Langkah-langkah Menyelamatkan Ponsel yang Terendam Air
- Sejumlah wilayah di Jakarta dan sekitarnya terendam banjir sejak Rabu kemarin. Banjir dilaporkan masih menggenang sejumlah kawasan hingga Kamis (2/2/2020).
Banyak warga yang bergegas menyelamatkan harta bendanya dari terjangan air. Termasuk barang-barang elektronik yang rentan mati apabila terendam, seperti smartphone yang digenggam setiap hari.
Sebagian smartphone, terutama model high-end, sudah dibekali dengan kemampuan tahan air sesuai rating sertifikasi Ingress Protection (IP) masing-masing.
Baca juga: Cara Cek Penutupan Jalan karena Banjir di Jakarta lewat Google Maps
Namun, bagaimana jika ponsel tidak memiliki kapabilitas tersebut dan tercemplung atau terendam di air?
Jangan pasrah dulu, masih ada langkah-langkah penyelamatan yang bisa dicoba. Ikuti selengkapnya sebagai berikut.
1. Cepat keluarkan smartphone dari dalam air
Segera angkat ponsel dari rendaman air. Hal ini penting untuk mencegah air merembes ke komponen ponsel dalam waktu singkat. Jangan ditunda, sebab jika tidak segera diambil, peluang smartphone untuk selamat akan semakin tipis.
2. Matikan ponsel
Setelah smartphone keluar dari dalam air, segera matikan ponsel apabila masih menyala.
Hal ini penting untuk mencegah hubungan pendek arus listrik. Jangan coba menyalakan ponsel lagi sebelum benar-benar kering sepenuhnya.
3. Jangan ambil smartphone yang terendam air dalam keadaan dicas dan masih terhubung ke colokan listrik
Hal ini sangat berbahaya dan mengancam jiwa. Apalagi jika masih ada aliran listrik di sekitar genangan air karena Anda bisa tersetrum.
Apabila ingin mengambil ponsel yang sedang dicas dari dalam air, matikan listrik rumah terlebih dahulu.
4. Keringkan ponsel dengan handuk atau kain
Segera keringkan ponsel dengan handuk atau kain setelah diangkat dari air. Cara ini cukup penting untuk menyelamatkan komponen di dalam ponsel, asalkan tidak ada aliran listrik dari baterai.
5. Lepas semua aksesoris seperti headphone dan casing
Terkini Lainnya
- HP ZTE Blade V70 Meluncur, Bawa Kamera 108 MP dan "Dynamic Island" ala iPhone
- Kata POV Sering Keliru di Medsos, Begini Arti yang Benar
- Nvidia Rilis GPU H200 NVL, Gabungan Empat Chip AI H200 dalam Satu Modul
- Oppo Reno 13 Series Meluncur Sebentar Lagi, Ini Tanggal Rilisnya
- China Pamer Roket yang Bisa Dipakai Ulang, Saingi Roket Elon Musk
- Muncul Tulisan Activate Windows Go To Setting, Apa yang Harus Dilakukan?
- Cara Pakai Rumus TRIM di Microsoft Excel dan Contoh Menggunakannya
- Daftar Aplikasi Android Terbaik 2024, ShopeePay Nomor 1 di Indonesia
- Instagram Hapus Fitur "Ikuti Hashtag", Ini Alasannya
- 5 Tips Menatap Layar HP yang Aman buat Mata, Penting Diperhatikan
- Aplikasi ChatGPT Kini Hadir untuk Semua Pengguna Windows, Tak Perlu Bayar
- Apa Itu Spam di WhatsApp? Ini Penjelasan dan Ciri-cirinya
- Casio Umumkan Ring Watch, Jam Tangan Cincin Harga Rp 2 Juta
- Cara Menghapus Akun Facebook yang Sudah Tidak Dipakai, Mudah dan Praktis
- HP "Underwater" Realme GT 7 Pro Rilis Global, Ini Spesifikasinya