Bocoran Video Ungkap Tampilan Galaxy S11 dari Berbagai Sisi

- Spekulasi mengenai calon flagship berikutnya dari Samsung, Galaxy S11, terus bermunculan. Kali ini ada video dari pembocor gadget @OnLeaks yang memperlihatkan gambar rekaan perangkat Galaxy S11.
Video pendek berdurasi 1 menit 10 detik ini memperlihatkan perangkat yang bersangkutan dari berbagai sisi, termasuk desain barunya yang mirip Galaxy Note 10 dengan punch hole di atas layar untuk memuat kamera selfie.
Baca juga: Samsung Umumkan Chip Exynos 990, untuk Galaxy S11?
Seperti Galaxy Note 10 pula, tak terlihat adanya konektor jack audio 3,5mm. Port yang biasanya digunakan untuk menancapkan headphone ini diketahui masih ada pada Galaxy S10, tapi kabarnya bakal dihilangkan dari Galaxy S11.
Di punggung perangkat rekaan dalam video tampak lima buah kamera yang tersusun dalam modul berbentuk persegi panjang, bersama sebuah LED Flash.
Menurut rumor yang beredar, Galaxy S11 nanti akan dibekali kamera utama 108 megapiksel, berikut kamera telephoto 5x, ultra wide, dan 3D Time-of-Flight. Fungsi kamera kelima masih belum diketahui.
Baca juga: Tiga Ukuran Layar Samsung Galaxy S11 Terkuak
Galaxy S11 kabarnya akan dibekali System-on-Chip Snapdragon 865 atau Exynos 990, teknologi pemindai sidik jari ultrasonik, berikut layar dengan teknologi refresh rate hingga 120 Hz.
Ukuran layar diprediksi akan ada tiga, seperti Galaxy S10 sebelumnya, yakni i 6,3 atau 6,4 inci (Galaxy S11e), 6,7 inci (Galaxy S11), dan 6,9 inci (Galaxy S11 Plus), sebagaimana dirangkum KompasTekno dari Cnet, Senin (25/11/2019).
Terkini Lainnya
- Ini Perkiraan Harga iPhone Lipat Pertama
- 7 Penyebab Battery Health iPhone Turun Drastis yang Perlu Diketahui
- Google Tiru Fitur Browser Samsung Ini untuk di Chrome
- Cara Beli E-SIM Tri, Harga, dan Aktivasinya
- 2 Cara Mengaktifkan E-SIM XL dengan Mudah dan Praktis
- Cara Migrasi Kartu SIM Fisik ke E-SIM Telkomsel via Online, Mudah dan Cepat
- Samsung Galaxy M56 5G Meluncur, Bawa Bodi Tipis dan Datar
- Nvidia Hadapi Kerugian Rp 92 Triliun Imbas Ekspor Chip Dibatasi
- WhatsApp Siapkan Fitur Baru, Orang Lain Tak Bisa Simpan Foto dan Video Kita
- Video Lama Ungkap Alasan Bos Apple Pilih Rakit iPhone di China
- Jadwal MPL S15 Minggu Ini, Ada "Derby Klasik" RRQ Hoshi vs Evos Glory
- Hadiah Kompetisi E-sports EWC 2025 Tembus Rp 1 Triliun
- iPhone 6s Kini Masuk Kategori HP Lawas
- Meta Tambah Keamanan Akun Instagram Remaja Indonesia, Batasi Live dan DM
- Arti Logo XLSmart, Operator Seluler Hasil Merger XL-Smartfren