Samsung Pastikan Kamera "Pop-up Rotating" Galaxy A80 Tahan Lama

JAKARTA, - Samsung Galaxy A80 baru saja dirilis di pasar Indonesia. Ponsel ini mengusung konsep yang cukup baru untuk urusan kamera, yakni mekanisme pop-up rotate camera (naik-turun dan berputar).
Mekanisme ini memungkinkan kamera untuk naik ke atas (pop-up) lalu berputar, sehingga berfungsi untuk mengambil swafoto. Samsung mengklaim, kamera pop-up Galaxy A80 akan tetap aman digunakan meski pemakaian dalam jangka lama.
"Saat ini kami enggak bisa memberikan kuantitas berapa kali (putar), tapi kami akan memastikan (aman)," jelas Product Marketing Manager Samsung Electronics Indonesia, Irfan Reynaldi.
Ia mengatakan, sebelum diproduksi secara massal, Samsung Galaxy A80 telah melewati proses pengawasan kualitas yang ketat di pabrik. Hal ini juga dilakukan untuk semua produk Samsung sebelum sampai ke tangan konsumen.
Baca juga: Samsung Galaxy A80 Resmi Masuk Indonesia, Ini Harganya
Semua aspek diuji coba, termasuk kamera dan ketahanan baterai.
"Di pabrik ada yang namanya quality control testing, ada engine test. Kami terus menguji coba smartphone dalam kondisi tertentu dalam waktu yang panjang, jelas Irfan.
Untuk meningkatkan perlindungan, ketiga kamera Galaxy A80 telah dilindungi oleh protective cover yang melindungi permukaan lensa. Soal garansi, Irfan mengatakan memang tidak ada garansi khusus untuk kamera unik Galaxy A80.
"Pasti kita kasih garansi seperti smartphone-smartphone Galaxy sebelumnya, tidak ada spesifik untuk kamera aja," tambahnya.
Cara kerja kamera putar
Kamera putar Samsung Galaxy A80 mengandalkan gear untuk mendorong kamera naik ke atas ketika aplikasi kamera depan dibuka. Saat kamera sudah ada di titik maksimal, kamera akan terkunci lebih dulu.
Ready to create your epic stories on both sides? ????#AforLive Generation. Check out about #GalaxyA80 here: # pic.twitter.com/FqdcDcglI4
— Samsung Indonesia (@samsungID) July 17, 2019
Hal ini bertujuan untuk mencegah benturan kamera saat berputar sebelum naik ke permukaan. Barulah saat sudah di permukaan, kamera akan berotasi dan akan terkunci lagi.
Baca juga: Ide Kamera Putar di Galaxy A80 Dimulai Sejak 2017
"Jadi memang ada locking mechanism agar ketika proses kamera naik, dia (kamera) tidak berputar lebih dulu," tutur Irfan menjelaskan bagaimana mekanisme kamera Galaxy A80.
Irfan juga memberikan solusi untuk masalah mirroring atau efek cermin yang membuat sisi gambar terbalik. Pengguna bisa mengatur agar foto selfie tetap normal seperti saat pratinjau.
Pengaturan bisa dilakukan dengan memilih "save option" di menu setting kamera lalu aktifkan opsi "pictures as previewed".

Terkini Lainnya
- 7 Hal yang Perlu Diketahui soal Aktivasi MFA ASN
- Tablet Samsung Galaxy Tab S10 FE Series Siap Masuk Indonesia
- Cara Bikin Foto AI Main PS Bareng Artis via ChatGPT yang Ramai di Medsos
- HP Android Honor Power Meluncur, Bawa Baterai Jumbo 8.000 mAh
- Ketika HP dan Laptop "Dibebaskan" Trump tapi Tetap Mahal di Indonesia
- Mark Zuckerberg Terancam Kehilangan Instagram dan WhatsApp
- 3 Cara Cek HP Support eSIM di Android dan iPhone dengan Mudah
- Elon Musk Dulu Ejek Bentuk Roket yang Bawa Katy Perry ke Luar Angkasa
- Pasar Ponsel Dunia Tumbuh Awal 2025 berkat Ponsel Samsung dan Apple Ini
- Ini Kelebihan dan Kekurangan e-SIM Dibanding Kartu SIM Seluler Fisik
- iPhone XS Masih Layak Dibeli Tahun 2025? Begini Penjelasannya
- Google Luncurkan Ironwood, Chip AI untuk Inferensi Skala Besar
- Spesifikasi dan Harga iPhone 16 Pro Max Max di Indonesia, mulai Rp 22 Juta
- Samsung Ajak Konsumen Jajal Langsung Galaxy A56 5G dan A36 5G di "Awesome Space"
- Cara Aktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone