Siap Meluncur di Steam

DG Esports merupakan tim esport yang dimiliki oleh Dunia Games Telkomsel, dimana salah satunya berada di bawah divisi AOV. Divisi AOV DG Esports memiliki lima anggota utama yang terdiri dari DG Ayep, DG Backdoor, DG Meloo, DG Skrull dan DG Mammon.

Turnamen e-Master Chengdu 2020 akan diselenggarakan pada 22 Februari sampai 1 Maret 2020 di Chengdu, China.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat