Xiaomi Boyong Mi TV 4A ke Indonesia, Banderol Rp 2 Juta

JAKARTA, - Tak hanya ponsel, Xiaomi kini mulai berani masuk ke pasar penjualan televisi di Indonesia. Vendor asal China ini resmi memboyong Mi TV 4A, televisi pintar dengan harga Rp 2 juta.
Menurut VP of Overseas Business Mi TV, Janet Zeng, televisi pintar ini diboyong untuk menyediakan konten berkualitas bagi para penikmat tayangan televisi di Indonesia.
Ia menilai dengan televisi pintar, pengguna bakal memiliki pengalaman baru menonton televisi.
"Kami ingin memberi pengalaman yang berbeda lewat Mi TV 4A ini. Kami secara khusus memboyong smart TV ini dengan harga terbaik," ungkap Janet saat peluncuran di kawasan Kuningan, Jakarta Pusat, Selasa (4/9/2018).
Televisi pintar ini memiliki bentang layar 32 inci dengan kerapatan 1366 x 768. Sayangnya layarnya belum mendukung gambar berkualitas Full HD (1080p).
Televisi cerdas ini didukung sistem operasi Android yang dimodifikasi dengan UI bernama Xiaomi PatchWall. Artinya, lewat televisi ini pengguna bisa mengunduh aplikasi dari Google Play Store dan dapat terhubung dengan Chromecast.
Istimewanya, televisi ini juga sudah mendukung Google Search dalam bahasa Indonesia.
Pengguna cukup menekan tombol tertentu pada remote untuk mengaktifkan fitur Google Search, kemudian cukup menyebutkan judul film atau acara yang ingin ditonton dan secara otomatis televisi ini menyajikannya.
Baca juga: Xiaomi Redmi 6 dan Redmi 6A Resmi di Indonesia, Harga Rp 1 Jutaan
Sistem on Chip (SoC) Mi TV ini mengandalkan Amlogic 950x quad-core yang dilengkapi prosesor grafis Mali-450. Televisi ini juga memiliki kapasitas penyimpanan 8GB eMMC yang dipadankan dengan RAM 1GB.
Untuk konektivitas, Mi TV 4A memiliki tiga slot HDMI, dua port USB 2.0 dan port ethernet. Televisi ini juga mendukung jaringan Wi-Fi dan Bluetooth 4.2.
Televisi dengan body plastik ini bisa dipesan lewat sistem pre order mulai tanggal 6 September mendatang di Lazada. Sedangkan pada 20 September nanti televisi ini akan mulai hadir di Mi.com. Kemudian 29 September akan tersedia di seluruh toko offline Mi Store.
Terkini Lainnya
- Samsung Rilis Galaxy A06 5G Edisi Free Fire, Banyak Aksesori Bikin "Booyah"
- Apakah iPhone XR Masih Layak Beli di Tahun 2025? Begini Penjelasannya
- Apa Itu eSIM? Begini Perbedaannya dengan Kartu SIM Biasa
- Huawei Pastikan Ponsel Lipat Tiga Mate XT Ultimate Rilis di Indonesia
- Harga iPhone 11, 11 Pro, dan iPhone 11 Pro Max Bekas Terbaru, Mulai Rp 5 Jutaan
- AMD Umumkan CPU 2nm Pertama "Venice", Meluncur 2026
- Harga iPhone XR Second Terbaru April 2025, Mulai Rp 4 Jutaan
- HP Android yang Dikunci 3 Hari Terus-menerus Akan Restart Sendiri
- Tanggal "Legal Day One" Efektif Hari Ini, Operator Seluler XLSmart Beroperasi
- SSD Samsung 9100 Pro dan Pro Heatsink Resmi di Indonesia, Harga mulai Rp 3 Jutaan
- 7 Hal yang Perlu Diketahui soal Aktivasi MFA ASN
- Tablet Samsung Galaxy Tab S10 FE Series Siap Masuk Indonesia
- Cara Bikin Foto AI Main PS Bareng Artis via ChatGPT yang Ramai di Medsos
- HP Android Honor Power Meluncur, Bawa Baterai Jumbo 8.000 mAh
- Ketika HP dan Laptop "Dibebaskan" Trump tapi Tetap Mahal di Indonesia