Spesifikasi dan Harga Google Pixel 4 dan Pixel 4 XL
- Lama dinanti, akhirnya duo Google Pixel 4 dan Pixel 4 XL resmi diluncurkan dalam sebuah acara "Made by Google" yang berlangsung di New York, Selasa (15/10/2019). Ada banyak peningkatan dari Google Pixel 3 dan Pixel 3 XL tahun lalu.
Salah satunya di sektor kamera. Tidak lagi hanya berbekal kamera tunggal, Pixel 4 dan Pixel 4 XL kini memiliki kamera ganda.
Kamera utama 12 megapiksel dual pixel bersanding dengan kamera telefoto 16 megapiksel dengan 2x zoom hybrid yang menggabungkan fokus optis dan digital. Tidak ada lensa ultra-wide di kedua ponsel ini.
Sementara kamera depannya beresolusi 8 megapiksel. Kedua kamera itu ditemani satu LED flash di bingkai persegi yang terletak di sudut kiri atas.
Baca juga: Google Pixel 4 dan Pixel 4 XL Resmi Meluncur dengan Kontrol Gestur
Mode malam atau Night Sight juga ditingkatkan dengan fitur long-exposure astrophotography.
Sederhananya, fitur tersebut bisa digunakan untuk memotret obyek langit pada malam hari dengan detail lebih jelas, sebagaimana KompasTekno rangkum dari Android Authority, Rabu (16/10/2019).
Fitur baru yang menjadi "bintang" peluncuran adalah "Motion Sense" yang memungkinkan pengguna mengoperasikan ponsel tanpa menyentuh layar. Misalnya saja untuk memilih musik atau menolak panggilan masuk, bisa dilakukan hanya dengan melambaikan tangan.
Motion Sense diciptakan dengan teknologi Project Soli. Google Pixel 4 dan Pixel 4 XL memiliki spesifikasi yang mirip.
Hanya, ukuran layar keduanya berbeda. Pixel 4 memiliki bentang layar 5,7 inci dengan resolusi full HD Plus. Sementara Pixel 4 XL memiliki ukuran layar 6,3 inci dengan resolusi Quad HD Plus.
Di sektor dapur pacu, keduanya sama-sama diotaki chipset Snapdragon 855 yang dipadu dengan RAM 6 GB dan dua opsi penyimpanan internal, yakni 64 GB dan 128 GB.
Baca juga: Sejumlah Ponsel Huawei P30 Pro Dianggap Ilegal oleh Google
Ihwal baterai, masing-masing memiliki kapasitas berbeda. Pixel 4 berbekal baterai kapasitas 2.800 mAh, lebih kecil ketimbang Pixel 4 XL yang sebesar 3.700 mAh.
Ada tiga warna yang disediakan Google, yakni hitam, putih, dan oranye. Untuk harga, Pixel 4 dijual mulai dari 799 dollar AS (sekitar Rp 11,3 juta). Sementara Pixel 4 XL seharga 899 dollar AS (sekitar Rp 12,7 juta).
Untuk memudahkan, KompasTekno menyajikan spesifikasi Google Pixel 4 dan Pixel 4 XL yang dihimpun dari GSM Arena, dalam tabel di bawah ini.
Spesifikasi | Pixel 4 | Pixel 4 XL |
Layar | 5,7 inci, resolusi 1080 x 2280 | 6,3 inci, resolusi 1440 x 3040 |
Dimensi | 147.1 x 68.8 x 8.2 mm | 160.4 x 75.1 x 8.2 mm |
Prosesor | Snapdragon 855 Octa-core (1x2.84 GHz Kryo 485 & 3x2.42 GHz Kryo 485 & 4x1.78 GHz Kryo 485), Adreno 640 |
Snapdragon 855 Octa-core (1x2.84 GHz Kryo 485 & 3x2.42 GHz Kryo 485 & 4x1.78 GHz Kryo 485), Adreno 640 |
RAM | 6 GB | 6 GB |
ROM | 64 GB 128 GB |
64 GB 128 GB |
Kamera Belakang |
12 MP (f/1.7), dual pixel 16 MP (f/2.4) telefoto, 2x optical zoom |
12 MP (f/1.7), dual pixel
16 MP (f/2.4) telefoto, 2x optical zoom |
Kamera Depan | 8 MP (f/2.0), ToF 3D Camera | 8 MP (f/2.0), ToF 3D Camera |
Baterai | 2.800 mAh, fast charging 18 W | 3.700 mAh, fast charging 18 W |
Konektor | USB type C | USB type C |
Kartu SIM | Kartu SIM (nano) dan eSIM | Kartu SIM (nano) dan eSIM |
OS | Android 10 | Android 10 |
Biometrik | Pengenal wajah | Pengenal Wajah |
Warna | Hitam, putih, oranye | Hitam, putih, oranye |
Harga | 799 dollar AS (sekitar Rp 11,3 juta) | 899 dollar AS (sekitar Rp 12,7 juta) |
Terkini Lainnya
- Daftar Aplikasi Android Terbaik 2024, ShopeePay Nomor 1 di Indonesia
- Instagram Hapus Fitur "Ikuti Hashtag", Ini Alasannya
- 5 Tips Menatap Layar HP yang Aman buat Mata, Penting Diperhatikan
- Aplikasi ChatGPT Kini Hadir untuk Semua Pengguna Windows, Tak Perlu Bayar
- Apa Itu Spam di WhatsApp? Ini Penjelasan dan Ciri-cirinya
- Casio Umumkan Ring Watch, Jam Tangan Cincin Harga Rp 2 Juta
- Cara Menghapus Akun Facebook yang Sudah Tidak Dipakai, Mudah dan Praktis
- HP "Underwater" Realme GT 7 Pro Rilis Global, Ini Spesifikasinya
- Yahoo Mail Kebagian Fitur AI, Bisa Rangkum dan Balas E-mail Langsung
- Perbedaan Chromebook dan Laptop Windows yang Perlu Diketahui
- Oppo Reno 13 Series Meluncur Sebentar Lagi, Ini Tanggal Rilisnya
- Janji Terbaru Apple di Indonesia, Rp 1,5 Triliun untuk Cabut Blokir iPhone 16
- China Pamer Roket yang Bisa Dipakai Ulang, Saingi Roket Elon Musk
- 10 Cara Mengubah Tulisan di WhatsApp Menjadi Unik, Mudah dan Praktis
- Ini Dia, Jadwal Rilis Global dan Daftar HP Xiaomi yang Kebagian HyperOS 2