Alexa Kini Terima Perintah Suara di iPhone

- Para pengguna Apple, baik iPhone atau iPad tentu akrab dengan asisten virtual Siri. Agaknya, eksistensi Siri di platform iOS akan mendapat persaingan dari asisten virtual Alexa buatan Amazon.
Setelah setahun terpajang di App Store, akhirnya asisten virtual Alexa akan bisa mematuhi perintah suara di perangkat iOS, layaknya Siri. Nantinya, pengguna Apple bisa memberikan perintah suara ke Alexa berupa pertanyaan, atau mengoperasikan speaker pintar Amazon Echo.
Caranya, buka aplikasi Alexa di iPhone atau iPad lalu ketuk tombol Alexa di tengah "bar command" di bawah layar, dan ucapkan perintah yang ingin diberikan. Hampir semua perintah suara yang bisa diaplikasikan ke speaker Echo juga bisa dilakukan di aplikasi.
Baca juga: Dengan AirPods Versi Baru, Siri Bakal Bisa Dipanggil Lewat Suara?
Misalnya, meminta Alexa untuk memutarkan musik hingga memberikan prediksi cuaca. Pengguna iOS yang memiliki speaker pintar Echo juga bisa mengendalikan perangkat rumah pintar (smart home) yang terkoneksi dengan Echo.
Satu hal yang tidak bisa dilakukan adalah, mengubah asisten virtual default di perangkat iOS yang dihuni Siri, sebagaimana KompasTekno rangkum dari BGR, Jumat (29/6/2018).
Tidak seperti Alexa di perangkat Android yang bisa menggantikan Google Assistant, di iOS, pengguna tidak bisa melakukan hal serupa. Sehingga, Siri akan tetap menjadi asisten pintar pengguna iPhone dan iPad meskipun ada Alexa.
Terkini Lainnya
- Ini Perkiraan Harga iPhone Lipat Pertama
- 7 Penyebab Battery Health iPhone Turun Drastis yang Perlu Diketahui
- Google Tiru Fitur Browser Samsung Ini untuk di Chrome
- Cara Beli E-SIM Tri, Harga, dan Aktivasinya
- 2 Cara Mengaktifkan E-SIM XL dengan Mudah dan Praktis
- Cara Migrasi Kartu SIM Fisik ke E-SIM Telkomsel via Online, Mudah dan Cepat
- Samsung Galaxy M56 5G Meluncur, Bawa Bodi Tipis dan Datar
- Nvidia Hadapi Kerugian Rp 92 Triliun Imbas Ekspor Chip Dibatasi
- WhatsApp Siapkan Fitur Baru, Orang Lain Tak Bisa Simpan Foto dan Video Kita
- Video Lama Ungkap Alasan Bos Apple Pilih Rakit iPhone di China
- Jadwal MPL S15 Minggu Ini, Ada "Derby Klasik" RRQ Hoshi vs Evos Glory
- Hadiah Kompetisi E-sports EWC 2025 Tembus Rp 1 Triliun
- iPhone 6s Kini Masuk Kategori HP Lawas
- Meta Tambah Keamanan Akun Instagram Remaja Indonesia, Batasi Live dan DM
- Arti Logo XLSmart, Operator Seluler Hasil Merger XL-Smartfren