Hard Disk Berisi Data Gaji Karyawan Facebook Dicuri

- Facebook kembali tertimpa masalah pencurian data. Bukan data pengguna, melainkan data sekitar 29.000 karyawan Facebook dilaporkan dicuri oleh orang yang tidak bertanggung jawab.
Data yang dicuri kabarnya mencakup informasi finansial para karyawan Facebook, seperti data lengkap karyawan, data gaji, informasi bank, dan lain sebagainya.
Berdasarkan laporan Bloomberg, data finansial puluhan ribu karyawan ini tersimpan di dalam sejumlah hard disk yang tidak terenkripsi, sehingga si pencuri bisa saja membocorkan data tersimpan di dalamnya dengan mudah.
Meski begitu, tidak disebutkan berapa jumlah hard disk yang dicuri.
Baca juga: Ini Ciri-ciri Akun Facebook yang Dicuri, 1 Juta Orang Indonesia Terdampak
Adapun hard disk tersebut dibawa pulang oleh pencuri pada 17 November lalu, ketika ia membobol sebuah mobil yang ternyata milik seorang karyawan Facebook.
Ketika ditelusuri, pemilik mobil tersebut memang bertugas untuk mengurus masalah penggajian di perusahaan rintisan Mark Zuckerberg itu.
Pihak Facebook baru menyadarinya tiga hari kemudian, dan baru mengumumkan pada 13 Desember bahwa, berdasarkan hasil investigasi forensik, media penyimpanan tersebut memang berisi data finansial karyawannya di AS yang masih menerima gaji di 2018.
Baca juga: Data 1 Juta Pengguna Facebook Indonesia Dicuri
Pihak Facebook mengatakan bakal mengusut tuntas kejadian ini dengan aparat berwajib dan mengonfirmasi tidak ada data pengguna yang dibawa oleh sang pencuri.
"Kami sudah bekerja sama dengan aparat untuk menyelidiki peristiwa pembobolan mobil yang terjadi, berikut pencurian tas karyawan yang berisi peralatan perusahaan dengan informasi gaji karyawan yang tersimpan di dalamnya," ujar juru bicara Facebook, dikutip KompasTekno dari Cnet, Senin (16/12/2019).
"Kami tidak melihat adanya kekerasan dan meyakini bahwa ini hanya murni peristiwa pencurian, bukan sebagai upaya untuk mencuri informasi karyawan," imbuhnya.
Terkini Lainnya
- Nothing CMF Buds 2 Diam-diam Muncul di Situs Resmi, TWS Murah dengan ANC
- Daftar Operator Seluler yang Menyediakan eSIM di Indonesia
- Spesifikasi Laptop untuk Tes Rekrutmen Bersama BUMN 2025, Penting Diperhatikan
- OpenAI Siapkan Media Sosial Mirip X, Berbasis ChatGPT
- Sidang Antimonopoli Meta: Mark Zuckerberg Bisa Dipaksa Jual Instagram dan WhatsApp
- Telkomsel Rilis Paket Bundling iPhone 16, Rp 50.000 Kuota 58 GB
- Daftar HP yang Mendukung eSIM di Indonesia
- Membawa Inovasi AI Lebih Dekat ke Semua Orang
- Samsung Rilis Galaxy A06 5G Edisi Free Fire, Banyak Aksesori Bikin "Booyah"
- Apakah iPhone XR Masih Layak Beli di Tahun 2025? Begini Penjelasannya
- Apa Itu eSIM? Begini Perbedaannya dengan Kartu SIM Biasa
- Huawei Pastikan Ponsel Lipat Tiga Mate XT Ultimate Rilis di Indonesia
- Harga iPhone 11, 11 Pro, dan iPhone 11 Pro Max Bekas Terbaru, Mulai Rp 5 Jutaan
- AMD Umumkan CPU 2nm Pertama "Venice", Meluncur 2026
- Harga iPhone XR Second Terbaru April 2025, Mulai Rp 4 Jutaan