Galaxy Tab A Plus (2019) Meluncur dengan S Pen
- Samsung kembali memperkenalkan tablet teranyar buatannya. Kali ini, Galaxy Tab A Plus (2019) atau disebut juga Galaxy Tab A 8.0 (2019) resmi meluncur dengan dilengkapi pena digital S Pen.
Samsung Galaxy Tab A Plua mengusung layar seluas 8 inci dengan resolusi 1.920 x 1.200 piksel. Tablet ini telah mendapatkan sertifikasi IP68 sehingga tahan air dan debu.
Galaxy Tab A Plus (2019) merupakan tablet kelas menengah. Dapur pacu tablet ini menggunakan chip Exynos 7904 yang dipadankan dengan RAM 3 GB. Sementara penyimpanannya memiliki kapasitas 32 GB yang bisa diekspansi lewat kartu MicroSD hingga 512 GB.
Penambahan S Pen pada perangkat Galaxy Tab A Plus (2019) menjadi nilai jual utama dari tablet ini. Adanya S Pen pada Galaxy Tab A Plus tentu menjadi sebuah pilihan menarik bagi pelanggan yang menginginkan tablet dengan dukungan stylus.
Baca juga: Galaxy Tab S5e Resmi, Tablet Samsung Tertipis dan Teringan
Apalagi, ukuran Galaxy Tab A Plus (2019) yang tak begitu besar membuat tablet ini bisa menjadi sebuah pilihan alternatif.
Kendati demikian, S Pen yang digunakan pada Galaxy Tab A Plus (2019) tidaklah sama dengan S Pen pada Galaxy Note 9, melainkan model S Pen standar. Jadi, jangan harap S Pen pada Galaxy Tab A Plus (2019) bisa digunakan sebagai remote karena S Pen pada tab ini bukan model yang terbaru.
Dikutip KompasTekno dari GSM Arena, Jumat (29/3/2019), Galaxy Tab A Plus (2019) juga dilengkapi dengan kamera. Galaxy Tab A Plus (2019) memiliki kamera belakang sebesar 8 megapiksel dan kamera depan 5 megapiksel.
Galaxy Tab A Plus (2019) dibekali dengan konektor USB Type C dan baterai sebesar 4.200 mAh. Tablet ini diklaim bisa bertahan selama 11 jam untuk berselancar di dunia maya. Selain itu juga telah kemampuan jaringan LTE.
Galaxy Tab A Plus (2019) juga memiliki satu port USB 2.0 dan jack audio 3,5 mm. Belum diketahui sistem operasi yang digunakan, tetapi diperkirakan tablet ini akan menggunakan OS Android 9.0 Pie yang dipoles dengan One UI.
Galaxy Tab A Plus (2019) kabarnya akan dipasarkan di beberapa negara yakni Selandia Baru, Thailand, Kamboja, Laos, Malaysia, Filipina, Singapura dan Vietnam. Belum ada kabar apakah tablet ini akan masuk ke Indonesia atau tidak.
Samsung juga belum mengungkap harga tablet Galaxy Tab A Plus (2019) ini.
Terkini Lainnya
- Grab Rilis Fitur Akun Keluarga, Bisa Pantau Perjalanan "Real-Time"
- Kenapa Tidak Boleh Main HP saat BAB? Begini Akibatnya
- Fungsi True Tone di iPhone yang Perlu Diketahui
- 7 Tips biar Memori HP Tetap Lega dan Tidak Cepat Penuh
- Oppo Find X8 Series Punya Fitur "Touch to Share", Mudahkan Transfer File iPhone ke HP Android
- 2 Cara Memblokir Nomor WhatsApp dengan Mudah dan Cepat
- Apa Arti “Re” di Gmail? Begini Penjelasannya
- Oppo Run 2024 Digelar di Bali, Diikuti 5.700 Peserta dari 23 Negara
- Cara Mengubah Tulisan WhatsApp di iPhone dengan Mudah
- Cara Bikin Kata-kata untuk Hari Guru 2024 yang Berkesan via ChatGPT, Mudah
- Kemenperin Ungkap Aksesori Apple yang Diproduksi di Bandung
- Mengulik Desain Oppo Find X8 Pro, Ada Tombol Kamera "Quick Button"
- Oppo Find X8 Series Pakai Teknologi Baterai Karbon Silikon, Apa Keunggulannya?
- Bocoran Isi Proposal 100 Juta Dollar AS Apple ke Kemenperin
- Cara Pakai Rumus CONCAT di Microsoft Excel dan Contoh Penggunaannya
- 7 Tips biar Memori HP Tetap Lega dan Tidak Cepat Penuh