Samsung Alihkan Produksi Sebagian Ponsel ke China, Bisa Turun Harga?
- Samsung bersaing ketat dengan para vendor ponsel asal China yang makin naik daun, terutama di segmen bawah.
Belakangan, setelah menutup pabriknya sendiri di China, perusahaan Korea Selatan itu dilaporkan meniru strategi para rivalnya tersebut, yakni dengan mengalihkan sebagian produksi ponsel ke Original Device Manufacturer (ODM) di Negeri Tirai Bambu.
Baca juga: Persaingan Keras, Pabrik Ponsel Terakhir Samsung di China pun Tutup
ODM dimaksud adalah perusahaan bernama Wingtech, kontraktor yang konon juga memproduksi beberapa merek smartphone China yang terkenal, seperti Oppo, Xiaomi, dan Huawei.
Strategi outsourcing macam demikian bisa menghemat ongkos produksi Samsung, apalagi jika kontraktor bisa memproduksi ponsel lebih cepat. ODM pun bisa mendapat pasokan komponen dengan harga lebih murah ketimbang pabrik brand.
Baca juga: VIK Pasar Mewah Ponsel Murah, Memahami Pasar Smartphone Indonesia
Bengan begitu, boleh jadi harga sebagian ponsel Samsung yang produksinya dialihkan ini bakal lebih murah supaya bisa bersaing dengan tawaran-tawaran vendor China di segmen budget.
Belum jelas model smartphone mana saja dari Samsung yang produksinya dialihkan ke Wingtech. Namun, menurut laporan Reuters yang dihimpun KompasTekno, Selasa (19/11/2019), ODM itu akan menangani manufaktur sejumlah ponsel dari seri Galaxy A.
Baca juga: Alasan di Balik Tumbangnya Samsung oleh Oppo dan Vivo di Indonesia
Jumlah pengapalan ponsel yang dibuat di China ini diprediksi bakal mencapai 60 juta unit, dari keseluruhan shipment Samsung pada 2020 sebesar 300 juta unit, Artinya, seperlima ponsel Samsung tahun depan akan dibuat oleh Wingtech.
Meski bisa memangkas biaya, pengalihan produksi ke ODM berpotensi menimbulkan masalah lain, terutama menyangkut pengawasan kualitas produk.
Namun, kepada Reuters, Samsung mengatakan bakal menerapkan standar dan kontrol kualitas yang sama untuk semua perangkatnya.
Terkini Lainnya
- Apa Arti “Re” di Gmail? Begini Penjelasannya
- Oppo Run 2024 Digelar di Bali, Diikuti 5.700 Peserta dari 23 Negara
- Cara Mengubah Tulisan WhatsApp di iPhone dengan Mudah
- Cara Bikin Kata-kata untuk Hari Guru 2024 yang Berkesan via ChatGPT, Mudah
- Kemenperin Ungkap Aksesori Apple yang Diproduksi di Bandung
- Mengulik Desain Oppo Find X8 Pro, Ada Tombol Kamera "Quick Button"
- Oppo Find X8 Series Pakai Teknologi Baterai Karbon Silikon, Apa Keunggulannya?
- Bocoran Isi Proposal 100 Juta Dollar AS Apple ke Kemenperin
- Cara Pakai Rumus CONCAT di Microsoft Excel dan Contoh Penggunaannya
- Sony Aplha 1 II Diumumkan, Kamera Mirrorless dengan AI dan Layar Fleksibel
- Pengguna Threads Instagram Kini Bisa Buat Tab Feed Khusus Sendiri
- Waspada, Ini Bahayanya Menyimpan Password Otomatis di Browser Internet
- Tabel Spesifikasi Oppo Find X8 di Indonesia, Harga Rp 13 Jutaan
- Facebook Messenger Kedatangan Update Besar, Video Call Makin Jernih
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya