T-Cash Berubah Menjadi LinkAja Mulai 21 Februari 2019
- Layanan dompet digital milik operator seluler Telkomsel yakni T-Cash, akan bertransformasi menjadi LinkAja mulai 21 Februari mendatang.
LinkAja merupakan peleburan dari layanan keuangan elektronik yang dimiliki berbagai Badan Usaha Milik Negara (BUMN).
"Layanan T-Cash tidak dapat diakses lagi setelah layanan LinkAja diluncurkan pada tanggal 21 Februari 2019," tulis situs resmi T-Cash.
Meski nantinya akan diganti, namun fitur yang ada di T-Cash tetap bisa digunakan di layanan LinkAja.
Baca juga: Telkomsel Luncurkan Aplikasi Mobile Banking
Pengguna akan bisa melakukan berbagai transaksi seperti sebelumnya, seperti membayar tagihan internet, listrik, air, melakukan transaksi di merchant lokal atau nasional, pembelian online dan sebagainya.
Dirangkum KompasTekno dari situs resmi T-Cash, Rabu (6/2/2019), pengguna T-Cash tidak perlu melakukan registrasi ulang untuk beralih memakai layanan LinkAja.
Pengguna T-Cash cukup mengunduh aplikasi LinkAja di toko aplikasi Play Store atau iOS. Bisa juga melakukan persetujuan melalui USSD T-Cash ke nomor *800#.
Kemudian, akun T-Cash akan secara otomatis terkonversi menjadi akun LinkAja. Saldo T-Cash pengguna juga akan secara otomatis masuk ke akun LinkAja setelah akun aktif.
Pengguna mulai bisa melakukan pembaruan aplikasi LinkAja pada tanggal 21 Februari mendatang.
Baca juga: Beli Pulsa dan Paket Data Telkomsel Bisa Pakai Ovo
Namun, jika tidak ingin berganti ke LinkAja, pengguna bisa menutup akun T-Cash miliknya di gerai GraPARI Telkomsel. Saldo yang tersisa akan bisa ditarik dengan membawa kartu identitas pelanggan.
Nantinya, pengguna tetap bisa melakukan transaksi menggunakan stiker T-Cash Tap dan NFC di merchant yang sebelumnya sudah bekerja sama dengan T-Cash.
Semua fitur transaksi yang ada di T-Cash, seperti T-Cash Tap, QR code, maupun USSD T-Cash untuk melakukan pembelian online atau transfer saldo bank lain elalui jaringan ATM Bersama, akan tetap bisa dilakukan di layanan LinkAja.
Terkini Lainnya
- Tabel Spesifikasi Oppo Find X8 di Indonesia, Harga Rp 13 Jutaan
- Facebook Messenger Kedatangan Update Besar, Video Call Makin Jernih
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- WhatsApp Rilis Fitur Voice Message Transcripts, Ubah Pesan Suara Jadi Teks
- Cara Mencari Akun Facebook yang Lupa E-mail dan Password, Mudah
- ZTE Nubia Z70 Ultra Meluncur, HP Bezel Tipis dengan Tombol Kamera Khusus
- Spesifikasi dan Harga Oppo Find X8 Pro di Indonesia
- Smartphone Vivo Y300 Meluncur, HP dengan "Ring Light" Harga Rp 4 Jutaan
- Oppo Find X8 Pro Punya Dua Kamera "Periskop", Bukan Cuma untuk Fotografi
- Ini Komponen Apple yang Akan Diproduksi di Bandung
- Inikah Bocoran Desain Samsung Galaxy S25 Ultra "Paling Dekat"?
- Jadwal M6 Mobile Legends, Fase Wild Card Hari Kedua
- Bocoran Isi Proposal 100 Juta Dollar AS Apple ke Kemenperin
- Samsung Galaxy Z Flip 7 FE Meluncur Tahun Depan?
- Oppo Find X8 Pro Punya Tombol "Quick Button", Apa Fungsinya?