Peramban Google Chrome Versi Terbaru Punya Mode Gelap

- Google kembali menambah daftar aplikasi yang punya fitur dark mode atau mode gelap miliknya. Kali ini, mode gelap hadir pada browser Google Chrome versi 76 yang dirilis beberapa hari lalu.
Sesuai dengan namanya, mode gelap dapat mengubah warna dominan latar belakang aplikasi menjadi gelap atau kelabu. Mode gelap dianggap lebih ramah pada mata pengguna dan dapat membuat daya tahan baterai perangkat jadi lebih lama karena lebih minim daya.
Chrome 76 adalah versi terbaru dari peramban tersebut yang dapat diunduh baik pada komputer desktop maupun perangkat dengan sistem operasi Chrome OS.
Baca juga: Cara Mengaktifkan Mode Gelap di Aplikasi-aplikasi Google
Hadirnya mode gelap pada Google Chrome sebenarnya sudah diprediksi sejak lama. Pada akhir April lalu, Google juga merilis mode gelap pada Chrome versi Android meski belum sempurna.
Kala itu, mode gelap yang tersedia harus diaktifkan dengan cara yang cukup merepotkan. Pengguna harus mengetik "chrome://flags" tanpa tanda kutip pada kolom pencarian dan tekan enter atau klik telusuri.
Setelahnya, pengguna akan masuk pada menu Google Chrome Flag. Untuk menemukan tombol aktivasi mode gelap, pengguna cukup mengetik "Android Chrome UI dark mode", kemudian tekan enter.
Dirangkum KompasTekno dari Cnet, Jumat (2/8/2019), selain "dark mode", Chrome 76 juga memiliki sejumlah peningkatan lain di antaranya adalah dari sektor keamanan.
Baca juga: Begini Tampilan Mode Gelap di iOS 13
Google telah menambal celah keamanan yang memungkinkan peretas mengintip aktivitas pengguna meski dalam mode penyamaran (Incognito).
Kemudian, selain hadirnya mode gelap, Google juga mematikan Flash secara default pada Chrome 76. Hal tersebut dilakukan sebagai langkah untuk menonaktifkan penggunaan Flash pada tahun 2020 mendatang.
Selain Chrome 76, Google sendiri sudah menyediakan fitur mode gelap pada sejumlah aplikasi dan layanan miliknya seperti YouTube, Google Keep, hingga pada Android Q.
Terkini Lainnya
- Fitur Baru WA di Indonesia, Bisa Bikin Paket Stiker Sendiri
- Daftar Kode Negara iPhone dan Cara Mengeceknya
- 35 Daftar HP Mendukung E-SIM Tri dan Cara Belinya
- Kenapa Tidak Bisa Menerima Kode OTP SMS? Begini Penyebabnya
- Apa Itu Italian Brainrot atau Meme Anomali yang Lagi Viral di TikTok?
- 4 Tips Dapat Penghasilan Tambahan lewat Instagram
- Samsung Galaxy M56 Bawa Desain Kamera Baru, Bodi Tipis, dan Android 6 Generasi
- Moto Book 60 Resmi, Laptop Pertama Buatan Motorola
- Hands-on Samsung Galaxy A26 5G, HP Rp 3 Jutaan dengan Desain Elegan
- Huawei Luncurkan Ascend 920, Chip AI "Pelawan" Aturan Amerika
- Bill Gates Pamer Kode Pertama Microsoft, Ada 150 Halaman
- Apple Siapkan iPhone Lipat Pertama, Harganya Rp 39 Juta?
- Nvidia Rilis Zorah, Demo Game "GeForce RTX 50" yang Terlalu Nyata
- Celah Keamanan Internet yang Eksis 23 Tahun Akhirnya Ditutup
- 21 Robot Manusia Ikut Half Marathon, Finish dalam 2 Jam 40 Menit