WhatsApp Bisa Dibajak Saat Video Call, Perbaikan Sudah Dirilis

- Sebuah celah keamanan (bug) baru-baru ini ditemukan di WhatsApp. Bug tersebut memungkinkan hacker mengambil alih aplikasi WhatsApp pengguna ketika menjawab video call.
Untungnya, dalam sebuah pernyataan Rabu (10/10/2018) kemarin, pihak WhatsApp menyatakan sudah menambal lubang keamanan itu di aplikasinya, baik untuk platform Android maupun iOS.
“Kami secara rutin bekerja sama dengan peneliti keamanan dari seluruh dunia untuk memastikan keamanan dan keandalan WhatsApp,” sebut sang penyedia layanan pesan instan tersebut.
“Kami dengan cepat telah membuat perbaikan di versi terkini WhatsApp untuk memperbaiki masalah dimaksud,” lanjut WhatsApp, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari Reuters, Kamis (11/10/2018).
Sejauh ini, tak ada indikasi bahwa celah kamanan terkait sempat dieksploitasi oleh hacker untuk meretas aplikasi WhatsApp sebelum ditambal.
Baca juga: 50 Juta Akun Facebook Dibobol, Baru Ketahuan Selasa Lalu
Travis Ormandy, seorang peneliti di Google Project Zero yang menemukan bug WhatsApp, mengatakan bahwa celah keamanan itu merupakan sesuatu yang “penting”.
“Aplikasi WhatsApp bisa diretas hanya dengan menjawab panggilan video dari seorang hacker,” kicau Ormandy dalam sebuah tweet.
Celah keamanan di video call WhatsApp pertama kali ditemukan pada Agustus 2018 lalu. Kemudian diperbaiki pada awal Oktober.
WhatsApp merupakan aplikasi pesan instan terpopuler di dunia. Jumlah pengguna aktif bulannannya pada awal tahun ini tercatat sudah melewati kisaran 1,5 miliar.
Facebook mengakuisisi WhatsApp pada 2014 senilai 19 miliar dollar AS. Semenjak itu, Facebook memutar otak untuk mencari uang dari WhatsApp yang memiliki basis pengguna sangat banyak, namun nihil pemasukan.
Dua pendiri WhatsApp, Jan Koum dan Brian Acton, sempat bekerja di bawah Facebook selama beberapa tahun. Acton hengkang pada akhir 2017, disusul Koum pada pertengahan tahun ini.
Terkini Lainnya
- 75 Twibbon Paskah 2025 untuk Rayakan Kebangkitan Yesus Kristus
- Infinix Note 50s 5G Plus Meluncur, Smartphone dengan Casing Unik yang Wangi
- Jadwal MPL S15 Hari Ini, "Derby Klasik" RRQ Hoshi Vs Evos Glory Sore Ini
- Tablet Motorola Moto Pad 60 Pro dan Laptop Moto Book 60 Meluncur, Daya Tahan Jadi Unggulan
- WhatsApp Siapkan Fitur Baru, Orang Lain Tak Bisa Simpan Foto dan Video Kita
- Ini Perkiraan Harga iPhone Lipat Pertama
- 7 Penyebab Battery Health iPhone Turun Drastis yang Perlu Diketahui
- Google Tiru Fitur Browser Samsung Ini untuk di Chrome
- Cara Beli E-SIM Tri, Harga, dan Aktivasinya
- 2 Cara Mengaktifkan E-SIM XL dengan Mudah dan Praktis
- Cara Migrasi Kartu SIM Fisik ke E-SIM Telkomsel via Online, Mudah dan Cepat
- Samsung Galaxy M56 5G Meluncur, Bawa Bodi Tipis dan Datar
- Nvidia Hadapi Kerugian Rp 92 Triliun Imbas Ekspor Chip Dibatasi
- Video Lama Ungkap Alasan Bos Apple Pilih Rakit iPhone di China
- Jadwal MPL S15 Minggu Ini, Ada "Derby Klasik" RRQ Hoshi vs Evos Glory