Samsung Siapkan Chip 5nm Hemat Daya untuk Smartphone

- Seperti beberapa pabrikan semikonduktor lain, Samsung baru saja mulai memproduksi chip ponsel dengan proses fabrikasi 7nm.
Namun, raksasa elektronik asal Korea Selatan itu sudah berancang-ancang membuat chip generasi berikutnya.
Samsung pekan ini mengumumkan telah mulai melakukan sampling chip 5nm untuk smartphone dan gadget lain. Produksinya diperkirakan bakal dimulai pada kuartal kedua tahun 2020.
Dibandingkan generasi sebelumnya, chip 5nm disebut bisa lebih efisien daya sebesar 20 persen, di samping memiliki kinerja lebih tinggi sekitar 10 persen,
Dengan proses manufaktur yang lebih kecil, maka jumlah transistor yang bisa diletakkan di chip pun bakal bertambah banyak.
Karena hanya berukuran 5nm (nanometer), hingga 2.000 transistor bisa dimampatkan dalam area yang hanya berukuran selebar satu helai rambut manusia.
Sebagai perbandingan satu atom silikon hanya berukuran 1nm, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari Engadget, Sabtu (20/4/2019).
Baca juga: Imbas Perang Dagang, Pabrikan Chip Eksodus dari China
Dalam proses manufaktur chip 5nm, Samsung bakal mengandalkan teknologi Extreme Ultraviolet (EUV) yang sebelumnya sudah teruji melalui produksi chip 7nm.
Samsung bukan satu-satunya pabrikan yang sudah mulai berancang-ancang membuat chip 5nm.
Taiwan Semi Conductor Manufactoring Company (TSMC) -pabrikan yang menangani pembuatan chip iPhone A11 dan A12- pun telah mengumumkan purwarupa chip 5nm untuk pelanggan.
Terkini Lainnya
- Netflix Buka Restoran, Bawa Konsep Serial dan Film Populer
- 2 Cara Menghentikan SMS Spam Iklan Pinjol yang Mengganggu
- Cara Blokir SMS Spam dan Promosi di HP Samsung
- MSI "Pede" Jual Konsol PC Handheld Lebih Mahal dari Asus dan Lenovo
- 4 Cara Bikin Kartu Ucapan Lebaran 2025 untuk Hampers, Cepat dan Bisa Cetak Sendiri
- Unboxing Moto G45 5G, HP Pertama Motorola "Comeback" ke RI
- Tablet "Flagship" Huawei MatePad Pro13.2 Meluncur, Bawa Fitur Olah Dokumen Level PC
- Motorola Resmi Kembali ke Indonesia, Bawa HP Moto G45 5G
- Ponsel Lipat Huawei Mate X6 Meluncur, Harga Rp 31 Jutaan
- Huawei Mate XT Ultimate Resmi Rilis Global, Smartphone Lipat Tiga Harga Rp 60 Juta
- Cara Menghapus Cache di HP Xiaomi dengan Mudah dan Praktis
- iPhone SE Tidak Ada Lagi, Ini Gantinya?
- Begini Kemampuan AI di PC Gaming Handheld MSI Claw 8 AI Plus
- Bocoran 4 Saudara Kembar Oppo Find X9
- 2 Cara Beli Tiket Kapal Feri Online untuk Mudik Lebaran 2025, Mudah dan Praktis