iPhone SE 2 Dikabarkan Meluncur di 2020, Spesifikasi Setara iPhone 11

- iPhone SE merupakan salah satu model smartphone Apple yang digandrungi konsumen. Maklum, ponsel "murah" keluaran 2016 itu punya bodi mirip iPhone 5S, tapi jeroannya setara iPhone 6S yang harganya lebih mahal.
Apple sudah menghentikan kiprah iPhone SE beberapa waktu lalu. Namun, belakangan ada rumor yang menyebutkan bahwa perusahaan tersebut sedang menyiapkan perangkat generasi berikutnya yang bernama iPhone SE 2.
Baca juga: Apple iPhone 11 Resmi Meluncur
Kabarnya, iPhone SE 2 bakal meluncur pada kuartal pertama 2020 dengan bodi mirip iPhone 8 dan jeroan setara iPhone 11 terbaru.
Informasi ini berasal dari analis finansial yang kerap membocorkan produk-produk mendatang dari Apple dengan akurat, Ming-Chi Kuo.
Sebagaimana dirangkum KompasTekno, Jumat (4/10/2019), kepada CNBC, ia menaksir bahwa iPhone SE 2 bakal dibekali dengan dapur pacu iPhone 11, yaitu chip Apple A13 Bionic, dipadukan dengan RAM LPDDR4X berkapasitas 3 GB.
Baca juga: Ini Harga dan Spesifikasi iPhone 11, iPhone 11 Pro, Serta iPhone 11 Pro Max
Meski mumpuni, ia memprediksi bahwa harga iPhone SE2 bakal jauh lebih murah dari iPhone 11. Harga iPhone SE 2, menurut dia, akan berkisar 50 dollar AS lebih murah dibandingkan iPhone 8 yang dibanderol 449 dollar AS (Rp 6,3 juta).
Artinya, iPhone SE 2 kemungkinan bakal dibanderol di kisaran harga 399 dollar AS atau sekitar Rp 5,6 juta. Dengan spesifikasi demikian, Kuo pun memprediksi iPhone SE2 bakal berkontribusi terhadap penjualan iPhone dan turut meningkatkan pangsa pasar iPhone kelak.
"Karena itu, kami memperkirakan pengkapalan iPhone SE2 pada tahun 2020 akan mencapai 30-40 juta unit," kata Kuo sebagaimana dikutip KompasTekno dari CNBC, Jumat (4/10/2019).
Baca juga: Fitur Baru iPhone 11 Hadir di iPhone XR, XS, dan XS Max
"Kami percaya bahwa iPhone SE 2 bakal sesuai dengan kebutuhan pasar dan turut meningkatkan pangsa pasar iPhone karena harganya yang terjangkau," imbuhnya.
Pihak Apple sendiri hingga saat ini belum memberikan secuil pun informasi seputar kehadiran iPhone SE2. Kalaupun sang perangkat benar ada, namanya juga belum tentu iPhone SE2.
Terkini Lainnya
- Ini Perkiraan Harga iPhone Lipat Pertama
- 7 Penyebab Battery Health iPhone Turun Drastis yang Perlu Diketahui
- Google Tiru Fitur Browser Samsung Ini untuk di Chrome
- Cara Beli E-SIM Tri, Harga, dan Aktivasinya
- 2 Cara Mengaktifkan E-SIM XL dengan Mudah dan Praktis
- Cara Migrasi Kartu SIM Fisik ke E-SIM Telkomsel via Online, Mudah dan Cepat
- Samsung Galaxy M56 5G Meluncur, Bawa Bodi Tipis dan Datar
- Nvidia Hadapi Kerugian Rp 92 Triliun Imbas Ekspor Chip Dibatasi
- WhatsApp Siapkan Fitur Baru, Orang Lain Tak Bisa Simpan Foto dan Video Kita
- Video Lama Ungkap Alasan Bos Apple Pilih Rakit iPhone di China
- Jadwal MPL S15 Minggu Ini, Ada "Derby Klasik" RRQ Hoshi vs Evos Glory
- Hadiah Kompetisi E-sports EWC 2025 Tembus Rp 1 Triliun
- iPhone 6s Kini Masuk Kategori HP Lawas
- Meta Tambah Keamanan Akun Instagram Remaja Indonesia, Batasi Live dan DM
- Arti Logo XLSmart, Operator Seluler Hasil Merger XL-Smartfren
- Infinix Hot 8 Meluncur Bawa Baterai Jumbo, Harga Rp 1 Jutaan
- Redmi 8 Dipastikan Meluncur 9 Oktober
- Sony A9 Mark II Meluncur, Ini Peningkatan yang Dibawa
- Begini Cara Blokir Komentar "Bully" di Instagram
- Kamera Pixel 4 Disebut Punya Fitur "Dual Exposure", Apa Fungsinya?