Samsung Galaxy S11 Disebut Pakai Baterai Jumbo dari LG

- Bocoran mengenai Samsung Galaxy S11 Plus yang akan dirilis tahun depan kian santer beredar. Ponsel ini pun disebut akan hadir dengan peningkatan spesifikasi yang signifikan ketimbang pendahulunya yaitu keluarga Galaxy S10.
Salah satu bocoran teranyar adalah mengenai baterai yang akan diusung pada perangkat tersebut. Samsung kabarnya akan membenamkan baterai berukuran jumbo pada Galaxy S11 Plus.
Tak hanya kapasitas yang besar. Kabarnya, baterai berukuran 5.000 mAh yang akan digunakan pada Galaxy S11 Plus tersebut diproduksi oleh perusahaan pesaingnya, LG.
Kabar tersebut muncul dari seorang sumber yang enggan disebutkan identitasnya.
Menurut sumber, baterai tersebut diproduksi oleh LG Chem, yakni anak perusahaan LG yang memproduksi baterai lithium-ion.
"LG Chem saat ini memproduksi secara massal cells baterai untuk smartphone Galaxy yang akan datang dari pabriknya di Nanjing, China," kata sumber tersebut.
Ia pun mengatakan bahwa Samsung merasa puas dengan baterai buatan LG yang juga dibenamkan pada seri Galaxy Note 10. Oleh karena itu Samsung kembali meminta LG untuk memasok baterai pada seri Galaxy S11.
Baca juga: Ponsel Murah Samsung Galaxy A01 Resmi Dirilis, Andalkan Memori Besar
Dikutip KompasTekno dari Phone Arena, Kamis (19/12/2019), jika kabar ini benar adanya maka ini adalah pertama kalinya baterai buatan LG digunakan Samsung di lini Galaxy S.
Sama seperti Samsung, LG juga merupakan perusahaan asal Korea Selatan mengisi banyak sektor industri. Di antara kedua perusahaan tersebut, sejatinya ada persaingan bisnis yang terjadi.
Samsung Galaxy S11 disebut akan membawa perubahan yang signifikan ketimbang seri pendahulunya, Galaxy S10.
Baca juga: Samsung Pimpin Jumlah Pengapalan Smartphone 5G
Kabarnya ponsel ini akan menggunakan prosesor yang lebih efisien serta menggunakan teknologi tampilan OLED generasi baru yang lebih hemat.
Secara rinci, keluarga Galaxy S11 kabarnya akan memiliki kapasitas daya baterai yang berbeda.
Galaxy S11e konon akan membawa baterai sebesar 3.730, kemudian Galaxy S11 reguler membawa baterai 4.300 mAh dan 4.500 mAh pada Galaxy S11, dan Galaxy S11 Plus mengusung baterai 5.000 mAh.
Terkini Lainnya
- 75 Twibbon Paskah 2025 untuk Rayakan Kebangkitan Yesus Kristus
- Infinix Note 50s 5G Plus Meluncur, Smartphone dengan Casing Unik yang Wangi
- Jadwal MPL S15 Hari Ini, "Derby Klasik" RRQ Hoshi Vs Evos Glory Sore Ini
- Tablet Motorola Moto Pad 60 Pro dan Laptop Moto Book 60 Meluncur, Daya Tahan Jadi Unggulan
- WhatsApp Siapkan Fitur Baru, Orang Lain Tak Bisa Simpan Foto dan Video Kita
- Ini Perkiraan Harga iPhone Lipat Pertama
- 7 Penyebab Battery Health iPhone Turun Drastis yang Perlu Diketahui
- Google Tiru Fitur Browser Samsung Ini untuk di Chrome
- Cara Beli E-SIM Tri, Harga, dan Aktivasinya
- 2 Cara Mengaktifkan E-SIM XL dengan Mudah dan Praktis
- Cara Migrasi Kartu SIM Fisik ke E-SIM Telkomsel via Online, Mudah dan Cepat
- Samsung Galaxy M56 5G Meluncur, Bawa Bodi Tipis dan Datar
- Nvidia Hadapi Kerugian Rp 92 Triliun Imbas Ekspor Chip Dibatasi
- Video Lama Ungkap Alasan Bos Apple Pilih Rakit iPhone di China
- Jadwal MPL S15 Minggu Ini, Ada "Derby Klasik" RRQ Hoshi vs Evos Glory