Peramban Google Chrome Versi Terbaru Punya Mode Gelap
- Google kembali menambah daftar aplikasi yang punya fitur dark mode atau mode gelap miliknya. Kali ini, mode gelap hadir pada browser Google Chrome versi 76 yang dirilis beberapa hari lalu.
Sesuai dengan namanya, mode gelap dapat mengubah warna dominan latar belakang aplikasi menjadi gelap atau kelabu. Mode gelap dianggap lebih ramah pada mata pengguna dan dapat membuat daya tahan baterai perangkat jadi lebih lama karena lebih minim daya.
Chrome 76 adalah versi terbaru dari peramban tersebut yang dapat diunduh baik pada komputer desktop maupun perangkat dengan sistem operasi Chrome OS.
Baca juga: Cara Mengaktifkan Mode Gelap di Aplikasi-aplikasi Google
Hadirnya mode gelap pada Google Chrome sebenarnya sudah diprediksi sejak lama. Pada akhir April lalu, Google juga merilis mode gelap pada Chrome versi Android meski belum sempurna.
Kala itu, mode gelap yang tersedia harus diaktifkan dengan cara yang cukup merepotkan. Pengguna harus mengetik "chrome://flags" tanpa tanda kutip pada kolom pencarian dan tekan enter atau klik telusuri.
Setelahnya, pengguna akan masuk pada menu Google Chrome Flag. Untuk menemukan tombol aktivasi mode gelap, pengguna cukup mengetik "Android Chrome UI dark mode", kemudian tekan enter.
Dirangkum KompasTekno dari Cnet, Jumat (2/8/2019), selain "dark mode", Chrome 76 juga memiliki sejumlah peningkatan lain di antaranya adalah dari sektor keamanan.
Baca juga: Begini Tampilan Mode Gelap di iOS 13
Google telah menambal celah keamanan yang memungkinkan peretas mengintip aktivitas pengguna meski dalam mode penyamaran (Incognito).
Kemudian, selain hadirnya mode gelap, Google juga mematikan Flash secara default pada Chrome 76. Hal tersebut dilakukan sebagai langkah untuk menonaktifkan penggunaan Flash pada tahun 2020 mendatang.
Selain Chrome 76, Google sendiri sudah menyediakan fitur mode gelap pada sejumlah aplikasi dan layanan miliknya seperti YouTube, Google Keep, hingga pada Android Q.
Terkini Lainnya
- Oppo Find X8 Series Punya Fitur "Touch to Share", Mudahkan Transfer File iPhone ke HP Android
- 2 Cara Memblokir Nomor WhatsApp dengan Mudah dan Cepat
- Apa Arti “Re” di Gmail? Begini Penjelasannya
- Oppo Run 2024 Digelar di Bali, Diikuti 5.700 Peserta dari 23 Negara
- Cara Mengubah Tulisan WhatsApp di iPhone dengan Mudah
- Cara Bikin Kata-kata untuk Hari Guru 2024 yang Berkesan via ChatGPT, Mudah
- Kemenperin Ungkap Aksesori Apple yang Diproduksi di Bandung
- Mengulik Desain Oppo Find X8 Pro, Ada Tombol Kamera "Quick Button"
- Oppo Find X8 Series Pakai Teknologi Baterai Karbon Silikon, Apa Keunggulannya?
- Bocoran Isi Proposal 100 Juta Dollar AS Apple ke Kemenperin
- Cara Pakai Rumus CONCAT di Microsoft Excel dan Contoh Penggunaannya
- Sony Aplha 1 II Diumumkan, Kamera Mirrorless dengan AI dan Layar Fleksibel
- Pengguna Threads Instagram Kini Bisa Buat Tab Feed Khusus Sendiri
- Waspada, Ini Bahayanya Menyimpan Password Otomatis di Browser Internet
- Tabel Spesifikasi Oppo Find X8 di Indonesia, Harga Rp 13 Jutaan