Pertama di Dunia, Samsung Galaxy A80 Pakai Snapdragon 730 Versi Gaming
- Pada April lalu, Qualcomm memperkenalkan trio System-on-Chip baru bernama Snadpragon 665, Snapdragon 730, dan Snapdragon 730G (Gaming).
Dari ketiganya, Snapdragon 730G duduk di posisi teratas atau dengan kata lain merupakan chip tercanggih Qualcomm untuk kelas menengah.
Snapdragon 730G yang disebut-sebut mumpuni untuk “gaming” tersebut kini telah hadir lewat smartphone Galaxy A80 dari Samsung yang memadukan chip itu dengan RAM 8 GB dan media internal 128 GB.
Samsung Galaxy A80 bisa dibilang smartphone pertama di dunia yang menggunakan Snapdragon 730G.
Dari segi spesifikasi, Snapdragon 730G sebenarnya identik dengan Snapdragon 730 yang diposisikan persis di bawahnya. Kedua SoC sama-sama dibekali CPU octa core yang terbagi menjadi dua kelompok.
Cluster pertama berisi dua inti CPU Kryo 470 Gold (ARM Cortex-A76) 2,2 GHz berkecepatan tinggi. Lalu cluster kedua berisi enam inti CPU Kryo 470 Silver (ARM Cortex-A55) 1,8 GHz.
Untuk GPU, baik Snapdragon 730 maupun 730G sama-sama menggunakan Adreno 618.
Bedanya, unit GPU Adreno 618 pada Snapdragon 730G berjalan dengan frekuensi lebih tinggi sehingga kinerjanya diklaim 15 persen lebih kencang dibanding GPU yang sama pada Snapdragon 730.
Kalau dibandingkan dengan Snapdragon 710, kinerja grafis Snapdragon 730G diklaim 25 persen lebih cepat.
Pembuat benchmark populer AnTuTu sempat menyebutkan bahwa clock CPU maksimal pada Snapdragon 730G sebenarnya juga lebih tinggi dibandingkan Snapdragon 730, yakni 2,4 GHz.
Sementara, clock GPU Snapdragon 730G dipatok sebesar 825 MHz, dibandingkan 700 MHz untuk Snapdragon 730.
Qualcomm juga membekali Snapdragon 730G dengan rangkaian fitur khusus game bernama “Snapdragon Elite Gaming”, termasuk jank reducer untuk mengurangi jittering, ekstensi anti-cheating, serta dukungan Wi-Fi 6 dan Wi-Fi latency manager.
Baca juga: Spesifikasi dan Harga Galaxy A80 di Indonesia
Kinerja Galaxy A80
KompasTekno telah mendapatkan sample unit Galaxy A80 dari Samsung. Ponsel teratas dari seri Galaxy A ini pun langsung dipasangi beberapa benchmark dan game populer untuk mengukur kinerjanya.
Di benchmark AnTuTu, Galaxy A80 menghasilkan skor di kisaran 205.000 poin, termasuk paling tinggi untuk ukuran smartphone kelas menengah saat ini, walaupun masih berada di bawah ponsel kelas atas seperti seri Galaxy S10.
Terkini Lainnya
- Mengulik Desain Oppo Find X8 Pro, Ada Tombol Kamera "Quick Button"
- Oppo Find X8 Series Pakai Teknologi Baterai Karbon Silikon, Apa Keunggulannya?
- Bocoran Isi Proposal 100 Juta Dollar AS Apple ke Kemenperin
- Cara Pakai Rumus CONCAT di Microsoft Excel dan Contoh Penggunaannya
- Sony Aplha 1 II Diumumkan, Kamera Mirrorless dengan AI dan Layar Fleksibel
- Pengguna Threads Instagram Kini Bisa Buat Tab Feed Khusus Sendiri
- Waspada, Ini Bahayanya Menyimpan Password Otomatis di Browser Internet
- Tabel Spesifikasi Oppo Find X8 di Indonesia, Harga Rp 13 Jutaan
- Facebook Messenger Kedatangan Update Besar, Video Call Makin Jernih
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- WhatsApp Rilis Fitur Voice Message Transcripts, Ubah Pesan Suara Jadi Teks
- Cara Mencari Akun Facebook yang Lupa E-mail dan Password, Mudah
- ZTE Nubia Z70 Ultra Meluncur, HP Bezel Tipis dengan Tombol Kamera Khusus
- Spesifikasi dan Harga Oppo Find X8 Pro di Indonesia
- Smartphone Vivo Y300 Meluncur, HP dengan "Ring Light" Harga Rp 4 Jutaan