Bukalapak Dapat Suntikan Dana Baru, Valuasi Naik Jadi Rp 35 Triliun
- Startup e-commerce Bukalapak menadapat suntikan investasi baru yang termasuk dalam putaran pendaaan Seri F. Gelontoran dana tersebut didapat dari perusahaan asal Korea Selatan, Shinhan GIB.
Menurut pihak Bukalapak lewat sebuah keterangan resmi yang dilayangkan ke KompasTekno, Jumat (4/10/2019), masuknya pendanaan ini membuat valuasi perusahaan menjadi lebih dari 2,5 miliar dollar AS atau sekitar Rp 35 triliun.
Baca juga: Bukalapak Bantah Jutaan Akun Penggunanya Dicuri Hacker
"Kami telah membuat banyak perubahan secara internal sejak awal tahun ini untuk mencapai keseimbangan yang tepat antara pertumbuhan kami, keberlanjutan jangka panjang, dan dampak positif bagi Indonesia," ungkap Teddy Oetomo, Chief Strategy Officer Bukalapak.
Pihak Bukalapak menambahkan bahwa Shinhan GIB bergabung dalam pendanaan Seri F bersama investor lain yang sudah lebih dulu masuk, salah satunya adalah Emtek.
Kendati demikian pihak Bukalapak tidak menyebutkan berapa angka investasi yang digelontorkan Shinhan GIB. Mereka hanya menegaskan bahwa investasi ini diberikan untuk menjalankan straregi dan rencana jangka panjang.
Baca juga: Aplikasi Dompet Digital Dana Resmi Hadir di Android dan iOS
Shinhan GIB sendiri merupakan perusahaan investasi perbankan yang tergabung dalam grup SFG.
Bukalapak sendiri sebelumnya berhasil mengumpulkan dana sebesar 50 juta dollar AS pada putaran investasi yang diperoleh Januari lalu. Investasi tersebut juga didapatkan dari perusahaan asal Korea Selatan, yakni Mirae Asset Daewoo Ltd dan Naver Corp.
Terkini Lainnya
- Foto "Selfie" Kini Bisa Disulap Langsung Jadi Stiker WhatsApp
- Ponsel Lipat Huawei Mate X6 Segera Masuk Indonesia, Intip Spesifikasinya
- Apa Itu Product Active Failed di Microsoft Word? Begini Penyebab dan Cara Mengatasinya
- TikTok Tidak Bisa Diakses Lagi di Amerika Serikat
- Cara Masukkan Tabel di Pesan Gmail dengan Mudah
- 3 Cara Menghapus Cache di iPhone dengan Mudah dan Praktis
- CEO TikTok Ternyata Pernah Magang di Facebook
- Aplikasi TikTok Hilang dari Google Play Store dan Apple App Store AS
- Cara Factory Reset HP Xiaomi dengan Mudah dan Praktis
- Apa Arti “Re” di Gmail dan Mengapa Muncul saat Membalas Pesan?
- TikTok Jawab Putusan AS, Sebut 170 Juta Pengguna Akan Terdampak Penutupan
- Microsoft Hentikan Dukungan Office di Windows 10 Tahun Ini
- TikTok Terancam Ditutup, Medsos RedNote Jadi Aplikasi No. 1 di AS
- Amerika Akan Blokir TikTok, Siapa yang Bakal Diuntungkan?
- Spesifikasi dan Harga Oppo Reno 13 5G di Indonesia